Dibanderol Satu Jutaan, Inilah 5 Kelebihan Advan i6 yang Dijamin Akan Membuatmu Langsung Jatuh Hati

Smartphone lokal ternyata bisa sebagus ini!

Kehadiran seri terbaru smartphone Advan i6 semakin mengukuhkan dominasi Advan sebagai satu-satunya brand smartphone lokal yang mampu bersaing menghadapi gencarnya serbuan brand dari luar. Hal tersebut terlihat dari banyaknya tanggapan positif mengenai seri Advan i6 yang menurut beberapa reviewer melebihi dari ekspektasi yang mereka harapkan.

Meski hanya dibandrol pada kisaran harga satu jutaan, smartphone ini mampu memberikan impression yang sangat berkesan bagi para pengguna smartphone di tanah air. Bahkan, kehadiran Advan i6 sekaligus sebagai warning bagi brand luar untuk tidak lagi menganggap remeh kualitas brand lokal.

Lantas, inilah 5 alasan penting kenapa #Advani6 mendapat predikat 'sangat memuaskan' dari sekian banyak reviewer di tanah air. Apa saja?

1. Desain Elegan

Desain glossy ala Advan i6 terlihat elegan.

Desain glossy ala Advan i6 terlihat elegan. via http://youtube.com

Advertisement

Pertama kali melihat tampilannya yang glossy, saya setuju jika Advan i6 dinilai sangat keren oleh kalangan reviewer. Secara kasat mata, ada peningkatan kualitas desain Advan i6 dibandingkan dengan produk-produk keluaran Advan sebelumnya. Bahkan, konsep built quality dari Adavan i6 terasa 'mewah' dan sangat sepadan jika harus diadu dengan brand luar.

2. Layar Kekinian

Advan i6 dilengkapi layar berukuran 5,5 inch

Advan i6 dilengkapi layar berukuran 5,5 inch via http://youtube.com

Advan i6 dilengkapi dengan layar beresolusi HD seluas 5,5 inch dan rasio 18:9. Dengan rasio sebesar itu, Advan i6 sangat memungkinkan untuk membenamkan layar berukuran besar ke dalam body yang berukuran kecil. Akibatnya, pengguna tetap merasa nyaman meski harus lama memegang layar 'seluas' itu. Menggunakan teknologi IPS LCD layar Advan i6 memiliki kemampuan menampilkan warna yang cukup baik dan gambar yang tajam.

3. Spesfikasi Mumpuni

Spesifikasi Advan i6 dinilai sangat mumpuni untuk smartphone di kelasnya

Spesifikasi Advan i6 dinilai sangat mumpuni untuk smartphone di kelasnya via http://youtube.com

Secara umum, Advan i6 memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni untuk bersaing dengan smartphone lain di kelas satu jutaan. Dilengkapi chipset mediatek MT6737, RAM 2 GB, internal storage 16 GB, slot microSD hingga dual slot SIM Card yang telah mendukung jaringan 4G LTE.

Advertisement

Di bagian kamera, Advan i6 dilengkapi dengan kamera bersensor Samsung CMOS berukuran 13 MP di bagian belakang dan 5 MP di bagian depan. Dua amunisi tersebut sudah cukup mumpuni untuk mendapatkan hasil jepretan yang memuaskan.

Selain itu, sistem keamanan di Advan i6 telah dilengkapi dengan fitur Face ID. Fitur ini memungkinkan pengguna dapat membuka smartphone hanya menggunakan wajah. Fitur Face ID setidaknya mampu mengenali 200 titik wajah sehingga proses unlock dapat dilakukan lebih cepat dan akurat. Dengan berbagai spesifikasi di atas, Advan i6 didukung dengan baterai yang berkapasitas lumayan besar yaitu 3.300 mAh.

4. Software Handal

Advan i6 menggunakan OS lokal, idos

Advan i6 menggunakan OS lokal, idos via http://youtube.com

Menggunakan sistem operasi IDOS, antarmuka Advan i6 terasa sangat ringan, intuitif dan eye catchy. Terdapat beberapa fitur cukup penting pada idos yang bisa dimanfaatkan pengguna seperti super app lock yang bisa mengunci aplikasi di smartphone dari tangan-tangan jahil. Selain itu, terdapat juga fitur anti-theft yang memanfaatkan teknologi GPS tracking system untuk melacak keberadaan smartphone yang hilang.

Advertisement

5. Harga Sangat Terjangkau

Advan i6, murahnya kebangetan!

Advan i6, murahnya kebangetan! via http://youtube.com

Mungkin inilah kelebihan utama Advan i6 yang menarik perhatian pengguna smartphone di Indonesia. Dengan berbagai kelebihan yang telah disebutkan sebelumnya, Advan i6 hanya dibandrol seharga Rp.1.499.000. Bahkan, di beberapa flash sale pembeli bisa mendapatkan smartphone ini seharga Rp.1.299.000 saja. Harga tersebut sudah termasuk dengan bundling paket data dari Telkomsel sebesar 60 GB perbulan. Wow!

Oke, tunggu apalagi?

Semoga review tentang Advan i6 ini bisa menjadi pencerahan dan referensi bagi kamu yang sedang berburu smartphone 'murah' tetapi berkualitas luar biasa.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE