Nggak Butuh Budget Fantastis, Nyatanya 15 Film Ini Mampu Menembus Oscar. Wih, Keren!

1. The Breakfast Club (1985). Biaya Produksi $1.000.000

The Breakfast Club

The Breakfast Club via https://www.google.co.id

Film in menceritakan 5 anak SMA yang terkunci dalam sekolah karena hukuman akibat kesalahan mereka. Dalam kondisi terjebak dalam sekolah, mereka dihadapkan dengan kondisi masing-masing individu. Satu dengan yang lainnya memiliki kepribadian dan rahasia masing-masing. Sisi lain kelima anak SMA yang tidak diketahui satu sama lain. Film ini juga menjadi salah satu film remaja paling berpengaruh.

Film ini diperankan oleh Emilio Estevez, Molly Ringwald, Judd Nelson, Anthony Michael Hall, Ally Sheedy. The Breakfast Club berhasil meraup keuntungan sebesar $51.525.171 secara keseluruhan.

2. Fruitvale Station, (2013). Biaya Produksi $900.000

Fruitvale Station

Fruitvale Station via https://www.google.co.id

Film ini mengisahkan tentang pria bernama Oscar Grant. Oscar Grant diceritakan sedang berjuang untuk hidup normal bersama keluarganya pasca bebas dari penjara hingga akhirnya ia ditembak mati oleh polisi pada tanggal 1 januari 2009. Oscar Grant ditembak mati karena berusaha melawan polisi dan dilakukan ditempat itu juga. Semasa hidupnya, Oscar Grant pernah bekerja di tempat penjualan makanan.

Nama Fruitvale Stasion dipakai karena tempat kejadian dimana Oscar Grant ditembak mati oleh polisi. Fruitvale Stasion didukung oleh aktor-aktor seperti Michael B. Jordan, Melonie Diaz, Octavia Spencer. Fruitvale Stasion juga masuk dalam festival Sundance pada tahun 2013.

3. Welcome to the Dollhouse, (1995). Biaya Produksi $800.000

Welcome to the Dollhouse

Welcome to the Dollhouse via https://www.google.co.id

Welcome to the Dollhouse menceritakan tentang seorang anak remaja yang bernama Dawn Wiener. Dawn Wiener adalah seorang remaja yang mengalami kesulitan dalam hidupnya. Layaknya remaja pada umumnya, Dawn Wiener masih berada dalam masa labil, sehingga masih kesulitan mengatur emosi.

Kepribadian seorang Dawn Wiener yang susah ditolerir membuat ia dibully. Mulai dari guru, teman-temannya hingga keluarganya sendiri. Hal itu membuat ia ingin kelaur dari sekolah. Tetapi ada seseorang misterius yang datang padanya dan mengubah cara pandangnya.

Film ini dibintangi oleh Heather Matarazzo, Christina Brucato. Selain karena film ini menjadi favorit festival film. Film ini juga cocok ditonton para remaja yang akan menjelang dewasa.

4. My Left Foot: The Story of Christy Brown, (1989). Biaya Produksi : $736.000

My Left Foot: The Story of Christy Brown

My Left Foot: The Story of Christy Brown via https://www.google.co.id

Menceritakan tentang seorang penderita Crebral Palsy bernama Christy Brown. Cerebral Palsy adalah kondisi di mana salah satu syaraf mengalami kerusakan sehingga beberapa organ tubuh tidak bisa bekerja dengan semestinya.

Diangkat dari kisah nyata, Christy Brown bertekad melawan penyakitnya dengan kaki kirinya. Karena kaki kirinya yang bisa digerakan dengan baik. Akhirnya ia menggunakan kaki kirinya untuk melukis dan menulis buku. Berkat perjuangannya yang tiada henti, membuat Christy Brown menceritakan hidupnya lewat buku berjudul My Left Foot pada tahun 1954.

Film ini dibintangi oleh Daniel Day-Lewis, Brenda Fricker, Alison Whelan. Film My Left Foot juga memperoleh berbagai penghargaan diantanya Piala Oscar dan Academy Awards.

5. Half Nelson, (2006). Biaya Produksi : $700.000

Half Nelson

Half Nelson via https://www.google.co.id

Half Nelson meceritakan tentang seorang guru muda bernama Dan Dunne. Kehidupan Dan Dunne bisa dibilang sudah mencapai keberhasilan untuk ukuran seorang guru. Dan Dunne juga menolak kurikulum pendidikan berbasis pendekatan berdasarkan pendekatan dialetika

Namun ada sisi lain seorang Dan Dunne yang tidak diketahui banyak orang. Sisi lain dari Dan Dunne adalah pecandu kokain. Hal ini diketahui oleh Mantan Pacar Dan Dunne dan Muridnya sendiri. Hal ini membuat Dan Dunne dan mudirnya menjalin persahabatan dalam kerahasian mereka berdua.

Film ini dibintangi oleh Ryan Gosling, yang baru saja uncul dalma film La La Land. Untuk pengerjaan Half Nelson hanya memakan waktu 23 hari dengan biaya $700.000. Lumayan lah untuk film yang dibuat dalam waktu singkat.

6. Mid-August Lunch (2008). Biaya Produksi : $526.000

Mid-August Lunch

Mid-August Lunch via https://www.google.co.id

Mid-August Lunch atau Pranzo di ferragosto adalah film drama komedi Italia arahan sutradara Gianni Di Gregorio. Film ini menceritakan kisah seorang pria paruh baya yang hidupnya dililit hutang. Walau begitu, ia masih bisa terlihat ceria dan optimis di bailk tumpukan hutang yang ia punya. Selain itu, ia juga harus memberikan perawatan dan perhatian ibunya sendiri. Di sisi lain, ada juga orang-orang yang butuh perhatiannya.

Film ini dibintangi oleh Valeria De Franciscis, Marina Cacciotti. Dengan cerita yang sederhana namun bisa mebawa Mid-August Lunch mendapatkan penghargaan di ajang International Film Festival Bratislava dan Festival Film Venice pada tahun 2008.

7. A Separation ( 2011). Biaya Produksi : $500.000

A Separation

A Separation via https://www.google.co.id

A Separation menceritakan sepasang suami istri yang memutuskan untuk bercerai. Seperti orang-orang yang mengalami peceraian, bukan perkara mudah menjalani kehidupan pasca peceraian. Nader dan Simin harus menjalani kehidupan baru mereka pasca perceraian lengkap dengan permasalahan yang harus mereka hadapi.

Film produski asal Iran ini berhasil tembus Oscar dan Globe Global. Kekuatan drama dan emosi yang besar ini yang membuatnya tembus Oscar dan Globe Global diantara film-film dengan biaya produksi besar.

8. Brick, (2005). Biaya Produksi : $475.000

Film thriler yang ini menceritakan sesorang yang belum move dari mantan pacar. Brendan Frye tipikal school outsider, ia melakukan segala cara agar bisa menemukan kembali sang mantan pacar. Bahkan jika harus mengeluarkan biaya, ia keluarkan dengan suka rela.

Film yang dibintangi oleh Joseph Gordon-Levitt, Nora Zehetner, Lukas Haas, Emilie de Ravin berhasil lolos festival di Sundance pada tahun 2005.

9. Napoleon Dynamite, (2004). Biaya Produksi : $400.000

Napoleon Dynamite

Napoleon Dynamite via https://brightside.me

Napoleon Dynamite bergenrekan komedi. Diceritakan Napoleon dan temannya, Pedro mengikuti pemilihan di sekolahnya. Hal ini menjadi berat karena mereka bukan golongan anak populer di sekolahnya. Film ini seperti realita yang terjadi di sekolah-sekolah. Ketika anak nggak populer harus bersaing dengan anak populer.

Film ini dibintangi oleh Jon Heder, Jon Gries, Aaron Ruell, terbilang sukses untuk ukuran film komedi. Bandingkan dengan film karya Adam Salder atau Ben Stiller yang mengeluarkan puluhan juta. Dengan budget $400.000, Napoleon Dynamite berhasil memenangkan penghargaan MTV Movie Awards, untuk Breakthrough Male Performance, Best Musical Performance, dan Best Movie. Film ini berada dalam urutan 14 dalam "100 Film Terlucu " versi Bravo.

10. Bronson, (2008). Biaya Produksi : $230.000

Film yang diambil dari kisah nyata seorang kriminal di Inggris bernama Charles Bronson. Dalam film ini kita diperlihatkan kisah hidupnya yang hampir 40 tahun tinggal dalam sel penjara terisolir. Nama asli dari Charles Bronson adalah Michael Gordon Peterson. Ia mengganti menjadi Charles Bronson karena terinspirasi dari seorang aktor bernama Charles Bronson

Film ini dibintangi oleh Tom Hardy, Matt King, Amanda Burton. Tom Hardy yang berperan sebagai Charles Bronson bertemu dengan Charles Bronson sungguhan langsung di tahanan, setelah berkomunikasi lewat telepon. Untuk memerankan sosok Charles Bronson, Tom Hardy harus menumbuhkan kumis dan menambah massa otot sebesar 28 pon.

11. Wendy and Lucy, (2008). Biaya Produksi $200.000

Wendy and Lucy

Wendy and Lucy via https://brightside.me

Film tentang persahabatan antara manusia dengan anjing memang memiliki tempat tersendiri. Lantaran ingin mengubah hidupnya, seorang wanita bernama Wendy memutuskan untuk melakukan perjalanan panjang dengan anjing bernama Lucy. Film drama ini juga diputar di Cannes Film Festival pada tanggal 22 Mei 2008.

Film ini dibintangi oleh Michelle Williams, Lucy. Film dengan budget kecil ini berhasil memenangkan Best Picture dan Best Actress pada 12th Toronto Film Critics Association Awards. Film Wendy and Lucy juga masuk kategori film terbaik pada tahun 2000 versi Slant Magazine.

12. Once, (2006). Biaya Produksi $150.000

Film asal Dublin, Irlandia menceritakan perjalan seorang musisi dan ibu muda yang bertemu di Jalan Dublin. Mereka berdua hanya ingin mencari dan menyadari bahwa belahan jiwa itu benar adanya.

Film ini diperankan oleh Glen Hansard, Marketa Irglova. Uniknya lagi, mereka berdua juga seorang musisi. Glen Hansard adalah musisi asal Irlandia. Sedangkan Marketa Irglova adalah musisi asal Ceko. Dari kreasi mereka berdua, tercipta OST Once berjudul Falling Slowly. Falling Slowly juga mengantar film Once memenangkan penghargaan

Academy Award for Best Original Song pada tahun 2007

Film ini juga diputar di berbagai festival film dunia, seperti Sundance Film Festival dan Dublin Film Festival.

13. Another Earth, (2011). Biaya Produksi $100.000

Another Earth

Another Earth via https://brightside.me

Film fiksi ini adalah refieksi dari pemikiran para ilmuwan yang percaya bahwa ada kehidupan lain di luar planet bumi. Mengisahkan seoranga anak bernama Rhoda Williams. Rhoda Williams adalah anak muda yang tergila-gila dengan ilmu astronomi. Di sisi lain, Rhoda percaya bahwa ada planet yang menyerupai bumi lengkap dengan penghuninya. Planet itu dinamai Bumi-2 Dari situ Rhoda berkhayal bagaimana jika ia bertemu dengan dirinya sendiri di Bumi-2.

Film ini dibintangi oleh Brit Marling, William Mapother.

14. In the Company of Men, (1997). Biaya Produksi $25.000

In the Company of Men

In the Company of Men via https://brightside.me

Sepasang rekan kerja dikirim keluar kota untuk urusan bisnis. Ketika sampai di kota tersebut, hasrat mereka bergejolak untuk mencari wanita lokal yang ada.

Film ini dibintangi oleh Aaron Eckhart, Stacy Edwards, Matt Malloy.

15. Following, 1998. Biaya Produksi $6.000

Following

Following via https://brightside.me

Film yang mengisahkan seorang pemuda yang berusaha keras menjadi penulis. Suatu ketika si penulis bertemu dengan seorang kriminal. Maka kesempatan itu diambil si penulis. Sayangnya salah satu dari mereka hanya menjadi pion dari serangkaian permainan lainnya.

Film ini adalah debutan sutradara ternama, Christopher Nolan. Christoper Nolan memang terkenal dengan film dengan tingkat kerumitan dan alur cerita yang kompleks. Film ini diperankan oleh Jeremy Theobald, Alex Haw.

Jadi apakah kamu mulai penasaran dengan film-film tadi?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Diam diluar, berisik didalam

16 Comments

  1. Siska Rini berkata:

    bosen dengan game yang itu – itu ajaa…
    gabung di dewalotto^info

  2. Yoga Yudhistira berkata:

    film oscar mah emang khusus buat film drama yang punya cerita ama amanat yang kuat dan bagus :’v

    kalo yg budget2 besar mah itu film khusus box office wkwk

  3. Iqbal Fauzi berkata:

    Another earth #1