#DestinasiHipwee-7 Tempat Wisata Dunia Bak Kepingan Surga, Cantiknya Gak Main-main. Indonesia Termasuk, nih!

Indahnya ciptaan Tuhan memang tiada banding

Tuhan menciptakan alam dan seisinya sangatlah luas dengan keindahan yang beragam. Bahkan, dari sekian tempat yang pernah kita kunjungi mungkin baru sepotong kecil dari total luas alam ciptaan-Nya. Ternyata di berbagai belahan dunia ini masih menyimpan spot-spot cantik nan elegan sehingga pantas disebut 'surganya dunia fana'. Salah satunya ada di Indonesia loh. Ingin tahu seperti apa dan di mana saja? Simak ulasannya berikut.

Advertisement

1. Crystal cave, Islandia

Gua Kristal di Islandia

Gua Kristal di Islandia via https://expertvagabond.com

Gua dengan stalaktit dan stalagmit sudah biasa, namun bagaimana dengan gua berdinding kristal es? Lokasinya ada di Islandia, berdampingan dengan laguna gletser Jökulsárlón yang merupakan gletser terbesar di Eropa.

Pemandu wisata akan mengajakmu berpetualang di dalam gua es biru yang cantik nan megah ini. Saat mengelilinginya terasa seperti sedang berada di dalam sebuah istana surga.

Advertisement

2. Lencois Maranhenses, Brasil

Disebut gurun pasir namun terdapat banyak kelokan air di dalamnya? Sungguh hal yang di luar nalar. Jika dilihat dari udara maka akan terlihat seperti seprai jendela yang sedang digantung. Tempat ini juga mendapat julukan 'gurun seribu oasis'.

Curah hujan di gurun pada umumnya hanya sepuluh inci per tahunnya. Namun curah hujan di gurun ini mencapai 47 inci per tahun sehingga mengakibatkan terbentuknya danau-danau kecil di sekitaran gurun. Terdapat juga beberapa kehidupan di sana seperti ikan, serangga, dan penduduk yang bertempat tinggal di gurun ini.

3. Moraine Lake, Kanada

Advertisement
Danau Moraine, Kanada by @morainelake_official on Instagram

Danau Moraine, Kanada by @morainelake_official on Instagram via https://www.instagram.com

Layaknya sebuah danau dengan tumpahan cat biru yang cerah. Danau Moraine dikelilingi dengan bukit dan tebing yang terjal serta gletser dari Pegunungan Rocky membuat lokasi ini bak surga dunia yang tersembunyi.

Kamu akan mendapatkan sensasi petualangan seru menelusuri Danau Moraine dan Pegunungan Rocky yang akan menjadi kenangan berharga. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat romantis untuk menghabiskan waktu bersama pasangan.

4. Fly geyser, Nevada

Semburan air panas Fly Geyser di Nevada by @airvuz on Instagram

Semburan air panas Fly Geyser di Nevada by @airvuz on Instagram via https://www.instagram.com

Jika membayangkan geyser hanyalah sebuah pancuran sumber mata air panas, maka berbeda dengan geyser yang satu ini. Pancaran warna pelangi yang cantik membuat lokasi ini bak harta karun satu-satunya di dunia.

Batu kerucut ini merupakan hasil dari pembuatan sumur yang gagal di tahun 1916. Warna pelangi yang terpancar berasal dari rona batu bata merah, kuning, hingga pastel serta campur tangan dari adanya populasi alga di tempat tersebut.

5. Pulau Sumba, Indonesia

Keindahan di Pulau Sumba

Keindahan di Pulau Sumba via https://www.sumba.land

Berbicara tentang keindahan alam Indonesia memang tak akan ada habisnya. Salah satunya yaitu Pulau Sumba yang terkenal menyimpan banyak rahasia surga dunia.

The Crazy Tourist menyebutkan ada 15 lokasi wisata di Sumba yang wajib dikunjungi seperti salah satu yang terkenal yaitu Danau Weekuri. Danau dengan air biru yang jernih terlihat semakin menawan di bawah sinaran matahari. Cobalah sesekali datang saat matahari hendak tenggelam. Fenomena sunset yang indah akan membuat kedua bola matamu terpana.

6. Taman Nasional Zhangjiajie, Cina

Yuanjiajie di Taman Nasional Zhangjiajie by @travel.facts.around.world on Instagram

Yuanjiajie di Taman Nasional Zhangjiajie by @travel.facts.around.world on Instagram via https://www.instagram.com

Zhangjiajie merupakan salah satu provinsi di Cina yang terkenal memiliki taman nasional seperti surga. Saat kamu berkunjung ke sini, akan kamu dapati pemandangan alam yang benar-benar tampak masih asri dan alami.

Beberapa spot yang bisa kamu kunjungi yaitu seperti Yuanjiajie, Gunung Tianzi, dan Gold Whip Stream. Yuanjiajie dijuluki sebagai 'Gunung Avatar' yang merupakan pemandangan paling populer di Zhangjiajie.

Karena lokasinya di alam bebas, maka kamu harus persiapan jauh-jauh hari sebelum berkunjung. Kondisi cuaca yang buruk dan ramainya pengunjung dapat sedikit merusak momen liburanmu sehingga kamu tetap harus hati-hati ya.

7. Spotted Lake, Kanada

Spotted Lake (Danau Polkadot) di Kanada by @mothernaturespix on Instagram

Spotted Lake (Danau Polkadot) di Kanada by @mothernaturespix on Instagram via https://www.instagram.com

Sebuah danau bermotif polkadot hadir di kota Osoyoos, Kanada. Motif bintik lubang berwarna ini timbul akibat adanya kandungan berbagai mineral seperti kalsium, natrium sulfat, dan magnesium sulfat. Oleh penduduk setempat di zaman dahulu, setiap lingkaran di danau ini memiliki khasiat penyembuhan yang beragam dan unik. Adakah danau polkadot sejenis di daerahmu?

Itulah beberapa tempat yang menyajikan pemandangan bak alam surga. Masih banyak lagi tempat wisata lainnya di dunia yang bisa kamu temukan di #DestinasiHipwee. Siapkan dompet yang tebal dan perlengkapan lainnya dengan matang sebelum kamu berkunjung ke tempat-tempat tersebut.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Perempuan random, absurd, penikmat roti dicelupin susu atau teh.

CLOSE