7 Cara Sederhana Agar Lebih Percaya Diri. Tak Lagi Meragu dengan Kemampuan Sendiri

Bukan suatu hal janggal kalau kamu kerap kali merasa tak percaya diri (pede). Hal itu lumrah terjadi, terutama saat kamu berada dalam usia 20-an. Beragam keraguan muncul atas pencapaian kamu, meski sebenarnya banyak orang mengapresiasi jerih payahmu selama ini. Karena hidup terus berjalan dan kamu harus siap menghadapi berbagai cobaan, meragu dengan kemampuan sendiri hanyalah buang-buang waktu.

Advertisement

Sebenarnya nggak sulit membangun diri menjadi lebih pede. Itu semua berasal dari kamu sendiri. Kamu cuma harus gigih menyingkirkan hal buruk itu dan menggantinya dengan hal-hal positif. Sederhana ya? Sesederhana dari niatmu untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan menerima segala kemampuan dan kekurangan dalam diri. Simak tujuh cara sederhana ini yang membuatmu lebih pede dan mengubah diri menjadi lebih baik.

1. Singkirkan prasangka negatif dan ganti dengan yang positif. Biasakan mulai dari pagi hari, yuk!

main sama ponakan misalnya via www.pexels.com

Prasangka-prasangka negatif memang sulit sekali kamu singkirkan. Tapi, kamu harus bisa menghilangkannya dari hidupmu sehari-hari. Kamu bisa memulainya dengan menyibukkan diri menyelesaikan tanggung jawabmu. Daripada repot memikirkan kekhawatiran yang belum tentu terjadi, lebih baik isi waktumu dengan mengerjakan aktivitas sehari-hari. Misalnya kamu yang galau mau menikah kapan, bisa menggantinya dengan main sama ponakan. Yah, lumayan latihan menjadi orangtua sebelum nikah beneran ‘kan?

2. Isi hari-harimu dengan berkumpul bersama orang-orang baik, yang selalu memberikan hal positif

kumpul bareng kerabat terbaik via unsplash.com

Percaya atau tidak, sering berkumpul dengan orang-orang baik akan memberikan pengaruh positif dalam hidup. Oleh karena itu, jangan gengsi mengajak mereka untuk berkumpul bersama. Sering menghabiskan waktu dengan orang-orang seperti itu akan memberikan energi bagus dalam menjalani hidup. Dengan demikian, kamu akan lebih pede di kemudian hari. Belum lagi kalau saat berkumpul kamu juga bertukar pikiran dengan mereka, maka kamu bisa mendapatkan berbagai opini-opini baru yang lambat laun mengurangi rasa nggak pedemu.

Advertisement

3. Temukan kelebihan yang membuatmu percaya diri, dan gali itu lebih dalam lagi

main gitar, yuk via unsplash.com

Kamu harus memiliki keyakinan dalam diri yang kuat kalau punya banyak hal hebat yang belum tentu orang lain punya. Pada dasarnya setiap orang itu berbeda, jadi pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kalau kamu nggak pede melakukan suatu hal, misalnya berbicara di depan umum, coba cari hal lain yang bikin kamu pede melakukannya. Salah satu contoh yaitu kamu menuangkan pikiran lewat tulisan. Terlebih kalau kamu mendapat apresiasi dari khalayak. Atau kamu juga bisa coba hal-hal baru yang menurutmu menarik selama itu berpengaruh positif ya.

4. Terima dengan lapang dada segala kritik dan cibiran. Jadikan semuanya masukan untuk meng-upgrade diri

terimalah cibiran itu dengan lapang dada via unsplash.com

Hidup memang nggak terlepas dari segala kritik dan cibiran. Kamu yang sedang nggak pede tentu akan semakin sulit menghadapinya. Maka dari itu obatnya hanya satu, yakni kamu harus menerima dengan lapang dada berbagai kritik dan cibiran itu. Jadikan hal tersebut sebagai masukan dalam membangun diri ke depannya.

5. Sering tersenyum, lakukan kontak mata saat berbicara, dan latih postur tubuh tegap. Tanpa disadari membuatmu menjadi lebih percaya diri

senyum ya via unsplash.com

Gestur tubuh dapat memengaruhi mood kamu seharian. Dengan sering tersenyum saat pagi hari, percayalah hari-harimu akan membaik seketika selama seharian penuh. Hal ini ditunjang juga dengan kamu yang melakukan kontak mata saat sedang berbicara. Kamu bisa melatihnya bersama dari orang-orang terdekat, sehingga dirimu akan terbiasa. Lengkapi pula dengan postur tubuh tegap ya!

Advertisement

6. Bersabarlah ketika rasa nggak percaya diri itu muncul lagi. Ingat saja bahwa kamu akan bisa melewatinya

sabar dan nikmatilah prosesnya via unsplash.com

Satu hal pasti yang harus kamu jaga terus dalam diri yaitu kesabaran. Kamu harus selalu kuat menjalani cobaan yang datang silih-berganti. Gampangnya, ingat saja kalau hal itu hanya datang sebentar, lalu kamu bisa melewatinya. Toh, yang sebelumnya sukses kamu hadapi ‘kan? Bersabarlah, karena semua akan indah pada waktunya.

7. Jangan bandingkan dirimu dengan orang lain. Percayalah setiap orang punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing

stop bandingkan dirimu dengan yang lain via unsplash.com

Hal satu ini sering kali muncul saat kamu sedang tidak pede. Membandingkan diri sendiri dengan orang lain hanya buang-buang waktu. Kamu harus yakin bahwa setiap orang punya jalan hidup masing-masing, tentu kamu dan mereka nggak sama. Jika mereka kamu anggap sempurna, maka yakinkan diri sendiri kalau kamu memiliki hal hebat yang tidak orang lain punya. Cobalah berdamai dengan diri sendiri tanpa membandingkan antara hidupmu dan orang lain.

Ketujuh hal tadi sebaiknya juga ditunjang dengan kamu yang kian memperlakukan diri sendiri dengan sebaik-baiknya. Bukan karena kamu nggak pede, lantas kamu seenaknya membiarkan dirimu terjebak menjadi pribadi yang semakin menyedihkan. Kamu harus bangkit dan hal ini dapat dimulai dari menerapkan pola hidup sehat. Jangan lupa untuk selalu bersyukur mulai dari bangun pagi dengan mengingat segala hal yang kamu miliki sejak dulu hingga kini ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE