Emang bagus ya bahan brokat dibuat baju selain kebaya?
Seiring perkembangan zaman, bahan brokat pun bisa lo dimodifikasi ke bentuk lain selain kebaya! Yup, kamu bisa membuatnya menjadi banyak atasan atau bawahan tergantung kebutuhan. Tentunya selain untuk acara-acara formal, busana yang dibuat dari bahan brokat inipun bisa lo buat dipakai sehari-hari!
ADVERTISEMENTS
Inspirasi Model Baju Brokat Atasan
Daripada meneba-nebak, ini nih ide-ide desain model baju brokat atasan yang mungkin akan membuka matamu lebih lebar!
ADVERTISEMENTS
Kaus manis berbahan brokat halus ini cocok buat kamu pakai sehari-hari, tergantung cuacanya sedang panas atau sejuk. Yuk yuk, bikin!
kaus brokat via id.pinterest.com
ADVERTISEMENTS
Kalau ini versi panjangnya, di mana jahitan brokatnya lebih rapat dan motif timbulnya besar-besar
kaus brokat panjang via id.pinterest.com
ADVERTISEMENTS
Dress dari brokat berwarna full hitam ini super elegan, bisa buat jalan-jalan atau bahkan ke kondangan!
brokat hitam via id.pinterest.com
ADVERTISEMENTS
Bisa untuk segala acara formal, atasan brokat yang dikombinasikan dengan furing berwarna senada ini manisnya nggak ketulungan. Gampang banget lagi ini bikinnya!
brokat abu-abu via id.pinterest.com
ADVERTISEMENTS
Loose batwing dress yang identik dengan acara-acara malam ini terbuat dari bahan brokat yang halus, sehingga akan terlihat ‘jatuh’ ketika tertiup angin atau dilihat dari jauh. Cakep!
batwing dress via id.pinterest.com
Sudah pernah lihat baju kerja berbahan brokat dengan lengan berbentuk lonceng kayak gini belum? Selain unik, office look kayak gini juga feminin banget!
office look via id.pinterest.com
Blazer berbahan brokat adalah solusi, kalau kamu ogah tampak terlalu formal tapi tetap santun dan elegan
blazer brokat via id.pinterest.com
Sangat fleksibel, peplum berbahan brokat ini bisa dipadukan dengan bawahan celana jeans atau jarik tergantung mau dipakai ke acara apa. Simpel tapi anggun!
peplum top via id.pinterest.com
Atasan longgar dari brokat satu ini banyak dipilih sebagai busana non-formal hingga semi formal karena bentuknya yang chic, namun nggak pasaran
blus longgar via id.pinterest.com
Kamu pasti baru lihat kan ada jaket berbahan brokat? Inspirasi banget deh buatmu yang punya bahan brokat berlebih tapi bingung mau dibuat apa
jaket brokat via id.pinterest.com
Cape blazer brokat berukuran besar ini nggak cuma pas buatmu yang berbadan kurus, kamu yang merasa curvy pun bisa tampil lebih sempurna seketika!
cape blazer via id.pinterest.com
Ide mana yang sekiranya bisa kamu eksekusi secepatnya? Duh, cantik-cantik semua!