6 Cara Ampuh yang Bisa Kamu Lakukan untuk Menghilangkan Jerawat Tanpa Bikin Frustrasi

Sudah coba berbagai produk skin care yang katanya paling ampuh sampai yang paling mahal juga dibeli, tapi nyatanya jerawat di wajahmu juga tak mau pergi?

Siapa nih yang sudah hampir frustrasi memberantas jerawat yang tidak kunjung hilang? Sudah coba berbagai produk skin care yang katanya paling ampuh sampai yang paling mahal juga dibeli, tapi nyatanya jerawat di wajahmu juga tak mau pergi? Coba diperhatikan lagi, mungkin gaya hidupmu yang salah, tuh! Lakukan 6 cara berikut untuk memberantas jerawat di wajahmu.

Advertisement

1. Bersihkan wajah secara maksimal

google

google via http://google.com

Salah satu penyebab utama munculnya jerawat adalah kulit wajahmu yang tidak bersih. Debu, kotoran, minyak dan sisa make up yang tidak terangkat bisa menyebabkan timbulnya jerawat secara cepat, loh! Untuk itu, kamu bisa melakukan teknik double cleansing dengan menggunakan micellar water atau cleansing oil untuk membersihkan debu dan makeup.

Selanjutnya, kamu dapat membilas wajahmu dengan menggunakan face wash yang mengandung salicylic acid atau benzoyl peroxide. Lakukan gerakan memutar yang lembut ketika mencuci muka untuk menghindari terjadinya iritasi pada kulit wajahmu yaa.

Advertisement

2. Kompres wajah dengan es batu

google

google via http://google.com

Selain digunakan untuk mendinginkan produk minuman, es batu juga dapat membantu memberikan efek cooling pada area yang sedang berjerawat. Es batu juga mampu meminimalisir pembuluh darah yang meradang sehingga efektif untuk mengempeskan jerawat dengan cepat.

Namun, jangan langsung tempelkan es batu ke area wajahmu yaa! Hal ini justru dapat membuat kulitmu menjadi sensitif dan memerah. Sebaiknya kamu bungkus terlebih dahulu es batu menggunakan handuk atau kain bersih sebelum di kompres ke area jerawat. Mudah dan praktis kan?

3. Gunakan produk yang mengandung tea tree

google

google via http://google.com

Tea tree merupakan bahan alami yang minim dampak negatif bagi wajahmu. Tea tree telah lama dipercaya sebagai salah satu bahan yang efektif dalam melawan jerawat. Hal ini karena kandungan anti bakteri di dalamnya yang mampu meredakan iritasi karena jerawat. Jadi ketika jerawat muncul, kamu bisa mencoba menggunakan produk-produk yang mengandung tea tree sebagai bagian dari skin care kamu. Bisa dalam bentuk masker, lotion, ataupun face wash sesuai dengan kebutuhan kulit wajahmu.

Advertisement

4. Lembapkan kulit dengan aloevera

google

google via http://google.com

Jerawat lebih sering muncul pada tipe kulit yang berminyak, bukan berarti kulit kering bebas jerawat juga yaa. Untuk itu, meski tipe kulitmu kombinasi ataupun berminyak, kamu tetap butuh pelembap lho agar kulit wajahmu tetap sehat dan tidak kering. Pilihlah pelembab yang memiliki kandungan aloevera.

Aloevera ini memiliki berbagai benefit yang baik bagi kulit berjerawat. Dengan tekstur gel-nya yang cepat menyerap di kulit, aloe vera gel sendiri bisa kamu andalkan sebagai pelembap bagi kulit berjerawatmu. Kamu juga bisa menggunakan aloe vera gel sebagai campuran toner untuk disemprotkan ke area wajah yang berjerawat yaa.

5. Masker wajah dengan lemon

google

google via http://google.com

Selanjutnya, gunakan lemon sebagai masker wajahmu. Mungkin memang sedikit perih yaa, tapi kandungan asam dalam lemon mampu mengurangi minyak dan kemerahan di wajah. Zat citric acid di dalamnya juga berperan sebagai agen yang mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Kamu bisa mencoba masker lemon dengan cara mencampurkan perasan air lemon dengan 2 sendok makan madu.

Oleskan lemon dan madu secara menyeluruh ke wajah selama 10 -15 menit, lalu bilas dengan menggunakan air hangat. Setelahnya jangan lupa gunakan pelembap. Kamu bisa menggunakan masker lemon ini 2 kali dalam seminggu yaa!

6. Hindari junk food dan makanan olahan

Google

Google via http://google.com

Hal yang paling penting dalam menghilangkan jerawat adalah pola makanmu, loh! Jerawat juga bisa timbul dari faktor internal tubuh kita, misalnya mengonsumsi makanan olahan, junk food, produk susu, dan makanan berlemak tinggi. Ada baiknya untuk mengurangi makanan tersebut selama kamu berjerawat.

Sebab makanan di atas ternyata mampu menjadi salah satu pemicu timbulnya masalah baru pada kulit berjerawatmu. Perbanyak mengonsumsi makanan sehat seperti sayur, buah, dan gandum agar tubuhmu memperoleh gizi yang baik dan seimbang.

Begitulah cara-cara yang dapat kamu lakukan untuk menghilangkan jerawat membandel. Selain menggunakan berbagai skin care rutin, yang terpenting dalam menghilangkan jerawat adalah menjaga pola hidupmu. So, jangan frustrasi lagi memberantas jerawat-jerawat membandel itu, yaa!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Finish what you started

CLOSE