Pembatas Akrilik Puzzle Terobosan Baru Tangani Penyebaran Virus COVID-19 di Rumah Langit Surabaya

Pembatas COVID-19 tidak cuma dari akrilik dan plastik, juga tidak seterusnya permanen menempel di atas meja!

Sudah lebih dari satu tahun semenjak virus COVID-19 memasuki Indonesia. Banyak hal yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi, bertahan, dan melawan virus ganas ini. Dari belajar dan bekerja di rumah, menghindari kerumunan, mencuci tangan secara rutin, tidak menyentuh barang secara sembarangan, dan lain-lain.

Untuk mereka yang tetap harus bekerja di luar rumah, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, seperti menggunakan masker, face shield, mengatur tempat duduk untuk menjaga jarak, dan yang belakangan populer adalah menyediakan sekat pembatas.

Advertisement

1. Jenis Pembatas yang Banyak Beredar

Photo by soonxindisplay on soonxindisplay

Photo by soonxindisplay on soonxindisplay via https://soonxindisplays.com

Terdapat 2 jenis sekat pembatas yang banyak dipakai di tempat umum; pembatas akrilik dan pembatas plastik. Pembatas akrilik terbuat dari akrilik, dan dapat dimodifikasi sesuai keinginan. Pembatas akrilik cenderung lebih berat dan menguras kocek, namun mudah dibersihkan dan dapat bertahan lama.

Pembatas plastic terbuat dari plastik lembaran yang ditempelkan kepada kerangka agar pembatas dapat berdiri, seperti kayu atau pipa paralon. Pembatas plastik cenderung lebih ringan dan murah, namun cepat rusak dan ketahanannya dinilai kurang.

Advertisement

Menurut dr. Arina Heidyana dalam klikdokter.com, kedua pembatas ini sama-sama dapat mencegah penyebaran virus melalui droplet jika dipasang dengan tepat.

2. Inovasi Desain Pembatas yang Bisa Dilepas Pasang

Penggunaan Pembatas Akrilik Sistem Puzzle di Rumah Langit

Penggunaan Pembatas Akrilik Sistem Puzzle di Rumah Langit via https://www.instagram.com

Mayoritas sekat pembatas yang ada bersifat permanen, atau tidak bisa dibongkar. Terutama pembatas yang dibuat dari akrilik. Hal ini membuat sekat susah disimpan, dan jika terjadi kerusakan maka pembatas akrilik harus diganti semuanya. Dari beberapa kelemahan inilah, diciptakan sebuah desain sekat pembatas akrilik yang dapat dilepas pasang.

Dengan menggunakan sambungan dan bentuk puzzle, bagian-bagian sekat akrilik yang diciptakan dapat dilepas maupun dipasang dengan mudah, dan penggunaannya fleksibel karena dapat dipindahkan sesuai keinginan.

Advertisement

3. Kenapa Sistem Puzzle?

Cara Pemasangan Pembatas Akrilik Sistem Puzzle

Cara Pemasangan Pembatas Akrilik Sistem Puzzle via https://www.instagram.com

Mungkin setelah membaca, lahirlah pertanyaan berupa kenapa menggunakan sambungan puzzle dan bukan sambungan lainnya? Bukankah ada bermacam-macam sambungan yang dapat digunakan? Dengan menggunakan sambungan puzzle, tidak hanya pembatas bisa dilepas pasang, sambungan antara satu bidang dengan bidang lainnya tidak menghasilkan bukaan, tetapi proses menyusun pembatas menjadi sebuah kegiatan yang menyenangkan bagi komunitas Rumah Langit yang mayoritas adalah anak-anak.

Karena pembatas terdiri dari beberapa bagian yang cenderung tipis (tebalnya hanya 5 milimeter), maka penyimpanannya pun lebih mudah. Pembatas dapat disimpan di samping lemari atau sela-sela yang sempit, sesuai dengan kondisi Rumah Langit yang ruangannya kecil dan minim tempat penyimpanan.

4. Hasil Penggunaan Pembatas Akrilik Sistem Puzzle

Pembatas Akrilik Sistem Puzzle Dalam Kegiatan Belajar Mengajar di Rumah Langit

Pembatas Akrilik Sistem Puzzle Dalam Kegiatan Belajar Mengajar di Rumah Langit via https://www.instagram.com

Setelah digunakan, pembatas dengan sistem puzzle terbukti mudah digunakan dan sesuai dengan kebutuhan Rumah Langit, yaitu mudah disimpan karena sistem lepas pasang yang ada. Pembatas lepas pasang ini juga membantu Rumah Langit dalam melindungi anak-anak yang datang, karena kebanyakan dari mereka tidak suka menggunakan masker meskipun mereka mengetahui dampaknya.

Untuk sementara, pembatas akrilik dengan sistem puzzle ini diciptakan untuk mewadahi Rumah Langit yang mayoritas menggunakan meja lipat. Namun tidak dapat dipungkiri bahwa potensi pembatas akrilik dengan sistem puzzle ini dapat digunakan di atas media lainnya, seperti bangku belajar, meja kerja, meja resepsionis, maupun perabot lainnya.

5. Kesimpulan

Pembatas Akrilik Sistem Puzzle Dalam Kegiatan Belajar Mengajar di Rumah Langit

Pembatas Akrilik Sistem Puzzle Dalam Kegiatan Belajar Mengajar di Rumah Langit via https://www.instagram.com

Pembatas lepas pasang ini menerima respon positif karena mudah digunakan dan disimpan, tetapi juga ada keluhan kalau penyambung berbentuk puzzle dikhawatirkan rentan patah pada bagian sambungannya.

Bagaimana? Apakah desain sekat pembatas yang baru ini merupakan inovasi yang berguna dan dapat dipakai di tempat-tempat lainnya? Tuliskan pendapatmu di kolom komentar!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE