Kamu Bisa Banget Loh Untuk Menolong Hewan, Caranya Cukup Seperti Ini Nih~

Kamu bisa belikan makanan kucing di minimarket yang sachet ada dengan harga yang cukup murah

Para pecinta hewan mungkin tidak asing dengan akun sosial media @nathasatwanusantara. Akun tersebut digunakan untuk menunjukan hak asasi kepada makhluk hidup seperti pada hewan lebih tepat nya akun tersebut menjadi tempat rehabilitasi hewan. Makhluk hidup tidak hanya manusia, namun hewan juga makhluk yang bernyawa. Oleh sebab itu disarankan lebih baik jika memang kalian tidak bisa untuk merawat hewan itu ataupun menemukan hewan terlantar di sekitar yang kalian temui dalam keadaan apapun, baik itu kucing ataupun anjing, bisa di share berupa story instagram ataupun postingan kalian dengan mention ke akun tersebut.

Siapa tau postingan kalian di repost dan dari beberapa views akun tersebut minat untuk mengadopsi atau juga bisa saling mendonasikan untuk hewan tersebut. Dengan begitu mereka sangat terselamatkan dengan adanya manusia baik yang akan merawat dirinya selama mereka masih hidup di dunia ini. Tidak terlantar di luar sana dengan penderitaan yang mereka alami seperti kelaparan, luka di bagian tubuhnya ataupun penyakit yang mereka rasakan hingga akhir hidupnya karena penyebab tersebut. mereka butuh kita, manusia. Berikan rasa kasih sayang kita kepada makhluk hidup lainnya, karena mereka tidak bisa apa-apa ketika mereka kelaparan ataupun sakit.

Mungkin kalau ketemu anjing liar jarang, tapi ketika kamu bertemu kucing liar yang di jalanan yang mungkin terlihat lapar, kamu bisa belikan makanan kucing di minimarket yang sachet ada dengan harga yang cukup murah kisaran harga lima ribu sampai delapan ribuan itu lumayan setidaknya bisa mengisi perutnya yang kosong mungkin dari kemarin belum makan, ya kalau pun mereka makan pun pasti sedikit hanya sisa kecil makanan yang didapat. Selain cara itu kamu bisa juga saling mengingatkan kepada orang sekitar ketika kamu melihat ada orang yang bersikap melukai hewan tersebut seperti menyiramnya atau dengan hal apapun, beranilah untuk menegurnya tapi tetap dengan sikap yang sopan berkomunikasinya. Kalau pun tidak didengar atau kesannya seperti diabaikan pembicaraan kita kepada orang tersebut, yasudah tidak apa, yang penting kamu sudah berani berbicara dengan orang tersebut. tanpa kamu sadari dengan cara seperti itu kamu sudah menolong mereka dengan beranggapan mereka juga makhluk hidup yang bernyawa, sama-sama memiliki perasaan yang dirasakan. Kemudian dengan adanya akun tersebut yang di harapkan kita jadikan akun sosial media ini selain untuk keperluan pribadi juga bisa lebih bermanfaat bagi makhluk hidup lainnya. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini