DIY Perangkap Serangga Rumahan yang Mudah Dibuat. Lalat, Nyamuk, dan Teman-temannya Keok Semua

DIY perangkap serangga

Sebal nggak sih, kalau setiap beraktivitas selalu aja ada serangga-serangga yang menggangu? Selain menganggu, mereka ini juga merugikan. Kamu bisa kena penyakit berbahaya karena nyamuk atau barang-barang di rumahmu bisa rusak karena rayap.

Sekarang kamu nggak perlu khawatir. Kamu bisa bikin perangkap sederhana ala rumahan yang gampang banget dibikin! Dari mulai perangkap nyamuk sederhana sampai perangkap tikus, semuanya  murah, mudah dan efektif mengusir serangga dan hama binatang. Yuk Simak!

ADVERTISEMENTS

1. Baskom diisi air, perangkap paling sederhana namun ampuh menangkap laron-laron yang menganggu aktivitas kamu di malam hari

DIY Perangkap Serangga Rumahan yang Mudah Dibuat. Lalat, Nyamuk, dan Teman-temannya Keok Semua

perangkap laron via www.harapanrakyat.com

Musim hujan gini, laron kadang kala muncul untuk mencari terang lampu yang menyala dalam rumah. Nggak jarang jumlah laron bisa mencapai ratusan. Solusi selain mematikan lampu adalah; ambil sebuah baskom berisi air dan simpan di bawah lampu. Laron tersebut akan jatuh ke dalam air karena mengira cahaya berasal dari pantulan air.

ADVERTISEMENTS

2. Perangkap rakitan simpel buat menangkap lalat, dijamin ampuh dan nggak berbau

DIY Perangkap Serangga Rumahan yang Mudah Dibuat. Lalat, Nyamuk, dan Teman-temannya Keok Semua

perangkap lalat via pusathidroponik.blogspot.com

Untuk menangkap lalat, kamu bisa membuat perangkap sederhana sendiri.

Bahan-bahannya:

  • Botol bekas yang sudah dibersihkan
  • 4 sdm gula merah
  • 200 ml ir panas
  • 1 sendok roti

Peralatan yang dibutuhkan:

  • Gunting atau pisau
  • lakban

Cara membuatnya:

  1. Potong bagian leher botol dan pasang kembali dalam keadaan terbalik.
  2. Untuk umpannya, campurkan gula merah, roti, dan sedikit air lalu aduk sampai merata dan masukan dalam botol.
  3. Sebagai penggantinya, kamu bisa gunakan perangkap lain seperti buah apel.
  4. Jangan lupa masukan cuka untuk mencegah serangga lain masuk ke perangkap.
  5. Simpan perangkap di bawah sinar matahari agar umpan lebih cepat membusuk. Mudah bukan?

ADVERTISEMENTS

3. Perangkap lilin berbahan dasar alami, dijamin bikin nyamuk menjauhi kamarmu

DIY Perangkap Serangga Rumahan yang Mudah Dibuat. Lalat, Nyamuk, dan Teman-temannya Keok Semua

lilin anti nyamuk alami via www.liputan6.com

Bahan-bahannya:

  • Lavender
  • sitrun
  • rumput thyme
  • rosemary
  • air hangat
  • kayu manis

Cara membuatnya:

  1. Remas-remas daun thyme, rosemary, serta lavender dan masukan ke dalam stoples yang disediakan.
  2. Tuangkan air panas, masukan kayu manis dan irisan jeruk. Tutup stoples dan kocok-kocok sampai semua bahan bercampur dengan air.
  3. Diamkan 5 menit dan kamu siap memasukkan lilin apung dan menyalakannya.

ADVERTISEMENTS

4. Rayap yang merusak furnitur rumah dapat dibasmi dengan bahan-bahan masakan rumahan loh!

DIY Perangkap Serangga Rumahan yang Mudah Dibuat. Lalat, Nyamuk, dan Teman-temannya Keok Semua

air tajin untuk mengusir rayap via beritagar.id

Jika rumahmu punya hama rayap, siramkan saja air rendaman beras ke tempat yang sering dihinggapi dan perlahan-lahan rayap akan hilang dengan sendirinya. Selain air rendaman beras, kamu juga bisa mengusir rayap dengan daun salam dan kemangi. Aroma menyengatnya tidak disukai rayap. Caranya mudah  sekali. Tinggal simpan saja dua daun ini di perabotan kalian, niscaya si rayap akan pergi dengan sendirinya.

Selamat mencoba dan semoga berhasil, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

salt of the earth, light of the world