Blind Spot Bias, Salah Satu Bias Kognitif yang Seolah Membuatmu Tidak Bias

Mengenal lebih dalam tentang blind spot bias.

Dalam hidup kita dituntut untuk saling bersosialisasi, bercengkerama, saling bertukar pendapat, dan lain sebagainya sebagaimana kita sebagai makhluk sosial. Dan didalam suatu pembicaraan atau diskusi, terkadang kita menemukan perselisihan dan ketidaksepahaman dalam suatu hal atau topik tertentu. Dan ketika kita menjelaskan dan itu malah menjadi salah atau keliru. Lalu ada yang mencoba meluruskan namun malah ia semakin melenceng dari maksud sebenarnya dan kita menyalahkannya. Itu yang dinamakan Blind Spot Biases.

Advertisement

Apa itu Blind Spot Biases?

Ketika kita mengendarai suatu kendaraan baik itu motor maupun mobil, kita akan sering menjumpai di jalanan kendaraan dengan ukuran besar seperti truk atau truk tangki. Dan biasanya beberapa truk menyematkan beberapa tulisan peringatan, salah satunya menjauh dari Blind Spot karena posisimu tidak bisa dilihat supir. nah posisi kamu tadi adalah blind spot atau dalam bahasa inggris berarti titik buta dimana maksudnya dari posisimu tadi, kamu tidak dapat dilihat oleh orang lain (dalam artian supir jika mengacu pada analogi diatas).

Dan hal itu tidak hanya ada dalam tindakan saja, bahkan dalam percakapan kita sering terjebak dalam bias satu ini. Misal disaat kita merasa beberapa pendapat kita sesuai dan benar, lalu orang lain menyalahkan kita dan pada dasarnya kita memang salah dalam mengemukakan pendapat tersebut. Namun karena kita tidak mau malu sendiri atau terlihat bodoh didepan orang lain, kita menyalahkan pendapat orang yang memang salah dan mengatakan bahwa ia lebih parah kesalahannya daripada kita.

Advertisement

Contoh: Kita berasumsi bahwa 70% orang bodoh itu dikarenakan sebagai malas membaca. Beberapa orang yang merasa malas membaca namun ia pintar menyangkal pendapat kita. Lantas dari salah satu penyangkal tersebut ada yang berkata Kamu salah, ada juga kok karena sengaja mengalah agar kita tak terlihat pintar dan menonjol. Lantas kita berargumen balik Nah salah sendiri kamu tidak menunjukkan bahwa kamu pintar, makanya terima saja bahwa dirimu itu bodoh. Jangan ikuti dia, dia sesat.

Dampak Buruk

Blind Spot Bias memberikan dampak buruk yang cukup meresahkan. Para pelaku blind spot bias akan merasa bahwa dirinya benar terus. Ia akan merasa bahwa ia tidak pernah salah dan tidak akan pernah bisa disalahkan. Orang-orang ini akan merasa bahwa kebenaran mutlak itu terletak dalam isi kepalanya saja sedangkan pendapat semua orang itu salah dimatanya. Tentu hal ini menimbulkan sifat dan karakter buruk lainnya seperti rasa sombong, angkuh, arogan, over-confident, dan lain semacamnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Microbiology enthusiast, writer, and part-time blogger

CLOSE