Kuliah Sambil Mondok? Ini dia Tips Agar Kuliah dan Mondok Menyenangkan Tidak Membosankan

Kuliah sambil mondok menyenangkan

Kuliah merupakan tingkatan tertinggi dalam dunia Pendidikan, dan Mondok adalah salah satu solusi belajar agama di lingkungan pesantren, pernahkan kalian membayangkan kuliah dengan mondok? Di masa modern seperti sekarang ini banyak remaja yang kuliah dengan bekerja memenuhi kebutuhan hidupnya untuk meringankan beban orang tuanya, ada juga yang ngekost jauh dari rumah dan orang tua.

Semua itu ada sisi positifnya masing-masing ada pula yang hanya kuliah dengan nongkrong di cafe have fun dengan teman-teman sekampus . Banyak remaja yang terpengaruh oleh hal-hal negative jika tidak mampu menjaga dirinya sendiri dengan baik. Maka dari itu orang tua memilih cara lain seperti memondokkan anaknya di pondok pesantren, dengan cara ini orang tua lebih tenang Ketika anaknya kuliah diluar kota jauh dari pengawasan dan bisa menambah ilmu agama Ketika di pondok pesantren, sehingga ilmunya bermanfaat dan dapat diamalkan.

Ternyata ada sebutan khusus juga loh bagi kalian yang kuliah sambil nyantri yaitu MahaSantri, mahasantri adalah singkatan dari mahasiswa santri  sebutan bagi kalian yang kuliah sambil mondok. Banyak hal menyenangkan yang ada di dalam  pondok pesantren seperti kebersamaan,kekompakan,kerukunan dan masih banyak yang lain. Mungkin bagi kalian ada  yang masih merasa pondok pesantren seperti penjara, hal ini salah besar karena sebenarnya di dalam pondok pesantren menyenangkan dan banyak yang dapat dijadikan pelajaran dan pedoman hidup di dalamnya.

Maka dari itu saya akan memberikan beberapa tips agar kalian bisa kuliah serta mondok dengan menyenangkan dan tidak membosankan.

Advertisement

1. Cari Teman yang Sefrekuensi dan Satu Tujuan

Foto oleh Monstera dari Pexels

Foto oleh Monstera dari Pexels via https://images.pexels.com

Memilih teman merupakan hal penting dalam hidup di pondok pesantren dan kampus, teman yang baik sekaligus satu tujuan dapat membuatmu lebih nyaman sehingga senang saat menjalani kuliah sambil mondok, agar bisa sharing dengan teman disaat tugas menumpuk dan disaat penatnya kegiatan sehari-hari sehingga memiliki tempat cerita yang bisa mendengarkan keluh kesah Ketika sedang ada masalah.

Teman yang sefrekuensi akan membuat kita lebih nyaman karena merasa satu pemikiran dan satu tujuan. Seperti yang terdapat dalam sya’ir kitab Ta’lim Muta’alim “ Janganlah kamu mencari jati diri seseorang, karena perilaku seseorang dapat dilihat dari perilaku temannya” dari sya’ir tersebut dapat disimpulkan bahwa carilah teman yang baik dan satu tujuan agar hidupmu lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

Advertisement

2. Ingat Tujuan dari Rumah

Foto oleh Kelly Lacy dari Pexels

Foto oleh Kelly Lacy dari Pexels via https://www.pexels.com

Selalu ingat tujuan dari rumah yaitu kuliah sambil nyantri, ingat kedua orang tua dirumah menginginkan anaknya agar menjadi yang lebih baik dan bermanfaat untuk diri sendiri,keluarga dan masyarakat.

Jika mengingat kedua orang tua dan mengingat perjuangan mereka tentu akan membuat semangat dan tidak mudah menyerah ketika menghadapi tugas kuliah yang banyak dan kewajiban santri belajar di pesantren. 

3. Mengatur Waktu

Foto oleh Aphiwat chuangchoem dari Pexels

Foto oleh Aphiwat chuangchoem dari Pexels via https://www.pexels.com

Atur waktu tidur dengan baik jangan terlalu sering begadang agar ketika kuliah tidak mengantuk dan dapat menerima materi kuliah dengan baik. Bagi waktu untuk menjalankan aktivitas di pondok pesantren dan waktu mengerjakan tugas kuliah agar kuliah dan mondok bisa seimbang tidak berat sebelah sehingga target dapat tercapai tepat waktu. Bisa lulus kuliah dan mondok dalam waktu dekat tidak menjadi mahasiswa tua yang kelamaan di pondok pesantren dan di kampus.

Advertisement

4. Selalu Berbuat Baik kepada Siapapun

Foto oleh Monstera dari Pexels

Foto oleh Monstera dari Pexels via https://www.pexels.com

Lakukan hal-hal baik kepada siapapun, dengan seperti itu pasti dapat dengan mudah mendapatkan banyak teman dan akan dihormati dengan yang lainnya. Jangan menyendiri dan tertutup dengan orang-orang. Biasakan saling tolong-menolong dengan teman sepondok karena dengan begitu bisa menambah erat hubungan pertemanan.

Hal baik di pondok pesantren dapat dilakukan dengan banyak cara seperti berbagi makanan,saling membantu,tidak pelit,ikut rok'an (bersih-bersih pondok bersama) meskipun hal sepele tapi bisa menambah teman dan mendapat berkah.

5. Buat List Rencana Hidup

Foto oleh Polina Kovaleva dari Pexels

Foto oleh Polina Kovaleva dari Pexels via https://www.pexels.com

Ketika kamu memasuki dunia perkuliahan buatlah rencana hidupmu selama beberapa tahun kedepan, agar hidupmu memiliki planning dan tidak bingung dengan arah mana yang akan kamu ambil selanjutnya, Seperti rencana lulus kuliah dan mondok tepat waktu serta hal apa yang akan kamu lakukan setelah itu.

Membuat planning seperti ini penting Ketika kuliah sambil mondok karena Ketika kamu melihat list rencana hidupmu kamu akan lebih bersemangat dalam berkuliah dan mondok sehingga timbul keinginan untuk cepat menyelesaikan belajar dan mewujudkannya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Saya adalah seorang mahasiswi Prodi Bahasa Inggris di salah satu Institut Agama Islam Negeri di Pekalongan

CLOSE