Sesimpel Menambahkan Kaus Kaki, Penampilan 8 Cewek Korea Ini Jadi Semakin Unik dan Lucu!

Korean fashion with sock

Korea memang menjadi salah satu negara yang telah menjadi kiblat fashion di seluruh dunia. Nggak heran, hal ini dikarenakan berbagai inovasi yang selalu ditonjolkan, sehingga membuat fashion di sana lekat dengan kesan unik dan atraktif. Misalnya saja pemilihan warna-warna busana di Korea yang identik dengan nuansa cerah, sehingga membuat para penggiat fashion-nya tampak edgy walau model bajunya sederhana. Di antara kamu, siapa nih yang suka banget sama gaya-gaya ala Korea?

Nah, berikut ini sudah Hipwee Style kumpulkan aneka gaya ala Korea yang sangat unik dan lucu berkat kaus kaki. Wah, kayak apa ya potretnya?

Ternyata lucu juga ya kalau gaya feminin dipadukan dengan kaus kaki berwarna merah muda. Plus, pesona feminin look-nya nggak luntur walau dipadukan dengan sneakers

Sebaliknya, sporty look dengan kaus berbentuk loose gini juga manis banget saat dipadukan dengan kaus kaki polos nan panjang. Rok mininya bikin gemas!

Maksimalkan penampilanmu dengan overall berbahan tebal dan ruffle top nan unik ini. Kombinasikan dengan bucket hat supaya makin memesona!

Perpaduan sweater, rok mini dan tas kecil gini memang paling pas untuk hangout outfit karena nggak cuma kekinian, tapi sangat fleksibel dan nyaman

sweater via www.kooding.com

Mengadaptasi gaya cewek di tahun 90-an, perpaduan rok jeans dan kaus bermotif garis akan sangat pas kalau disandingkan dengan kaus kaki polos. Jadinya, semanis ini!

Mirip seperti gaya girl band kekinian, kamu pun bisa tampil feminin tapi minimalis dengan sweater, rok mini serta kaus kaki panjang selutut, lo!

girl band via www.kooding.com

Ini nih gaya feminin to the next level yang ampuh membuat penampilanmu naik kelas. Rok bermotif animal print dan off shoulder top membuatmu tampak elegan tanpa banyak usaha. Kaus kaki hijaunya kece!

elegan via www.kooding.com

Inilah penampilan sporty yang dimaksimalkan dengan atasan berwarna cerah dan rok jeans mini. Cukup dengan kaus kaki putih polos, penampilanmu pun akan semakin manis meski tomboi!

full color look via www.kooding.com

Penampilan dengan kaus kaki mana yang menurutmu paling kece? Silahkan diadaptasi, bisa juga untukmu yang berhijab, kok! Tipsnya, pilih kaus kaki polos saja supaya tetap fleksibel dipadukan dengan berbagai busana, ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang makmum yang taat :)

Editor

Seorang makmum yang taat :)

CLOSE