Tradisi Tertua dan Unik di Inggris yang Harus Kamu Ketahui

Advertisement

Sebelum menjelaskan tradisi di sebuah negara maju nan indah di benua Eropa, kita pahami dulu yuk letak dan perekonomian negara maju ini. Inggris merupakan salah satu negara yang merupakan bagian dari Britania Raya, negara ini berbatasan dengan Skotlandia di sebelah utara dan Wales disebelah barat, laut Irlandia di barat laut , laut Keltik di barat daya, serta laut utara disebelah timur dan selat Inggris yang memisahkan dari benua Eropa, di sebelah selatan. Sebagian besar wilayah Inggris terdiri dari bagian tengah dan selatan pulau Britania Raya di Atlantika Utara. Inggris juga mencakup 100 pulau kecil seperti Isles of scilly dan Isle of wight.

Inggris juga dikatakan negara yang sangat maju karena perekonomiannya yang sangat pesat berkembang dan dapat menang di kancah dunia. Perekonomian Inggris terletak pada bidang teknologi, ilmu pengetahuan dan sastra. Namun pada kota-kota kecil perekonomian Inggris sangat dibantu di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan.

Pertanian di Inggris sangat baik hingga dapat menghasilkan beberapa sayur mayur seperti: kentang, gandum, haver dan beberapa sayur lainnya. Dalam bidang peternakan Inggris sangat maju dan dikerjakan secara intensif. Beberapa faktor yang mempengaruhi kemajuan peternakan di negara tersebut adalah areal padang rumput dan iklim atau cuaca yang cocok untuk bertenak. Dan tidak mau ketinggalan hasil perekonomian yang dicapai dalam bidang perikanan juga tak kalah pesat dari bidang-bidang lainnya.

Advertisement

Perikanan di Inggris terletak di tiga daerah yakni Grimsby, Sberdeen dan Wick. Tiga daerah inilah ikan-ikan nan segar dihasilkan dari pusat dan kemudian disalurkan hingga ke seluruh kota di Inggris dan ada juga yang di import ke luar Inggris.

Inggris negara yang beribu kotakan London adalah Negara yang menjunjung tinggi tradisi dan kebudayaan setempat. Inggris memiliki kebudayaan dan tradisi yang sangat terkenal di dunia terutama dibidang seni musik, seni tari dan seni rupa. Pusat kebudayaan terkenal di London namun selain itu tradisi juga masih berkembang di kota-kota lain yang ada di Inggris.

Advertisement

Beberapa tradisi dan kebudayaan yang masih berkembang di Inggris adalah kebudayaan mengantri, budaya saat makan, pearly Kings and Queen, budaya bertamu, worm Chramping dan kebudayaan straw bear (hari beruang jerami). Banyak sekali kebudayaan dan tradisi di negara maju tersebut, namun entah mengapa saya sangat tertarik pada salah satu tradisi atau budaya yang masih mereka terapkan dari dulu hingga sekarang yaitu straw bear (hari beruang jerami).

Tradisi tersebut sangat unik dan aneh menurut saya. Ternyata bukan cuma di negara Indonesia aja ada tradisi yang unik dan aneh, tapi di negara maju seperti Inggris juga ada lho tradisi yang aneh, nah salah satunya adalah tradisi straw bear. Konon ceritanya tradisi straw bear ini merupakan tradisi tertua di Inggris dan tradisi ini biasanya dilakukan pada bulan Januari lebih tepatnya awal tahun.

Tradisi ini khusus dilakukan pada bulan januari untuk mengawali musim bertani dan berladang. Mereka percaya jika tradisi ini dilakukan maka hasil panen mereka kelak akan bagus-bagus. Biasanya tradisi ini berlangsung meriah disebuah kawasan kecil Fenland. Namun tidak menutup kemungkinan di kawasan lain seperti whittlesea, di daerah whittlesea masyarakat juga sangat antusias dengan tradisi ini dibuktikan dengan gambar diatas.

Gambar orang-orang yang mengenakan jerami tersebut sangatlah unik. Bagaimana tidak unik, mereka hampir menutupi seluruh bagian tubuhnya dengan jerami, bayangin aja betapa susahnya untuk melihat jalan dan betapa risihnya juga mengenakan pakaian seperti itu sebab dipenuhi oleh tumpukan jerami dan mereka tidak hanya berjalan melainkan sambil mengetuk setiap pintu rumah warga serta menari untuk meminta imbalan baik berupa uang ataupun makanan dari warga.

Tradisi ini jangan disalahartikan sebagai pengamen atau pengemis karena tradisi ini hanya dilakukan semata-mata untuk sebuah tradisi yang dipercaya masyarakat sekitar untuk mengawali sebuah masa bertani agar kelak hasil bertani menghasilkan panen yang baik dan dijauhkan dari marabahaya selama proses panen itu berlangsung.

Melihat gambar dari tradisi straw bear diatas, rasa-rasanya saya tidak mau kalah sama kakek yang ada digambar itu hihi dan jadi kepengen melihat langsung festivalnya di Inggris serta ikut berpartisipasi untuk memeriahkan tradisi itu. Kalau bisa sih ketika saya bisa menginjakkan kaki di Inggris, saya bisa ngulik abis tentang bagaimana dasarnya orang-orang Fenland buat tradisi ini pertama kali, dan bagaimana cara buat pakaian dari jerami. Sepertinya itu hal yang sulit untuk dilakukan, apalagi memakainya wahh pasti sulit sekali. Semoga kelak kita bisa ke Inggris yah untuk melihat langsung tradisinya.

#AyoKeUK #WGTB #OMGB

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bersyukur dan selalu bersyukur

CLOSE