Magang di Luar Negeri tapi Virtual? Inilah 5 Manfaatnya!

Pandemi bukan penghalang untuk melakukan magang di luar negeri. Bagaimana caranya?

Selain ilmu pengetahuan, di zaman sekarang soft skill dan pengalaman adalah hal-hal yang sangat diperhatikan di dunia kerja. Salah satu cara meningkatkan semua itu adalah dengan magang. Untuk mendapatkan pengalaman yang berbeda, beberapa orang memilih untuk mengikuti magang di luar negeri. Namun di masa pandemi seperti sekarang ini, kegiatan magang di luar negeri sedikit terhambat.

Tidak perlu khawatir, teman-teman tetap dapat melakukan magang di luar negeri secara virtual! Memang pasti akan ada perbedaannya, tetapi tetap saja magang virtual ini memiliki segudang manfaat. nah, kira-kira apa saja manfaatnya? Yuk simak poin-poin berikut!

Advertisement

1. Pengalaman kerja profesional di luar negeri

CardMapr

CardMapr via http://unsplash.com

Pepatah mengatakan, “Pengalaman merupakan guru terbaik.” Dengan mengikuti magang virtual ini, kamu akan mendapatkan pengalaman bekerja di lingkungan yang tentunya berbeda dari magang di di dalam negeri. Walaupun di kondisi pandemi ini ruang gerak kita terbatas, kamu tetap bisa mendapatkan pengalaman magang di luar negeri secara virtual. Pasti kamu akan banyak mendapatkan pengalaman yang berharga untuk karirmu di masa depan!

2. Mendapatkan kompensasi berupa gaji

Mimi Thian

Mimi Thian via http://unsplash.com

Selain mendapatkan pengalaman yang berharga, kamu juga akan berkesempatan mendapatkan kompensasi berupa gaji dari perusahaan tempat kamu menjalankan magang, walaupun secara virtual. Tentu besaran gaji ini berbeda-beda sesuai dengan berapa lama kamu menjalankan magang dan kebijakan perusahaan itu sendiri.

Advertisement

3. Mendapatkan pelatihan skala internasional

Dengan kamu mengikuti magang internasional secara virtual, kamu pasti mendapatkan pelatihan-pelatihan berskala internasional secara khusus. Tentu saja, pelatihan-pelatihan ini dapat meningkatkan soft skills yang kamu punya! Terlebih dengan magang di luar negeri, kesempatan untuk bergabung di pelatihan-pelatihan yang berskala internasional untuk meningkatkan soft skills dalam bekerja akan terbuka lebar.

4. Menambah relasi internasional

Christina @ wocintechchat.com

Christina @ wocintechchat.com via http://unsplash.com

Ketika kamu magang di luar negeri, pasti teman-teman magangmu juga berasal dari negara yang berbeda-beda. Ini akan menambah relasimu secara internasional yang suatu saat akan membawa manfaat di kemudian hari.

5. Dapat mempelajari budaya kerja yang berbeda

Advertisement

Ketika kita mengikuti magang di luar negeri, maka akan ada banyak hal yang berbeda, mulai dari bahasa yang digunakan, etos dan cara bekerja, hingga work culture. Dengan mengikuti magang di luar negeri, kamu akan dapat mempelajari budaya kerja yang berbeda dari Indonesia.

Lalu apa manfaatnya? Ketika kita mempelajari budaya kerja yang berbeda saat magang di luar negeri, hal ini dapat kamu terapkan ketika kamu kembali ke Indonesia dan pasti kamu akan memiliki budaya kerja yang berbeda dibandingkan dengan teman-teman kerjamu yang belum pernah magang di luar negeri.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

AIESEC di UPN “Veteran” Yogyakarta berdiri pada tahun 2010 sebagai cabang lokal dari AIESEC di Indonesia. Didirikan oleh 3 mahasiswa Hubungan Internasional UPN “Veteran” Yogyakarta yang luar biasa yang telah merasakan pengalaman internasional melalui AIESEC, AIESEC di UPN “Veteran” Yogyakarta sekarang telah melampaui satu dekade dalam menyebarkan dampak positif dan memiliki 90 anggota aktif setiap tahun serta mengirim dan menerima total lebih dari 95 pemuda untuk melakukannya pertukaran. AIESEC di UPN “Veteran” Yogyakarta mengedepankan nilai dan pesan AIESEC International. Oleh karena itu, kami berfokus pada pengembangan kepemimpinan dan tentang masalah dunia, pengembangan kepemimpinan, pemahaman budaya, dan pembelajaran berdasarkan pengalaman.

CLOSE