5 TV Series yang Wajib Kamu Tonton, Setidaknya Sekali Seumur Hidup

Mana nih yang udah pernah kamu tonton?

Sedang merasa bosan di rumah? Mungkin kamu bisa mencoba hobi baru, seperti menonton TV series di rumah. Bagi kalian yang menyukai menonton TV series pasti bisa menghabiskan banyak waktu untuk menontonnya. Serial TV kadang memang memberikan pengalaman berbeda dibandingkan dengan menonton film layar lebar.

Perbedaan utamanya tentu terletak dari segi durasi dan komplikasi cerita. Jika sebuah film habis dalam satu durasi satu setengah atau dua jam maka berbeda dengan serial yang bisa berlangsung selama beberapa musim (season) dan dapat bertahan cukup lama serta menggaet cukup banyak penonton di berbagai belahan dunia. Menonton film memang merupakan suatu kegiatan yang sangat menyenangkan. Selain untuk hiburan, menonton film juga mampu memberikan kamu wawasan yang luas.

Namun jika kamu merasa tidak puas dengan hanya menonton film yang berdurasi sekitar 2 jam, mungkin kamu juga bisa mencoba untuk menyaksikan tv series yang memiliki durasi lebih panjang. Sehingga tv series bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin menghabiskan waktu. Durasi panjang bukanlah hal buruk jika cerita yang disajikan memang menarik. Bahkan, banyak orang kerap melakukan “maraton” karena ada beberapa serial TV yang membuat penontonnnya seperti tidak bisa berhenti. Nah, jika kamu ingin memulai nonton tv series, kamu bisa pilih dari daftar tv series terbaik yang kami berikan di bawah sini.

ADVERTISEMENTS

1. Game of Thrones

Game of thrones

Game of thrones via http://imdb.com

Yang pertama apalagi kalo bukan Game of Thrones. Yaps, tv series garapan HBO ini sukses menarik perhatian jutaan penonton di seluruh dunia, Game of Thrones atau yang biasa disingkat GOT bisa dibilang sebagai tv series terbaik dalam satu dekade terakhir, hal ini bisa dibuktikan dengan sudah banyak sekali penghargaan bergengsi yang berhasil diraih. Tv series ini diangkat dari novel fiksi berjudul A Song of Ice and Fire karya George R.R. Martin.

Berlatar di dunia fiksi Westeros, secara garis besar tv series ini berkisah tentang perebutan tahta kekuasaan diantara para keluarga. Bahkan mereka sampai mempertaruhkan nyawa untuk mendapatkan tahta yang mereka idam-idamkan. Game of Thrones terdiri dari 8 musim, ada banyak drama, plot twist, intrik serta pengkhianatan yang terjadi selama ceritanya berlangsung. Bagi kamu yang penasaran seperti apa ceritanya hingga memperoleh banyak penghargaan, sebaiknya langsung dibuktikan dengan menyaksikannya sendiri ya!

ADVERTISEMENTS

2. Breaking Bad

Breaking bad

Breaking bad via http://imdb.com

Sama seperti Game of Thrones, Breaking Bad juga termasuk salah satu tv series terbaik sedekade ini. Kenapa bisa seperti itu? Breaking Bad mendapat rating 9,5 di situs imdb dan sudah banyak menyabet penghargaan bergengsi.

Breaking Bad merupakan series dari Amerika Serikat yang terdiri dari 5 musim dan ditayangkan di channel TV AMC. Menceritakan Walter White, seorang guru kimia yang beralih profesi menjadi pembuat meth setelah ia divonis kanker paru-paru. Alasan utama Walter White masuk ke bisnis barang haram tersebut adalah untuk menabung uang sebanyak mungkin, sehingga ia bisa meninggalkan modal yang cukup untuk keluarganya jika suatu hari ia meninggal. Dibantu oleh mantan muridnya, Jesse Pinkman, kedua karakter ini menghadirkan kisah penuh drama, aksi, sekaligus komedi.

ADVERTISEMENTS

3. Stranger Things

Stranger things

Stranger things via http://imdb.com

Tv series keluaran Netflix ini sukses dicintai oleh banyak orang dari berbagai negara. Jalan cerita simple dan tidak berbelit, Stranger Things menjelma menjadi tv series yang sangat digemari oleh semua kalangan.

Stranger Things terdiri dari 3 musim. Bersetting tahun 80-an, Stranger Things bercerita tentang seorang anak bernama Will Byers yang menghilang secara misterius, membuat geger seluruh kota. Teman-teman beserta keluargnya tidak dapat menemukan Will karena dia seperti benar-benar lenyap dari dunia ini. Petualangan panjang yang dilakukan keluarga dan teman-teman Will dalam mencari dirinya pun tidak semudah yang dibayangkan. Banyak hal-hal seru yang menanti mereka. Serial ini cocok bagi kamu yang menyukai cerita fiksi tentang makhluk halus dan monster dari luar angkasa, dimana ada teori-teori konspirasi yang menyertai.

ADVERTISEMENTS

4. Sherlock

Sherlock

Sherlock via http://imdb.com

Rasanya semua orang pasti sudah pernah mendengar nama Sherlock Holmes. Yap, Sherlock Holmes adalah tokoh detektif terkenal hasil karangan Sir Arthur Conan Doyle.

Sherlock merupakan TV Series yang diproduksi oleh BBC Inggris. Series ini bercerita tentang petualangan Sherlock Holmes, yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch dan Dr. Watson, yang diperankan oleh Martin Freeman dalam memecahkan berbagai misteri dalam dunia kejahatan. Cerita dan teka-teki yang mengandung banyak kejutan menjadi nilai jual utama dari tv series ini. Nggak perlu takut bosan, tv series ini dijamin mampu membuat kamu ketagihan dengan segala teka-teki ala Sherlock Holmes.

ADVERTISEMENTS

5. Peaky Blinders

Peaky blinders

Peaky blinders via http://imdb.com

Peaky Blinders merupakan TV series yang dibuat dan ditulis oleh Steven Knight, menceritakan tentang karakter fiksi dari keluarga Shelby, yaitu Thomas Shelby sebagai pimpinan geng Peaky Blinders. 

Peaky Blinders terdiri dari 5 musim, ditayangkan oleh BBC Two sejak September 2013 sebanyak enam episode di musim pertama. Para anggota inti Peaky Blinders adalah keluarga Shelby. Tommy Shelby adalah tokoh yang mendapat sorotan karena ia merupakan pemimpin para Peaky Blinders. Tommy Shelby yang ambisius ini ingin agar Peaky Blinders, yang awalnya hanya geng penguasa pelabuhan kecil Birmingham, bisa menjadi gangster yang menguasai Inggris. Akibat ambisi yang terlalu besar tersebut, Peaky Blinders pun banyak mendapat musuh, dari mulai kepolisian Inggris hingga dari gangster lainnya. Ingin tahu lebih lanjut petualangan Thomas Shelby dalam memimpin Peaky Blinders? Mending langsung gas tonton.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini