#DiIndonesiaAja-Pulau Mungil dengan Keindahan Pasir Putih dan Keramahan Penduduknya, Hanya 30 Menit dari Kota Probolinggo

#DiIndonesiaAja saat pandemi

Penerapan protokol kesehatan bukan jadi penghalang buat menjelajahi keindahan alam di sekitar tempat tinggal kita dong. Refreshing itu penting banget sebagai healing supaya gak stress gara-gara harus karantina di rumah. Nah, aku pengen ngajak jalan-jalan teman-teman nih ke pulau mungil di dekat tempat tinggalku. Namanya Pulau Gili Ketapang, pulau yang luasnya hanya 68 hektar tapi menyimpan keindahan alam yang luar biasa. Kalian cukup menyebrang laut dengan kapal milik penduduk lokal selama kurang lebih 30 menit aja dari Pelabuhan Lama, Kota Probolinggo, Jawa Timur. Ongkos naik kapalnya murah loh, hanya 20 ribu untuk pulang-pergi. Pas banget kan dikantong anak kuliahan. Aku saranin ke tempat ini di bulan November-Januari, karena pada saat itu gelombangnya cukup stabil.

Advertisement

Pulau Gili Ketapang ini meskipun kecil tapi berpenduduk, ada sekitar 7.600 jiwa yang bermukim di sana dan mereka mayoritas Suku Madura. Penduduk Pulau Gili ramah banget loh, mereka sangat senang jika ada turis yang berkunjung ke daerah mereka. Bahkan mereka dengan murah hati akan menyediakan tempat kalau ada turis yang ingin bermalam. Pasti seru ya mencoba bermalam di sebuah pulau kecil, bayangin aja bisa tidur sambil diiringi suara deruan ombak. Tak hanya itu, di dermaga selatan (dermaga yang biasanya untuk menurunkan turis) banyak sekali tenda makanan yang menjajakan hasil laut lokal. Ikan asap merupakan salah satu makanan wajib dicoba, jangan lupa juga es kelapa muda yang segar.

Nah terus kondisi alamnya bagaimana? Jangan-jangan biasa aja? Eitsss, tentu tidak dong. Keindahan alam Pulau Gili Ketapang sangat memanjakan mata deh pokoknya. Hamparan pasir yang masih putih bersih dengan air laut yang biru muda terang, bener-bener bisa jadi stress healing. Tentunya juga jadi rekomendasi tempat foto yang instragamable untuk kalian yang eksis di sosial media. Ada beberapa spot foto yang sudah disediakan pengelola, jadi gak perlu bingung lagi buat nyari properti.

Advertisement

Selain bisa menikmati keindahan pantainya, teman-teman juga bisa menyelam melihat keindahan alam bawah laut. Biasanya kita liat Ikan Nemo cuma di TV ya, nah ini kalian bisa liat langsung. Snorkling di sini cukup murah sih, hanya 150 ribu udah lengkap dengan uang transport kapal dan makan siang. Mantep banget deh tuh!

Gimana nih teman-teman? Langsung tambahin di list liburan kalian yuk! Tetap #diIndonesiaAja ya , jelajahi keindahan alam khatulistiwa ini sebagai bentuk penghargaan kepada ibu pertiwi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE