Serial The Glory: Angkat Tema Bullying di Sekolah, Bahayakah Dampaknya?

Yuk, mulai waspada!

The Glory merupakan serial televisi Korea Selatan yang ramai dibicarakan dan ditonton di seluruh platform sosial media akhir-akhir ini. Serial ini dirilis di Netflix pada tanggal 30 Desember 2022 untuk part 1 dan part 2 pada 10 Maret 2023 kemarin. The glory diperankan oleh beberapa aktor dan aktris terkenal seperti Song Hye-kyo, Lee Do-hyun, Lim Ji-yeon, Yeom Hye-ran, Park Sung-hoon hingga Jung Sung-il. Banyak penggemar yang menunggu serial ini sebab Song Hye-kyo kembali memerankan film setelah Encounter pada 2018. Di sini, ia memerankan karakter utama, Moon Dong-eun, sebagai korban bullying. Disamping itu, alasan utama mengapa film ini viral adalah berhubungan dengan tema yang diangkat yaitu bullying di sekolah.

Bullying biasanya dilakukan oleh seseorang tanpa alasan dengan cara mengejek, menyiksa, serta merendahkan. Padahal, dampak bullying itu sangat berbahaya bagi setiap korbannya. Trauma yang ditimbulkan dapat merusak fisik dan menggangu psikologi, terlebih dapat memicu dendam terhadap para pelaku.  Berikut beberapa dampak yang akan diterima oleh para korban bullying:

2. 2. Bekas Luka pada Tubuh

Photo by Karolina Grabowska on Pexels

Photo by Karolina Grabowska on Pexels via https://www.pexels.com

Advertisement

Perundungan yang melibatkan fisik seperti membakar sebagian tubuh dapat menimbulkan luka. Luka bakar yang tidak segera diobati disertai dengan perundungan yang terus berulang seperti itu justru memicu luka menjadi semakin dalam.

Apabila dibiarkan, luka tersebut akan membekas pada tubuh alias tidak dapat hilang. Hal inilah yang akan merugikan para korban di kemudian hari. Korban akan merasa malu terhadap tubuhnya sendiri. Akibatnya, ia tidak percaya diri dalam menunjukkan dirinya pada dunia luar.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE