5 Hal yang Wajib Diperiksa Sebelum Kamu Donor Darah. Tak Perlu Takut Lagi ya!

Periksa sebelum donor darah

Kegiatan donor darah adalah memberikan atau menyumbangkan darah kita ke orang lain yang sedang membutuhkan sesuai golongan darahnya. Kegiatan donor darah ini bisa rutin dilakukan setiap 3 bulan sekali. Secara periodik, sel darah merah kita akan rutin diperbarui setiap 3 bulan di mana sel darah merah yang lama akan diganti oleh sel darah merah yang baru.

Tapi, dengan rutin melakukan donor darah tubuh kita menjadi lebih sehat dan fit, selain membantu orang lain yang sedang membutuhkan.

Nah, ada 5 hal yang wajib diperiksa oleh petugas kesehatan sebelum kamu mau melakukan donor darah

Advertisement

1. Umur serta berat badan

Berat badan tidak kurang dan tidak obesitas juga

Berat badan tidak kurang dan tidak obesitas juga via http://hello.sehat.com

Umur yang dianjurkan untuk bisa melakukan donor darah adalah 17 tahun. Kenapa 17 tahun? Karena di umur tersebut, sel-sel tubuh seseorang dianggap sudah matang. Berat badan yang dianjurkan untuk bisa melakukan donor darah adalah 45 kg.

2. Cek kondisi tubuh

Tubuh harus dalam kondisi fit

Tubuh harus dalam kondisi fit via http://hello.sehat.com

Saat akan melakukan donor darah, pastikan badan kamu benar-benar sedang fit. Jangan sampai kamu lagi sakit atau sedang drop saat akan melakukan donor. Petugas kesehatan pasti akan menanyakan padamu, kamu sedang sehat atau baru sembuh dari sakit atau malah sedang sakit sebelum diizinkan untuk donor.

Advertisement

3. Cek riwayat kesehatan

Jangan sampai punya penyakit menular ya. Bahaya!

Jangan sampai punya penyakit menular ya. Bahaya! via http://republika.com

Yang ini penting banget. Petugas kesehatan pasti akan menanyakan riwayat kesehatanmu, pernah sakit apa sebelumnya. Ada riwayat penyakit menular atau tidak seperti HIV/AIDS atau Hepatitis. Jangan sampai niat baik kamu mendonorkan darah malah merugikan orang lain yang menerima darahmu karena ternyata kamu mengidap penyakit menular.

4. Cek tekanan darah

Hasil tensi harus normal

Hasil tensi harus normal via http://pixabay.com

Selanjutnya tekanan darahmu juga diperiksa. Tekanan darah yang dianjurkan untuk bisa melakukan donor adalah 120/80 mmHg atau minimal sekali 110/70 mmHg.

5. Cek golongan darah dan Hb

Advertisement
Hemoglobin pun wajib normal

Hemoglobin pun wajib normal via http://pixabay.com

Nah, ini yang terakhir, cek golongan darah untuk mengetahui golongan darahmu A, B, O, atau AB dan rhesus serta Hb. Hb yang disarankan untuk bisa melakukan donor darah minimal 12 gr/dL untuk perempuan dan 13 gr/dL untuk laki-laki. Jangan sampai Hb kurang, tapi kamunya tetap maksa untuk donor. Yang ada kamu malah pingsan.

Nah, itu tadi 5 hal yang wajib diperiksa sebelum kamu mau mendonorkan darahmu. Yuk donor, setetes darahmu bisa jadi menyelamatkan hidup orang lain.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Let's karma doing the job

Editor

Not that millennial in digital era.

CLOSE