7 Rekomendasi Buku yang Pernah Dibaca oleh Member BTS

Boy band asal Korea Selatan, Bangtanboys atau BTS merupakan salah satu boyband yang beranggotakan 7 orang, yaitu Kim Namjoon (RM), Kim Seokjin (Jin), Min Yoongi (Suga), Jung Hoseok (J-hope), Park Jimin (Jimin), Kim Taehyung (V), Jeon Jungkook (Jungkook) yang debut pada 13 Juni 2013. Boyband yang dibentuk oleh Big Hit Entertainment ini dikenal memiliki lagu-lagu yang indah, enak didengar, memiliki pesan yang mendalam dan tidak sedikit lagu dan album BTS yang terinspirasi dari sebuah buku. Bagi kalian yang sedang bingung ingin membaca apa, mungkin beberapa buku yang dibaca oleh member BTS ini bisa menjadi rekomendasi bagi kalian. 

Inilah 7 buku yang dibaca oleh member BTS, sehingga membuat buku-buku tersebut ludes diserbu para penggemar (ARMY). Yuk, kita simak apa saja!

Advertisement

1. The Power of Language – By Shin Do Hyun dan Yoon Na Ru

Buku

Buku “The Power of Language” photo by gramedia.com via https://www.gramedia.com

Buku ini mengajarkan kita untuk mengetahui bagaimana cara berbahasa dan berkomunikasi yang baik. Di dalam buku ini terdapat 8 tahapan berbicara lebih baik, yaitu: Pengembangan Diri, Sudut Pandang, Kecerdasan, Kreativitas, Menyimak, Pertanyaan, Gaya Berbicara, dan Kebebasan. Setiap tahapan akan mengandung kisah yang luar biasa dan mengandung pesan agar menjadi seseorang yang lebih baik dalam berbicara.

2. Almond – By Sohn Won Pyung

Buku

Buku “Almond” photo by grasindo.id via https://www.grasindo.id

Buku ini merupakan salah satu buku yang bertema psikologi. Buku ini bercerita tentang seorang lelaki bernama Yoonjae yang memiliki penyakit alexithymia. Alexithymia adalah penyakit di mana penderitanya tidak memiliki kemampuan untuk mengungkapkan atau pun merasakan emosi (bahagia, marah, sedih, takut, dll). Cerita ini menarik karena mengungkapkan perjalanan Yoonjae yang berupaya keras menerima kondisi ini sekaligus melampaui keterbatasan yang dimiliki.

Advertisement

3. The Alchemist – by Paulo Coelho

Buku

Buku “The Alchemist” photo by gramedia.com via https://www.gramedia.com

Buku ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang bernama Santiago, ia gemar membaca buku sejak masih kecil. Karena kegemarannya ini, ia bercita-cita menjadi seorang pengembara agar dapat memuaskan keingintahuannya mengenai dunia. Santiago kemudian menjadi seorang penggembala domba yang melakukan perjalanan dari Spanyol ke padang pasir (Mesir) untuk mencari harta karun. selama perjalanan itu ia juga bertemu dengan banyak orang yang membuatnya belajar mengenai arti penting dari hidup, belajar untuk tidak pantang menyerah dan berfokus untuk mengejar mimpi.

4. Kim Ji Yeong Born 1982 – by Cho Nam Joo

Buku

Buku “Kim Ji Yeong Born 1982” photo by gramedia.com via https://www.gramedia.com

Buku ini menceritakan pengalaman pribadi penulisnya sebagai seorang wanita sekaligus istri yang mengalami tekanan sosial dan harus merelakan karier demi mengurus rumah tangganya. Akibat tekanan sosial tersebut, Kim Ji Young mengidap depresi. Padahal sebelumnya, ia dikenal sebagai wanita karier yang bekerja di kantor dan sangat mencintai profesinya. Buku ini berisi seberapa besar tekanan sosial yang di hadapi seseorang yang terlahir sebagai perempuan di tengah budaya patriarki dengan permasalahan kesetaraan gender.

5. Jungs Map Of The Soul: An Introduction – by Murray Stein

Buku

Buku “Jung’s Map Of The Soul: An Introduction” photo by gramedia.com via https://www.gramedia.com

Buku ini berisi tentang pemikiran teori psikologi Carl Gustav Jung yang dikemukakan oleh Murray Stein. Di dalam buku ini, terdapat 9 bab. Bab tersebut saling berkaitan dengan teori dasar psikologi menurut Carl Gustav Jung. Di dalam buku tersebut kita bisa melihat bagaimana rumitnya memahami seorang manusia. Dalam diri manusia memiliki lapisan yang begitu banyak, sehingga kita mungkin pernah merasa tidak mengenal diri sendiri.

Advertisement

6. Into The Magic Shop – by Dr. James R Doty

Buku

Buku “Into The Magic Shop” photo by goodreads.com via https://www.goodreads.com

Buku ini menceritakan tentang kisah Dr. James R. Doty saat usia 12 tahun dalam mencapai kehidupan yang lebih baik. Doty merupakan seorang anak dari latar belakang keluarga yang sederhana dan cukup memprihatinkan. Doty di waktu remaja tidak menyukai kehidupannya. Sampai pada akhirnya dia menuju toko sulap dan bertemu seorang wanita baik bernama Ruth. Di toko sulap, Doty mengira akan mempelajari sesuatu yang berhubungan dengan sulap. tapi ternyata takdir membawanya kepada sesuatu yang jauh lebih bermakna. Di sana Doty mendapatkan banyak trik dari Ruth yang ternyata berpengaruh pada kehidupan masa depannya. Buku ini sungguh menyihir fakta bahwa seorang anak dari latar belakang yang sederhana bisa menjadi seorang profesor ahli bedah saraf.

7. The Ones Who Walk Away from Omelas – By Ursula K. Le Guin

Buku

Buku “The Ones Who Walk Away from Omelas” photo by gramedia.com via https://www.gramedia.com

Buku ini bercerita tentang sebuah kota bernama Omelas. Omelas adalah sebuah kota dengan pemandangan yang sangat indah. Walaupun tidak memiliki pemimpin, masyarakatnya hidup dalam kedamaian dan kebahagiaan. Omelas merupakan kota yang sempurna yang didambakan banyak orang. Namun di balik itu semua, ada hal yang disembunyikan penduduk Omelas. Di satu sudut kota Omelas ada satu ruangan kecil yang sangat memprihatinkan. Di dalamnya ada seorang anak yang kondisinya sangat menyedihkan, kelaparan, kesakitan, dan kesepian. Hampir seluruh penduduk Omelas tahu tentang hal ini namun, mereka tetap diam karena jika mereka membebaskan anak itu dan memperlakukannya dengan baik, maka semua hal-hal indah yang menyelimuti Omelas akan hilang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Writing...

CLOSE