Anak Baru Tamat SD, Andre Taulany Hadiahkan Apartemen Mewah sebagai Kado Kelulusan

Andre Taulany hadiahkan anak apartemen

Setiap orang tua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Orang tua tak peduli bila harus merogoh kocek dalam-dalam untuk membahagiakan anak. Di momen-momen penting anak, biasanya orang tua memberikan hadiah sebagai tanda cinta. Seperti yang dilakukan Andre Taulany. Pembawa acara sekaligus komedian kondang ini tak segan mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk putra keduanya, Arkenzy Salmansyah Taulany.

Advertisement

Sebelumnya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina membuat kehebohan lantaran memberikan Ipad belasan juta sebagai kado kelulusan TK Rafathar. Kini, giliran Andre Taulany yang jadi bahan perbincangan. Ketika Kenzy lulus dari bangku SD, ia menghadiahi apartemen mewah dengan harga fantastis. Gara-gara hadiah itu, Andre sampai dijuluki “The Real Sultan” oleh warganet.

Andre Taulany hadiahkan anak dengan apartemen seharga 10 miliar rupiah. Kado kelulusan SD bernilai fantastis nih

Sebagai orang tua, Andre tak segan membeli barang mewah untuk anak. Buktinya, ia memberikan kado kelulusan pada Kenzy berupa apartemen. Kenzy, anak tengah Andre itu memang baru saja menyelesaikan pendidikan SD. Sebagai penghargaan atas perjuangannya lulus, Andre membeli apartemen yang harganya sekitar 10 miliar rupiah. Kabar ini sontak mengagetkan publik. Pasalnya, harga 10 miliar rupiah bukanlah nilai yang kecil. Sebaliknya, harga yang fantastis untuk kado seorang anak.

Advertisement

“Ini hadiah untuk Kenzy. Jadi ini adalah apartemen sultan,” ucap Andre Taulany, pada Rabu (30/6), melalui kanal YouTube Taulany TV.

Kendati demikian, Andre ternyata belum pernah melihat langsung apartemen tersebut. Makanya, ia bersama Kenzy mengunjungi apartemen sembari memperlihatkan isinya. Saat menyinggung desain apartemen, Kenzy mengungkapkan desain tersebut dibuat sendiri oleh sang ibu, Rien Wartia Trigina.

Bernilai fantastis, apartemen yang dibeli Andre untuk Kenzy dilengkapi dengan lift pribadi

Advertisement

Andre yang baru pertama kali mengunjungi apartemen itu pun merasa takjub. Meski membelikannya untuk Kenzy, Andre nggak tahu kalau apatemennya akan tampak mewah bak hotel. Ia makin terpana ketika Kenzy menunjukkan sejumlah fasilitas canggih di dalam apartemen.

Untuk mengakses langsung unit apartemennya, Kenzy menggunakan lift pribadi. Saat memasuki apartemen, ia menaruh sepatu di rak elegan yag didesain sang ibu. Apartemen dengan tiga kamar itu didominasi warna putih dan ornamen yang terbuat dari kristal. Pada Andre, Kenzy sempat menunjukkan area balkon yang cocok untuk bersantai. Walaupun luas apartemennya tak seberapa, tapi isinya cukup lengkap. Dengan sofa empuk dan televisi LED, ruang tamu difungsikansekaligus sebagai ruang keluarga yang bernuansa hangat.

“Apartemen kan buat kita singgah doang. Kalau tempat tinggal kan tetap enak di rumah lah, Ken,” jawab Andre saat ditanya Kenzy soal lebih enak tinggal di rumah atau apartemen.

Walaupun apartemen tersebut memiliki fasilitas yang mewah dan canggih, Andre mengingatkan Kenzy untuk tetap tinggal di rumah. Baginya, apartemen itu sekadar tempat untuk singgah. Jadi, apartemen bukan hunian tetap untuk ditinggali dalam jangka panjang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung

CLOSE