6 Kalimat Sambat yang Termasuk Meremehkan Diri Sendiri. Pantas Saja Kamu Kehilangan Motivasi

kalimat sambat meremehkan diri

Berbicara merupakan hak setiap manusia dan itu merupakan salah satu wujud syukur kita karena kita sudah diberi anugerah oleh Tuhan yaitu berupa lisan. Seperti apa yang dikatakan oleh pepatah, berpikirlah terlebih dahulu sebelum berbicara–apapun yang keluar dari lisan entah kenapa selalu ada celahnya menjadi nyata. Memang nggak salah sih, sesekali kita mengeluhkan keadaan atau kondisi yang terjadi. Akan tetapi, jangan sampai itu malah membuat kita merendahkan diri kita sendiri.

Nah, apa aja sih kalimat sambat yang tergolong meremehkan diri sendiri? Yuk simak di bawah ini!

Advertisement

1. Ini susah banget!

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels via https://images.pexels.com

Sadarilah bahwa saat ini kamu sedang belajar,jangan berprasangka buruk dulu sama diri sendiri. Kamu sebenernya bisa kok, coba deh dipelajari atau dipahami pelan-pelan. Nanti kamu juga bisa. Tetap semangat dan berusaha ya! Fighting!

2. Kayaknya aku nggak bakal berhasil melalui ini 🙁

Foto oleh Nathan Cowley dari Pexels

Foto oleh Nathan Cowley dari Pexels via https://images.pexels.com

Coba deh sesekali percaya sama kemampuan kamu. Kamu pasti bisa kok, cuma lagi butuh proses aja. Man jadda wa jadda yang memiliki arti barang siapa bersungguh-sungguh pasti berhasil. Jangan mudah menyerah ya, kalau menemui hambatan. 

Advertisement

3. Hidupku kok gini-gini aja sih!

Foto oleh mikoto.raw dari Pexels

Foto oleh mikoto.raw dari Pexels via https://images.pexels.com

Biar  hidupmu nggak gini-gini aja, yuk gerak! Mulai ubah kebiasaan burukmu dan coba melakukan hal yang menjadi passion-mu dan tekuni itu. Nggak ada yang bisa mengubah beras menjadi nasi selain diri kamu sendiri.

4. Aku memang orang yang gagal. Selalu aja melakukan kesalahan

Foto oleh Nathan Cowley dari Pexels

Foto oleh Nathan Cowley dari Pexels via https://images.pexels.com

Hey! Kamu juga manusia. Wajar lho kalau kamu melakukan kesalahan. Daripada terus-menerus menyalahkan diri sendiri, coba deh belajar dari kesalahanmu dan coba untuk tidak mengulang kesalahan yang sama. It's okay! Kamu kelak akan menjadi orang yang lebih baik dengan kesalahanmu itu. 

5. Dia keren banget! Nggak mungkin deh aku bisa kayak dia

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels via https://images.pexels.com

Alih-alih membandingkan diri kita dengan orang lain. Lebih baik jadikan dia motivasi kamu dan cobalah belajar darinya.

Advertisement

6. Aku capek gagal terus

Foto oleh Min An dari Pexels

Foto oleh Min An dari Pexels via https://images.pexels.com

Gagal itu bagian dari proses. Kalau kita nggak pernah gagal, kita nggak akan pernah menjadi dewasa. Kegagalan ada salah satu langkah kita menjadi orang yang sukses. Semakin kamu sering mencoba, peluang gagal kamu mungkin akan semakin banyak, tapi peluang untuk kamu sukses juga akan semakin dekat bukan? 

Nah itu dia kalimat-kalimat sambat yang justru meremehkan kemampuan dirimu sendiri. Pantas saja tiap hari kamu merasa hilang motivasi~ 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

" Menulis untuk mengekspresikan, bukan untuk membuat terkesan."

Editor

Not that millennial in digital era.

CLOSE