Selamat Datang Bulan Spesial, Semoga dengan Kehadiranmu Menghapus Hari Penuh Kelabu

Selamat Datang Bulan Ramadhan

Hai! Apa kabar? Semoga kalian dalam sehat dan diberikan nikmat dan kasih sayang Tuhan YME. Bulan Ramadhan, merupakan bulan yang sangat ditunggu oleh seluruh umat Muslim, dikarenakan terdapat banyak pahala yang dapat didapatkan pada bulan tersebut apakah bulan suci ini akan terulang seperti tahun lalu?

Advertisement


Secercah harapan tersimpan di ujung keputusasaan.


Bulan Ramadhan pada saat ini masih ditemani oleh musuh yang tidak terlihat, akankah seperti tahun lalu, seperti diserang oleh musuh namun tidak terlihat, apakah dengan berkaca pada tahun sebelumnya menjadikan diri kita mau mengintrospeksi diri sendiri? Dan masih maukah kita sombong akan dunia yang fana ini? Jawaban terdapat pada diri masing-masing dan memikirkan semua pertanggungjawaban kehidupan di dunia yang fana ini.


Setitik cahaya di dalam langit kelabu


Advertisement

Ramadhan datang dengan membawa sejuta harapan dan impian di bulan suci ini merupakan lahan untuk kita mendekatkan diri kepada sang pencipta alam semesta. Dan melihat seberapa jauh kita terhadap sang pencipta alam semesta, dengan itu kita dapat mensyukuri setiap nikmat yang diberikan olehnya.


Bulan Ramadhan adalah Bulan penuh harapan


Advertisement

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan berkah dan dapat banyak nikmat di dalam bulan ramadhan untuk senantiasa kita mensyukuri nikmat tersebut, di antaranya adalah puasa di bulan ramadhan, berpuasa di bulan ramadhan dilakukan selama 1 bulan penuh dan mengharapkan pahala ridha dari Allah SWT.


Bulan Ramadhan adalah bulan untuk mengintrospeksi diri


Bulan Ramadhan kali ini menjadi ajang untuk lebih mengintrospeksi diri menjadi lebih baik dan mensyukuri setiap nikmat yang telah diberikan kepada diri kita. Bercermin pada tahun sebelumnya yaitu tahun 2020 adalah tahun penuh dengan luka mendalam dan langit penuh dengan kelabu, keceriaan digantikan oleh kelabu yang begitu pilu menghadapi musuh yang tidak terlihat dan meninggalkan luka begitu dalam. Berkaca dari pengalaman dari tahun sebelumnya kita bisa lebih memahami arti dari sebuah bersyukur dan lebih mengintrospeksi diri menjadi lebih baik.

Dengan datangnya bulan suci Ramadhan bisa menjadikan diri kita lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, dan menjadi bulan untuk berlomba-lomba untuk menyebarkan pesan kedamaian, memberikan manfaat bagi sesama dan paling penting menebarkan kebaikan bagi sesama makhluk Allah SWT. Selamat datang bulan penuh dengan berkah dan penuh kenikmatan, mari kita sambut bulan suci ini dengan memperbanyak perbuatan baik dan berpuasa full dikarenakan berpuasa di bulan Ramadhan akan terampuni dosa dan mengharapkan keridhoan Allah SWT atas berkah pahala yang kita peroleh selama bulan suci Ramadhan. Akhir kata, jangan lupa bahagia dan senantiasa bermanfaat bagi sesama, salam hangat dari diriku, sahabat terbaikmu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang Pecinta Kucing, penikmat Game, Introvert, Tenggelam dalam lautan pemikiran diri sendiri, dan suka melamun.

CLOSE