Menilik Studio Alam Gamplong. Destinasi Wisata Hits di Jogja yang Suasananya Mirip Banget sama Film Habibie Ainun 3

Percaya nggak kalau tiket masuknya hanya bayar seikhlasnya?

Berwisata merupakan hal yang sangat menyenangkan, sekarang wisata juga sudah menjadi kebutuhan hidup. Kini sudah beragam objek wisata yang ada di Yogyakarta. Mulai dari wisata alam, belanja, kebudayaan, pendidikan, kuliner, ataupun sejarah. Dengan berwisata kita dapat menambah wawasan dan pengetahuan, yang jelas kita dapat merefresh tubuh atau pikiran kita dengan melihat dan merasakan suasana baru, setelah penatnya bekerja, ataupun belajar. 

Advertisement

Salah satu destinasi wisata di Barat Kota Yogyakarta, terdapat sebuah desa Wisata yang bernama Desa Wisata Gamplong, disitu terdapat studio alam yang dibangun oleh sutradara terkenal, Hanung Bramantyo, yang diresmikan pada tahun 2018 silam. Studio alam tersebut sudah digunakan untuk shooting beberapa film yang digarap oleh Hanung Bramantyo. 

Mulai dari film Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, dan Cinta. Film Bumi Manusia yang diperankan oleh Iqbal Ramadhan dan Mawar Eva. Dan yang baru-baru ini akan tayang yaitu film Habibie dan Ainun 3 yang diperankan oleh Maudy Ayunda, Jefry Nichol, dan Reza Rahardian. 

Selain untuk shooting, studio Alam Gamplong juga terbuka untuk umum. Untuk biaya masuknya, sekarang ini hanya mengeluarkan dana seikhlasnya dari pengunjung. Dengan membayar seikhlasnya kita sudah dapat ber foto-foto ria di dalamnya. Beragam set film yang ada disana membuat foto kita menjadi semakin estetik. 

Advertisement

Jika membawa kamera profesional akan dikenakan biaya tambahan, sebesar lima sampai sepuluh ribu rupiah untuk mendapatkan premit card. Dengan harga yang sangat terjangkau, kita dapat mendapatkan view untuk foto yang estetik

Beragam Set film yang berada di Studio Alam Gamplong sangat menarik, ada yang bernuansa pedesaan, bangunan benteng, bangunan keraton, juga ada deretan pertokoan seperti pada era 50-an. Ada juga kawasan rumah kumuh yang hanya terbuat dari besi atau seng yang sudah berkarat dan juga ada rumah Annelis dalam film Bumi Manusia. Rumah Annelis sekarang sudah dibuka untuk umum, sekarang dinamakan Museum Bumi Manusia, untuk masuk ke dalamnya kita dikenakan biaya sebesar 10 ribu rupiah saja.

Advertisement

Ada juga set kereta api kuno. Kereta ini dapat kita tumpangi seolah-olah kita sedang berada dalam film. Sangat menarik kan? Di sini juga sudah sering digunakan untuk sesi foto buku tahunan atau buku kenangan. Mereka menggunakan kostum layaknya di era 50an. Sangat menyenangkan.

Tak hanya set film, di sana juga ada rumah makan yang menyediakan makanan seperti pisang goreng, tempe mendoan, tahu, dan sayur-sayuran seperti sayur lodeh dan brongkos. serta tak lupa dengan minumannya, seperti susu jahe, jahe panas, teh panas, dan lain-lain. Rumah makan ini di atur selayaknya di desa seperti jaman dahulu.

Di warung ini sangat nyaman untuk kita menikmati suasana, karena tempatnya yang jauh dari perkotaan, membuat kita lebih rileks. Di deretan set per toko-an, juga terdapat warung yang menjual es sirup berbagai rasa seperti pada zaman dahulu, yang membuat pikiran kita melayang, seolah kembali ke jaman dahulu. Kalau sedang beruntung, kita dapat bertemu dengan Hanung Bramantyo dan keluarga nya, karena mereka cukup sering berkunjung ke Studio Alam Gamplong.

Kawasan Studio Alam Gamplong ini terletak di Gamplong 1, Sumberrahayu, Moyudan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jaraknya dari pusat kota Yogyakarta cukup jauh, yaitu kurang lebih 17 km. Jika ditempuh menggunakan sepeda motor bisa memakan waktu kurang lebih 30 menit. 

Di sana disediakan lahan parkir yang luas, cukup untuk puluhan sepeda motor, atau mobil, bahkan bus juga dapat ditampung untuk parkir di dalamnya. Tarif parkir di sini relatif sama dengan destinasi wisata di tempat lain, yaitu untuk sepeda motor dikenakan tarif sebesar dia ribu rupiah, lima ribu rupiah untuk mobil, dan gratis untuk sepeda. 

Di parkiran juga terdapat beberapa toko, yang menjual makanan, minuman, dan juga cinderamata. Studio Alam Gamplong mulai buka pada pukul 09.00 dan tutup pada pukul 18.00. Saat ini mudah saja jika akan mencari destinasi wisata. Kita langsung saja mencari via google maps, maka akan langsung ditunjukkan jalan menuju tempat yang akan dituju.

Wisata Studio Alam Gamplong ini merupakan rekomendasi destinasi wisata yang bagus, yang wajib dikunjungi saat liburan ke Yogyakarta. 

Kita akan mendapatkan pengalaman yang sangat banyak saat mengunjungi Studio Alam di Gamplong ini. Karena di sana dapat melayangkan imajinasi kita, seolah kita dalam film tersebut, atau seolah kita sedang kembali ke masa lalu, menikmati makanan dan minuman seperti saat masih kecil, seperti saat di desa.

Menikmati suasana yang nyaman dan tentram, karena jauh dari perkotaan, membuat pikiran kita menjadi lebih fresh. Sehingga di keesokan harinya kita dapat beraktivitas kembali dengan perasaan yang lebih baik, dan lebih semangat, itulah salah satu pentingnya berwisata. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE