Ria Ricis Gelar Acara Pengajian 4 Bulanan Kehamilan, Diwarnai Isak Tangis

Kabar bahagia atas kehamilan YouTuber Ria Ricis masih terasa sejak beberapa waktu yang lalu ia dan suaminya Teuku Ryan mengumumkan kehamilan anak pertama mereka. Lewat akun Instagram pada Rabu (23/3) lalu, Ria Ricis mengumumkan kabar bahagia tersebut dengan mengunggah foto bersama alat test kehamilan.

Advertisement

Bukan maksud Ricis dan Ryan menyembunyikan kabar bahagia tersebut, mereka memilih waktu yang tepat dan menunggu usia kandungannya 4 bulan. Apalagi semenjak hamil trimester pertama Ricis mengalami mual-muntah dan mood swing sehingga menunda untuk mengumumkan sampai pemilik nama lengkap Ria Yunita itu siap mental.

Usai kabar bahagia tersebut, hari ini Rabu (30/3) Ricis dan Ryan menggelar pengajian 4 bulanan bersama keluarga. Suasana bahagia tersebut tampak dari pasangan ini, tapi saat acara dimulai Ricis justru terlihat menangis, bahkan hampir sepanjang lantunan ayat-ayat suci. Seperti apa momen pengajian tersebut? Yuk simak informasi lengkapnya!

ADVERTISEMENT

Ria Ricis dan keluarga besar mengadakan pengajian 4 bulanan dengan hikmat dan penuh haru

Ria Ricks Umumkan Kehamilan 4 Bulan

Ria Ricis dan Teuku Rian saat akan memulai pengajian | credit: Youtube @MOP Channel

Pengajian diadakan secara tertutup, karena hanya dihadiri oleh keluarga dari Ria Ricis dan Teuku Ryan saja. Acara dibuka oleh Fio Al Farruq dan Ami Naw. Suasana di kediaman Ria Ricis dipenuhi oleh grup pengajian Maskanul Huffadz yang membacakan lantunan doa dan ayat suci Al-Quran.

Advertisement

Sebelum acara dimulai, terlihat Ryan memberikan sambutan dengan mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan jamaah yang hadir, serta memohon untuk mendoakan kehamilan sang istri. Kemudian dilanjutkan dengan melantunkan ayat-ayat suci Al-Qura’an oleh semua jamaah.

Acara pengajian 4 bulanan kehamilan Ria Ricis ini disiarkan secara langsung lewat YouTube MOP Channel, kurang lebih selama 2 jam. Pengajian tersebut tampak sakral dan khuyuk. Tak lupa rumah Ricis pun didekor dengan bunga-bunga di belakang mimbar. Ricis pun tampak cantik dan anggun mengenakan busana muslim nuansa hijau.

Pasangan yang menikah 12 November 2021 lalu ini, tampak bahagia, meski saat pengajian dimulai Ricis tampak beberapa kali mengusap air mata. Bahkan, semakin lama ia semakin menangis, hingga ketika ia diberi microphone untuk berbicara Ricis tak sanggup menahan isaknya.

Advertisement

ADVERTISEMENT

Ria Ricis Mengikuti acara dengan penuh tangisan haru

Tangis Ria Ricis Pecah saat Acara Pengajian 4 Bulan Kehamilan

Ryan dan Ricis saat pengajian | Credit: YouTube @MOPChannel

Pertama kalinya melihat Ricis yang biasanya sangat ceria menjadi mudah nangis. Bahkan, dalam sesi membacakan doa untuk janin yang di dalam kandungan. Ricis terus menangis, hingga ia tak sanggup untuk berkata apa pun. Akhirnya Ryan yang membacakan doa khusus istrinya dan anaknya.

Usai acara dan dimintai keterangan oleh pihak MOP Channel, Ricis akhirnya mengaku jika suasana hatinya belum cukup stabil, sehingga ia mudah menangis. Ia bahkan mengaku jika kondisi tersebut sudah ia alami sejak pagi.

“Karena mood-nya juga belum stabil, mentalnya belum stabil. Dari pagi juga udah agak goyang sedikit terus ditambah ke sini ditambah ngaji segala macam,” jelasnya.

Tangis Ricis pun semakin pecah ketika momen mendoakan almarhum sang ayah. Diketahui almarhum ayahnya yakni bapak Sulianto meninggal sebelum Ricis menikah dengan Ryan. Ricis mengingat kembali di hari bahagianya  itutidak ada sosok ayah yang mendampinginya.

“Apalagi doa buat papa juga tadi kan, jadi mentalnya dan segala macam jadi tambah (nangis) deh. Aku tuh nggak bisa doa sambil bersuara, harus di dalam hati biar aku aja yang tahu, karena itu dalem banget, kan,” tutur Ricis

Setelah acara pengajian tersebut, ditutup oleh tausiyah dari sang kakak Oki Setiana Dewi yang memberikan wejangan dan nasihat tentang pendidikan anak untuk Ricis dan Ryan. Ia pun mengungkapkan bahwa kehamilan merupakan momen terindah bagian dari menjadi ibu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Suka menulis dan fotografi

Editor

Penikmat buku dan perjalanan

CLOSE