Aneka Resep Pancake dengan Bahan Sederhana. Enak!

Gampang dibuat dan cocok untuk sarapan

Menu pancake bisa menjadi alternatif sajian saat sarapan. Kamu dapat membuat sendiri menu ini di rumah dengan bahan-bahan yang terbilang cukup simpel. Kamu bisa mengikuti resep pancake berikut untuk membuat berbagai varian pancake yang super lembut dan enak.

Di artikel ini Hipwee akan bagikan resep pancake sederhana dengan bahan minimalis yang bisa kamu tiru di rumah, yaitu pancake pisang dan pancake tanpa telur. Menu ini cocok banget untuk sarapan simpel yang nikmat dan mengenyangkan, yuk simak cara membuatnya!

Resep Membuat Pancake Pisang

Resep pancake pisang

Resep pancake pisang / Foto oleh Natalie dari Pexels

Kamu bisa mencoba resep pancake pisang yang menggugah selera ini hanya dalam 10 menit. Cocok untuk menu sarapan yang praktis, terlebih jika sedang terburu-buru.

Bahan-Bahan:

  • Telur 1 butir
  • Buah pisang sebanyak 2 buah
  • Tepung terigu 125 gr
  • Mentega 2 sendok makan
  • Garam ¼ sendok teh (secukupnya)
  • Baking powder 2 tsp
  • Susu cair 250 ml
  • Bubuk kayu manis ¼ sendok teh

Cara Membuat:

  1. 2 buah pisang dimasukkan ke dalam mangkuk, lalu haluskan.
  2. Selanjutnya, tambahkan telur, mentega, bubuk kayu manis, dan susu cair.
  3. Aduk semua bahan hingga merata.
  4. Masukkan garam, tepung terigu, dan baking powder, lalu aduk lagi hingga semua bahan tercampur rata.
  5. Siapkan wajan/teflon, kemudian masukkan adonan ke dalam wajan.
  6. Tunggu hingga warna adonan berubah menjadi kecoklatan.

Resep Membuat Pancake Tanpa Telur

Ingin membuat pancake dengan bahan minimalis tapi tetap enak? Kamu bisa mencoba resep pancake tanpa telur berikut ini.

Bahan-Bahan:

  • Tepung terigu 130 gr
  • Gula pasir 3 sendok makan
  • Tape singkong 5 sendok makan sudah dihaluskan
  • Margarin leleh 2 sendok makan
  • Susu cair 150 ml
  • Soda kue 1 sendok teh
  • Baking powder 1 sendok teh
  • Perasaan jeruk lemon 1 sendok teh

Cara Membuat:

  1. Campurkan air lemon dan susu, lalu aduk dan diamkan hingga 10 menit.
  2. Kemudian, masukkan gula pasir, soda kue, baking powder, dan tepung terigu ke dalam campuran air lemon dan susu.
  3. Aduk kembali semua bahan hingga merata.
  4. Tambahkan margarin dan tapai singkong yang sudah halus dan aduk kembali.
  5. Diamkan semua bahan dalam waktu 20 menit.
  6. Panaskan teflon atau wajan antilengket. Pastikan api yang kamu gunakan kecil.
  7. Masukkan adonan ke dalam wajan dengan takaran 1 sendok sayur.
  8. Balik adonan dan tunggu hingga matang secara merata.

Agar rasa pancake lebih nikmat, kamu bisa menambahkan sirup, madu, atau air gula saat menyajikan. Kamu bebas memilih resep pancake pisang atau pancake tanpa telur untuk menu sarapan. Keduanya memiliki cara pembuatan yang mudah dan tidak memakan waktu lama. 

Namun, jika ingin menggunakan bahan minimalis, resep pancake tanpa telur bisa kamu coba. Soal rasa, pastinya tidak kalah enak dengan pancake pisang. Gimana, tertarik untuk mencoba membuatnya?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Penikmat buku dan perjalanan