Colorful Style ala Tantri Namirah, Referensi Ciamik buat yang Suka Tabrak Motif dan Warna

Colorful style ala Tantri Namirah

Tampil dengan outfit yang colorful secara nggak langsung akan membuat mood jadi happy dengan sendirinya. Tak hanya itu, pilihan warna yang ‘berani’ juga bisa menambah kepercayaan diri kita dengan sendirinya. Tapi terkadang, banyak orang yang beranggapan kalau outfit dengan padu padan warna cerah itu terlalu norak dan ngejreng.

Advertisement

Hmm, padahal justru di situ letak keistimewaannya. Jika kamu salah satu penggemar colorful outfit, jangan berhenti untuk menunjukkan ke mereka kalau style warna-warni ini bisa jadi keren banget. Mix and match colorful style ala Tantri Namirah ini bisa jadi referensi buat kamu. Cek yuk!

1. Retro style dengan memadukan sweater dan flare pants motif kotak-kotak  seperti ini akan bikin kakimu terlihat lebih jenjang lo! Kalau biasanya atasan dan bawahan kotak-kotak hanya dipadukan dengan polosan saja, sekarang coba deh kamu gabungkan

2. Ingin tampil edgy namun tetap colorful? Outer oranye dan baggy pants warna pink ala Tantri ini bisa kamu pilih. Jangan ketinggalan sentuhan warna hitamnya ya, biar tampilanmu makin hits~

Advertisement

3. Outfit ke pantai bisa jadi lebih fresh dengan warna orange dan kulot motif. Jadi lebih variatif daripada pakai baju pantai saja. Kamu bisa tambahkan topi warna senada biar makin kece

4. Warna merah muda dan hijau ternyata cocok banget ya, kelihatan tegas namun tetap feminin. Kedua warna ini juga memberikan kesan ceria dan menyenangkan. Kamu sudah pernah memadukan keduanya?

5. Layering pattern atasan ala Tantri bisa kamu sontek, dipadukan dengan high waist jeans, nggak pernah gagal deh! Tantri juga kerap membagikan layering style lainnya  lainnya di Instagramnya lo. Semuanya kelihatan pas dan nggak ‘numpuk’

Advertisement

Keren-keren ya, gaya colorful ala Tantri Namirah. Kalau lihat gaya yang penuh warna semacam ini, efeknya bikin kita lebih ceria dan bahagia. Selain itu, bisa bikin kita tampil lebih percaya diri lagi deh untuk memadukan warna dan motif yang colorful. Dari semua busana Tantri di atas, mana favoritmu nih, SoHip?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE