5 Film Ini Akan Mengajarkanmu Arti Memegang Prinsip yang Sesungguhnya!

Inilah daftar film dengan scene aksi inspiratifnya yang bisa kita jadikan panutan untuk menjalani kehidupan:

1. Pursuit Of Happyness

Pursuit Of Happyness

Pursuit Of Happyness via http://hipwee.com

Advertisement

Siapa yang tidak kenal dengan aktor berkulit hitam terkenal bernama Will Smith, salah satu film yang dibintanginya adalah Pursuit of Happyness. Film ini menceritakan tentang seorang Chris Gardner, diperankan Will Smith yang memiliki usaha penjualan alat kesehatan scan tulang yang akhirnya harus berjuang menjadi pialang saham. Ceritanya menjadi klimaks ketika Chris Gardner harus berpindah kontrakan, berpisah dengan istrinya karena terlilit masalah ekonomi.

Iya guys masalah ekonomi memang masalah yang pelik dan menimbulkan emosi, tidak cuma di film saja. Nah, scene yang cukup menarik terjadi ketika Chris harus menjalani sesi wawancara padahal sebelumnya dia menjalani hukuman penjara sehari karena masalah tilang mobil, ditambah lagi Chris ditangkap dalam keadaan sedang mengecat rumah. Nah, jreng-jreng. Setelah selesai masa hukuman, Chris berlari ke kantor tempat wawancara dengan pakaian lusuh gopak cat, eh kena cat, padahal harusnya dia berpakaian rapi dengan jas dan dasi. Ketika sesi wawancara, Chris mencoba menceritakan semua keunggulan dan prestasinya dengan jujur, tapi ceritanya tidak menarik sama sekali bagi pewawancara. Nah ini nih, pada saat itu Chris mengatakan sebuah kalimat menarik yang menunjukan kualitas hidupnya. Begini nih kalimatnya:


Aku adalah orang yang jika kau mengajukan pertanyaan dan aku tidak tahu jawabannya, maka aku akan bilang tidak tahu. Tapi aku berani bertaruh. Aku tahu bagaimana mencari tahu jawabaannya, dan aku akan menjawabnya.


Advertisement

Cukup menarik ya, itu artinya bukan masalah kita tidak tahu jawabannya sekarang, yang terpenting adalah kita berani menjalani proses untuk mencari jawaban tersebut, salah satunya yang dikatakan Chris ketika Pewawancara menanyakan, "Bagaimana pendapatmu Chris ketika aku menerima pelamar yang datang dan dia tidak berpakaian?" dengan kreatif Chris menjawab, "Dia pasti memakai celana yang sangat bagus."

2. Facing The Giant

Facing The Giant

Facing The Giant via http://hipwee.com

Facing The Giant adalah sebuah film yang dibintangi sekaligus disutradarai sendiri oleh Alex Kendrick. Film ini menceritakan tentang masa kelam seorang pelatih American Football pada sebuah universitas yang tidak pernah membawa timnya beranjak dari kekalahan. Dia hampir dipecat karena selalu gagal membimbing timnya. Pada akhirnya, pelatih ini mendapatkan ilham dari kitab suci untuk mengubah cara melatih dan filosofi bermain timnya. Banyak kalimat-kalimat inspiratif dalam film ini yang bisa kita pelajari dan diterapkan dalam hidup, salah satunya kalimat ini:

Advertisement


Jika kita menang, kita puji Tuhan. Dan jika kita kalah, kita puji Tuhan.


Nah, kalimat di atas cukup sederhana ya, tetapi untuk mempraktekannya cukup susah, karena manusia itu memiliki banyak syarat kelalaian. Terkadang saat kita berduka baru ingat Tuhan, saat kita suka kita lupa kalau yang memberi kita kesenangan ini Tuhan, bagitulah manusia. Banyak sekali kejadian inspiratif dalam film ini, di antaranya scene ketika pelatih sudah berdoa tetapi tetap tidak ada perubahan. Ini terjadi karena dia hanya berdoa tanpa mengubah cara bertindaknya. Wuiih keren kan, dan masih banyak lagi loh kalimat inspiratif dari film ini.

3. Vertical Limit

Vertical Limit

Vertical Limit via http://hipwee.com

Vertical Limit adalah sebuah film tentang pendaki, tidak tanggung-tanggung gunung yang didaki adalah gunung K-2 di Pegunungan Everest yang dipenuhi dengan salju dan ketinggian. Mula-mula ide pendakian dicetuskan oleh seorang yang cukup angkuh dan menentang alam demi sebuah iklan produk usahanya yang akan dipamerkan di ketinggian gunung, hingga akhirnya tim-pun terjebak di badai salju dan terkurung di sebuah gua. Penyelamatan diajukan oleh seorang kakak untuk menyelamatkan adiknya yang tergabung di tim yang terjebak. Nah, banyak aksi heroik dan pengorbanan dalam film ini. Ada banyak kalimat menarik di film ini, di antaranya sebagai berikut:


Semua orang akan mati, tapi yang terpenting adalah apa yang kita lakukan sebelum mati, temanku.


Nah, merinding kan bacanya, atau cuma penulis saja yang merinding, sudah jelaslah tidak perlu dijelaskan penjabarannya ya… hehehe.

4. Braveheart

Braveheart

Braveheart via http://hipwee.com

Braveheart, film lain yang cukup inspiratif, film ini menceritakan tentang pejuang Scotlandia yang memperjuangkan hak rakyat dari penjajahan dan penindasan. Perjuangannya penuh dengan strategi dan banyak menghasilkan kemenangan dalam perang. Akhir cerita tokoh utama Wiliam Walace tertangkap karena sebuah trik penghianatan. Menjelang eksekusi dia menolak memberikan pengakuan palsu untuk menyelamatkan dirinya dan memilih untuk mati demi sebuah tujuan yang lebih mulia. Bisa nggak ya kita seperti itu? Ini salah satu kalimat prinsipnya:


Jika aku bersumpah setia padanya (musuh), maka hidupku tidak berarti lagi.


Wah susah banget ya megang prinsip seperti itu, kita dipepet, disiksa dan akan dibebaskan jika hanya melakukan pengakuan palsu yang bertolak dengan kebenaran. Akhirnya William Walace dipenggal karena tetep mempertahankan prinsip mulianya.

5. Merry Riana

Merry Riana

Merry Riana via http://hipwee.com

Merry Riana, film ini adalah film dalam negeri yang cukup inspiratif. Film yang menceritakan tentang seorang Merry Riana yang terlilit beban ekonomi, kuliah dengan alasan untuk mencari tempat tinggal dan berjuang mencari penghasilan demi melunasi biaya kuliah dan menopang hidup di negara yang mahal, yaitu Singapura. Akhirnya Merry meraih satu juta dolar pertamanya dari seorang penulis. Ada cuplikan scene yang cukup menarik dan inspiratif dari film ini, berikut kalimatnya:


Aku yakin ada jutaan plastik di kota ini, dan yang satu ini sobek. Ini terjadi padaku. Inilah kehidupan.


Cukup menyiratkan ya kalimat di atas. Maksud dari kalimat di atas adalah kita harus percaya bahwa tidak semua akan selalu sempurna, selalu lancar, selalu baik. Semua pasti pernah mengalami kejadian yang buruk dan bisa kapan saja menimpa diri kita, inilah kehidupan. Ini artinya kita harus menghormati bahwa ada yang lebih sempurna, Maha melancarkan dan Maha baik.

Kalimatnya inspiratif sekali ya. Bisa menjadi inspirasi hidup bagi penontonnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Arlogi : ditulis dengan imaginasi disampaikan secara logis || Founder Yourfit (Your Future Fashion Technology)

28 Comments

  1. Lisa Elisabeth berkata:

    Bingung nih cari-cari informasi menarik seputar bola yang terkini ?
    kunjungi www(.)d-ew-a168(.)com…

  2. Lynch berkata:

    Persuit of happyness..sampe skr msh srg nntn..bener2 ngrasain jadi chris gardner..plg sedih scene bw anakny nginap di toilet KA ?? #walau kisah sbnrny agk beda tp filmny ?

  3. nomor 1 favorite ??

  4. Nangis bombay nonton pursuit of happyness

  5. Dah nonton semua.. dan masih membekas di hati ?

  6. Putri Lusiana berkata:

    Rizky Virgiawan

  7. Giselle Natasha berkata:

    Kompas QQ :
    Bonus turnover 0.5%
    Bonus Refferal 10% + 10%
    BBM : 7BD4C69C
    silahkan di invite bosku

CLOSE