7 Tutorial Belanja Harbolnas Secara Cantik dan Elegan tanpa Bikin Kere Kemudian

tips penting belanja harbolnas

Kamu yang aktif di jagat maya pasti sudah nggak asing lagi dengan berbagai promo menarik seputar diskon atau cashback menggiurkan Harbolnas atau Hari Belanja Online Nasional. Yup, di tanggal 12 Desember 2018, banyak e-commerce dan marketplace yang berlomba-lomba menawarkan beragam penawaran menarik, bahkan undian-undian dengan hadiah jutaan rupiah untuk menarik perhatianmu berbelanja di lapak mereka. Puncaknya, hari ini (12/12/2018), sekitar lebih dari 250 e-commerce dan marketplace menawarkan berbagai macam diskon gila-gilaan. Duh, kalau sudah begitu siapa pula yang nggak akan tergoda?

Advertisement

Belanja memang nggak dosa, selama belanjanya pakai uang sendiri (ya iyalah) dan tentu tahu batas-batasnya. Jangan sampai gara-gara kamu kalap lihat barang diskonan bertebaran di mana-mana, terus ujung-ujungnya malah termehek-mehek cari tempat hutang di penghujung bulan. Agar momen istimewa Harbolnas kamu bisa dimanfaatkan maksimal dan nggak sampai bikin pusing belakangan, simak 7 trik penting berikut ini ya.

1. Di Hari Belanja Online Nasional, hampir semua official store menawarkan promo menarik yang sangat menggiurkan. Wajar kalau kamu sampai tergoda, tapi ingat prioritaskan benda yang benar-benar kamu butuhkan dulu

Dokumentasi istimewa via www.hipwee.com

Mungkin kamu sudah bosan, mendengar petuah untuk bisa bertahan menahan diri dari godaan diskon. Terlebih di momen Harbolnas yang diskon dan promo gratis ongkos kirimnya cukup menggoyahkan iman. Fakta di lapangan membuktikan, banyak teman-teman yang berakhir membeli barang yang dia nggak butuh-butuh amat dan malah yang dibutuhkan lupa terbeli. Oleh karena itu, menetapkan prioritas sebelum membuka berbagai e-commerce dibutuhkan agar kamu nggak kalap. Klise sih, tapi ini penting banget!

2. Hindari teman-teman racun sementara kalau nggak mau rekeningmu tiba-tiba kebobolan. Ya, dengar-dengaran informasi boleh saja tapi nggak perlu seserius itu!

Sobat racun diskon via www.bustle.com

Sering banget kan terseret godaan teman, ada promo kosmetik atau baju A padahal aslinya kamu nggak butuh-butuh banget? Nah, untuk ini nggak ada cara lain selain semedi dulu, menjauh dari teman-teman begini kalau nggak mau bangkrut. Hehe.

Advertisement

3. Untuk menghindarkan kamu dari belanja yang tak perlu, saat ke lapak online nggak usah lirik kanan kiri dulu tapi langsung saja barang yang diincar dan urutkan berdasarkan harga terendah ke yang tertinggi

Fokus yuk belanjanyaa via www.bustle.com

Biasanya karena iseng lihat-lihat di halaman utama, keranjang belanja jadi bengkak nggak karuan. Mau dihapus, eh keburu sayang. Hayo, siapa yang suka begini? Jangan heran kalau tabungan bakal segera ludes.

4. Belilah barang yang memang punya value tinggi di masa yang akan datang dan memang bakal tahan lama, berkualitas bagus dan jarang didapatkan dengan harga semiring itu

Mau belanja, pilih-pilih juga dong~ via nypost.com

Sayang banget kan ya, saat kamu menemukan ada satu barang langka dengan harga di atas bujet tiba-tiba didiskon miring sampai lebih dari 50% tapi malah dianggurin. Daripada beli makanan yang lekas hilang masuk ke perut, mending investasi beli jam tangan mahal atau sesuatu yang bisa digunakan dalam jangka waktu lama.

5. Nggak ada salahnya juga menggunakan kartu kredit untuk membeli barang yang kamu mau, tapi tetap bujet dan belilah barang yang memang bisa digunakan dalam jangka waktu sangat lama. Jangan impulsif kalau beli dengan kartu kredit!

Hati-hati gunakan kartu kreditmu~ via zazhi.qunba.com

Ada beberapa barang dengan harga lumayan yang bisa mendapat potongan harga lebih miring jika kamu menggunakan kartu kredit tertentu yang sedang memberikan promo. Nah, agar nggak berakhir pusing menangani tagihan yang membludak, nggak ada salahnya kamu berpikir matang-matang saat akan membeli sesuatu dengan kartu kredit. Bisa digunakan dalam waktu lama nggak? Benar-benar lebih murah nggak kalau beli dengan kartu kredit? Butuh banget nggak, apa sekedar buat gengsi? Ada promo yang jauh lebih oke nggak daripada pakai debit? Ingat, saat berhutang kamu harus mempersiapkan anggaran untuk melunasinya.

Advertisement

6. Belanja tengah malam juga bisa jadi trik jitu. Biasanya harganya bakal lebih murah daripada saat siang hari

Siap belanja tengah malam buta? via hombergchiropractic.com

Siap-siap begadang untuk promo yang lebih gila. Ya, karena midnight sale biasanya memang lebih brutal daripada belanja di jam-jam biasa. Hayo, yang sudah begadang dari tadi malam siapa nih? Hehe…

7. Terakhir, jangan malas mengumpulkan voucher dan membandingkan harga dengan beberapa situs yang bisa bantu menyortir harga termurah

Bisa jadi opsi selain tanya-tanya teman~ via www.pexels.com

Ada banyak voucher potongan harga dan gratis ongkos kirim yang dibagikan di Harbolnas ini. Pastikan kamu mengumpulkan dan memeriksanya dengan teliti ya. Selain itu, nggak ada salahnya juga kamu memantau harga dengan membandingkannya melalui situs iPrice atau PriceBook , semaca situs pembanding harga dari berbagai marketplace. 

Sudah bisa kerja dan cari uang sendiri, sesekali memanjakan diri dengan membeli apa yang diinginkan memang nggak ada salahnya yang penting bijaksana saat memilah, mana yang benar-benar butuh dan mampu dibeli dengan yang hanya impulsif alias kalap saja. Yang masih sekolah dan belum punya penghasilan sendiri, hati-hati jangan ikutan kalap. Nggak mau kan jatah bulananmu ludes dalam waktu sehari? Hehe. Selamat berbelanja!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE