5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan untuk Mencintai Diri Sendiri. Penting Nih Dilakoni

cara mencintai diri sendiri

Mendengar kata self love, apa sih yang terlintas di pikiranmu? Pasti terasa tidak asing bukan? Mungkin kamu sering menemui kata-kata ini sebagai bentuk dukungan kepada orang lain yang sering merasa minder, selalu merasa dirinya rendah, dan bahkan mempunyai pikiran untuk mengakhiri dirinya sendiri karena begitu membenci dirinya.

Yups, arti self love adalah mencintai diri kita sendiri. Tidak hanya itu, self love menandakan kita menerima diri kita apa adanya namun tak lupa memperbaiki kurangnya kita dalam beberapa hal agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik ke depannya.

Untuk memulainya, kamu bisa simak 5 hal sederhana yang dapat kamu lakukan sebagai bentuk self love berikut ini!

Advertisement

1. Pelajari banyak hal. Siapa tahu kamu menemukan minat dan bakatmu

Photo by Streetwindy from Pexels

Photo by Streetwindy from Pexels via https://www.pexels.com

Setiap individu memiliki jangka waktu yang berbeda dalam proses pengembangan diri menjadi lebih baik. Masa remaja adalah masa terbaik untuk menggali potensi diri. Dalam fase ini, para remaja memiliki tingkat penasaran yang tinggi terhadap suatu hal, dan inilah peluang mereka untuk mempelajari hal-hal baru.

Banyak orang khususnya para remaja yang masih kesulitan untuk mengenali apa sih minat dan bakat mereka? Yang berakhir membuat mereka merasa insecure. Maka dari itu, kita semua dapat memulainya dengan meluangkan waktu kita dan cobalah untuk menggali hal-hal baru. Pastinya semakin kamu mempelajarinya, semakin banyak juga ilmu dan pengalaman yang kamu dapatkan.

Advertisement

Tidak menutup kemungkinan, dari sana kamu dapat mengenali minatmu yang berakhir menjadi bakat yang akan terus kamu asah.

2. Lihat ke cermin dan ucapkan kalimat positif untuk dirimu

Photo by Andrea Piacquadio from Pexels

Photo by Andrea Piacquadio from Pexels via https://www.pexels.com

Inilah cara yang dapat kamu lakukan ketika kamu berada di kamar. Coba lihatlah ke cermin, tatap pantulan dirimu yang ada pada cermin, mulailah tersenyum lalu katakan kalimat-kalimat positif untuk dirimu. Contohnya, kamu dapat mengatakan “aku cantik”, “aku sudah bekerja keras”, atau “aku berharga”. Efek yang ditimbulkan setelahnya adalah kamu akan merasa bahwa kamu memang seperti apa yang kamu katakan barusan.

Hal ini merupakan tahapan dasar dalam membangun kepercayaan diri kita. Rasa percaya diri akan menumbuhkan rasa cinta terhadap diri sendiri sekaligus rasa syukur atas anugerah yang diberikan Tuhan terhadap kita. Kamu dapat melakukan hal ini kapan saja saat kamu membutuhkan dorongan untuk memperkuat dirimu sendiri.

Advertisement

3. Apresiasi dirimu atas kerja keras yang telah kamu lakukan

Photo by Armin Rimoldi from Pexels

Photo by Armin Rimoldi from Pexels via https://www.pexels.com

Ini juga tidak kalah penting, lho! Saat kamu sudah bekerja keras dan bahkan berhasil melakukan suatu hal, sudah saatnya mengapresiasi dirimu sendiri. Kamu harus mengetahui bahwa dirimuberharga dan layak untuk mendapat perlakuan yang baik.

Contohnya, pada hari terakhir ujian, kamu dapat mengapresiasi dirimu dengan berbelanja hal-hal yang kamu suka, pergi ke tempat yang sudah lama ingin kamu kunjungi, dan kegiatan lainnya yang sekiranya membuat kamu bahagia. Hal ini juga merupakan tanda bahwa kamu bangga dengan dirimu dan akan semakin meningkatkan potensi diri.

4. Cari lingkungan positif dan hindari yang toxic

Photo by RF._.studio from Pexels

Photo by RF._.studio from Pexels via https://www.pexels.com

Di luar sana, tidak menutup kemungkinan kamu akan bertemu dengan orang-orang toxic yang akan terus membuat hidupmu menjadi lebih buruk. Salah satu ciri orang toxic adalah mereka akan terus mengomentari segala yang ada pada dirimu. Komentar yang mereka lontarkan bukanlah komentar yang membangun, namun sebaliknya. Mereka hanya akan terus mengkritik, meremehkan, dan mengontrol dirimu demi kepuasan mereka sendiri.

Jika hal ini sudah terjadi, lebih baik tutup telingamu rapat-rapat, jauhi mereka, dan carilah lingkungan baru dimana kamu lebih dihargai, dicintai, dan sekaligus dapat membangun dirimu menjadi versi terbaik yang pernah ada. Dikelilingi lingkungan yang positif juga amat berdampak baik untuk kesehatan mentalmu dan membuatmu semakin mencintai dirimu apa adanya.

5. Jadi versi terbaik dari dirimu tanpa harus membanding-bandingkan

Photo by Elijah O'Donnell from Pexels

Photo by Elijah O’Donnell from Pexels via https://www.pexels.com

“Ya ampun, dia cantik banget ya. Langsing lagi 🙁 kok aku gak bisa kayak dia ya :(“

“Dia banyak yang suka ya, coba aku jadi dia, pasti hidupku bahagia banget!”

Hal ini kerap terjadi di kehidupan kita tanpa kita sadari. Kita seringkali membandingkan diri sendiri dengan orang lain dan berandai-andai kita bisa diposisi mereka. Namun, membandingkan diri secara terus menerus hanya akan membuat kita semakin tidak percaya diri dan berujung membenci diri kita ini. 

Dibanding kamu hanya terus merasa insecure, lebih baik hal itu kita jadikan motivasi untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas dirimu. Namun, bukan berarti kamu harus mengubah diri sepenuhnya, apalagi berubah karena perkataan orang lain. Poin yang perlu digaris bawahi di sini adalah, jadilah versi terbaik dari dirimu sendiri.

Hal lainnya yang perlu kamu ketahui, bahagiamu bukanlah saat dapat menjadi sama persis seperti orang lain, namun justru, bahagia yang sesungguhnya adalah melihat perjuanganmu yang sampai pada tahap keberhasilan dalam menunjukkan versi terbaik dari diri sendiri.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Not that millennial in digital era.

CLOSE