Bagi Kamu yang Kuliah Sambil Kerja, Jangan Ngeluh

Tunjukan bahwa kamu lebih hebat dari mereka. Kamu bisa membayar kuliahmu sendiri, membeli buku sendiri dan yang pasti jajan pake uang sendiri. Nggak melulu minta sama orangtua, kakak ipar, sepupu, atau saudara senenek moyang.

Guys… Gak banyak yang bisa melakukan ini kecuali kamu yang memang terpilih. Itu artinya kamu bisa dan kamu spesial untuk dirimu sendiri.

Walau terkadang kamu sedikit merasa iri dengan mereka yang masih dapat jatah bulanan, jatah bonus mingguan dan tambahan uang jajan, plus uang buat pacaran. Tetapi kamu tak perlu merasa benar-benar iri guys. Kamu jauh lebih hebat dibanding mereka yang masih meminta dan menunggu jatah jajan. Kamu mandiri walaupun itu terlalu dini untuk usiamu saat ini.

Mandiri muda lebih baik dari pada terlambat dewasa, bukan?

Walau sibuk dengan pekerjaan yang menuntut kamu tetap harus fokus pada kuliah. Ingat bahwa tujuan utama kamu adalah untuk belajar, menjadi mahasiswa yang baik, syukur-syukur lebih baik lagi dari teman-teman yang hanya sibuk kuliah. Aamiin.

Dan jangan malu untuk mengakui kesibukanmu ketika kawan kampus mengajak hang-out. Jangan malu menyebutkan profesi sementara yang sedang kamu sandang. Sesungguhnya, apapun pekerjaanmu-asalkan berlebel halal-itu tak pernah jadi masalah. Hidup itu belajar dan belajar, kita selalu memperbaiki kualitas diri.

Inilah hal yang patut kamu banggakan dari diri kamu sendiri sebagai mahasiswa setengah pekerja.

1. Kamu cukup kuat untuk menghadapi ini. Kamu bisa lebih dari dirimu saat ini. You must believe it!

Tugas melelahkan, pekerjaan makin lelahhh.

Berhentilah mengeluh, tak ada gunanya.

Kamu bisa belajar banyak dari ini. Ingat bahwa Tuhan memilih orang-orang terbaiknya untuk memikul beban yang lebih berat dari yang lain. Itu artinya kamu adalah manusia pilihan. Walau bukan mahasiswa kesayangan dosen kampus, tetapi kamu telah menyandang gelar sebagai mahasiswa teladan karena sudah bisa membiayai hidup sendiri.
Tetap tegar dan semangat, kawan.

Jangan jadi anak manja. Buatlah orang terispirasi olehmu karena sibuk dengan dunia yang sedang kau kejar saat ini, tetapi kamu juga jangan melewatkan kesempatan untuk amalan akhirat yah. Dua hal itu jelas harus imbang.

2. Menambah koneksi dengan mudah. You must smile and enjoy it!

Dengan bekerja lebih awal, maka kamu akan lebih banyak kenalan. Bukan hanya teman satu fakultas, satu kampus, tetapi juga teman-teman pekerja yang usianya berbeda jauh denganmu.

Setiap orang tidak sama, kamu juga bisa belajar mengenali karekter orang lain. Suatu saat nanti kamu membutuhkan ini untuk menarik simpati orang. Semisal kamu sedang membuka usaha dan kamu harus paham dengan berbagai watak manusia guna memprosikan suatu produk. Jika kamu memiliki pengalaman ini, maka kamu tinggal menambahkan bumbunya saja.

Pengalaman kamu itu sangat berharga dan ini sangat menguntungkan bagi masa depanmu. Berinvestasi tidak dengan uang saja, tetapi juga waktu dan pengalaman luar biasa.

3. Setelah lulus kamu tidak akan kebingungan.

Mau jadi apa saya?

Kalau bosan menjadi pegawai yang menerima gaji bulanan maka jadilah pengusaha. Sambil berkerja mungkin saja kamu bisa menabung untuk membangun usaha sederhana setelah wisuda. Bukankah ini ide yang sangat baik?

Kamu gak bingung dengan masa setelah wisuda, karena kamu gak main-main sama kuliahmu.

Kalaupun tetap mau jadi pegawai di perusahaan, maka kamu akan mendapat poin tambahan. Kamu punya pengalaman dan wawasan yang lebih luas ketimbang teman-teman yang baru lulus dan belum pernah mencoba untuk berkerja. So, keep spirit!

4. Mending sibuk mengejar cita-cita yang seabreg dari pada lelah mencari pacar di usia muda.

Guys, kata Oom Mario Teguh “Jodoh ngikutin sukses, bukan sukses yang ngikutin jodoh.”

Jangan pikirkan apapapun kecuali kamu dan impianmu.
Termasuk lupakan nama-nama mantanmu. Don't even look back!
Mereka yang pergi tidak pernah akan kembali. Okay?

Tidak usah terburu-buru untuk jatuh cinta. Kamu masih harus mengejar mimpi-mimpimu yang sibuk melayang karena belum mau mendarat. Nah, lho, mimpi aja gak mau mendekat kalo kamu masih gini-gini aja, apalagi pacar?

Kamu masih boleh jatuh cinta kok, pada hal-hal ini tentunya: jatuh cintalah pada hal-hal baru yang bermunculan dalam perjalananmu, juga pada perubahan kecil dan sederhana yang ternyata lebih membuatmu nyaman. Termasuk jatuh cinta pada jenis pekerjaan yang sedang kamu lakukan dan pada mata kuliah yang paling ingin kamu hindari. Kamu masih perlu banyak belajar lagi, guys.

5. Bebas

Meskipun kamu punya segudang tekanan dalam pekerjaan tetapi kamu juga memiliki kebebasan untuk lebih banyak berkembang. Lingkungan mempengaruhi daya pikirmu dalam memandang masa depan. So, rencanakanlah matang-matang.

Kamu harus meluangkan waktu untuk pikiranmu, berkarya,dan bebaskan. Gali idemu dan kenali dirimu lebih dalam.
Lihatlah dirimu saat ini dan pikirkan apa yang akan kamu dapat esok nanti. Usahakan itu sekarang dengan rencana yang matang.

Ingat bahwa rencana yang matang tak harus sempurna, pasti banyak hal yang menghalangi langkahmu. Tetapi rencana yang matang sudah pasti akan membantumu meraih sukses yang sebenarnya.

Sukses dengan pemikiranmu yang bebas. Kamu mau jadi apapun, itu terserah kamu. So, do it better.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

"Seseorang yang ingin berbagi kebaikan lewat kata-kata." Berkenan membaca? Terimakasih ??

25 Comments

  1. Deri Fadil berkata:

    ini cocok banget dengan apa yg aku alami SAAT INI! :’) #KeepSPIRIT & #Whatever dengan apa yg mereka katakan!

  2. Wasis Septiana berkata:

    Adem. Pas lagi merasa lelah, baca tulisan ini serasa dibawah hujan rintik2.
    Kerja sambil kuliah itu istimewa. Lelahnya semoga berbuah berkah. aamiin

  3. Alhamdulillah masih kuat kuliah sambil kerja dan fokus keduanya, all is well kalo kata dosenku 😀

  4. xxxxxx berkata:

    Semangat teman-teman. Kita pasti bisa!

  5. Purnama Aditya berkata:

    Mantebb… Semangat teman-teman…

  6. Rya Bataona berkata:

    Kerennnnn deh artikelnya,,sesuatu banget kerja sambil kuliah�
    #keepspirit

  7. Fauziah Yusak berkata:

    kebawa semangat euy. haha.