Kamu Suka Pakai Lip Balm Tiap Hari? Mesti Tahu 10 Manfaat yang Sangat Membantu Ini!

Untuk keperluan sehari-hari, lip balm adalah item yang udah nggak asing lagi. Kamu pasti punya atau pernah punya benda mungil ini. Terutama, jika kamu tidak terlalu suka memakai lipstik dan lebih biasa berdandan dengan sederhana.

Advertisement

Tapi, kamu yang selalu pakai lip balm tahu nggak sih kalau pelembab bibir ini punya banyak kegunaan lainnya? Yuk intip 10 kegunaan lain lip balm yang Hipwee rangkum di bawah ini!

1. Hair conditioner kamu lagi habis, tapi rambutmu sudah kering banget. Olesikan saja lip balm yang sudah dicairkan

flyaway_large

Biar rambut nggak kering! via msmbox.com

Selain untuk bibirmu, lip balm juga bisa memberikan manfaat keren lain sebagai hair conditioner. Caranya gampang, kamu cukup memanaskan sebentar lip balm agar cair. Setelah cair, bisa langsung dioles ke rambut kamu deh.

Lumayan kan sebagai penolong di kala akhir bulan. Saat hair conditioner abis, tapi belum ada budget buat beli lagi, sedangkan rambut kering kamu harus tetap dikendalikan.

Advertisement

2. Duh, pilek bikin hidung lecet dan perih. Tenang… lip balm milikmu bisa bantu sembuhkan iritasinya

670px-Get-Rid-of-Dry-Skin-Under-Your-Nose-Step-3_grande

Biar kulit gak kering via msmbox.com

Saat pilek, bukan cuma kepala pening yang kamu rasakan. Kulit di sekitar lubang hidungmu pun akan ikut terasa menyakitkan. Gimana nggak iritasi, kalau setiap saat hidungmu harus diseka saputangan?

Tapi tenang, kamu bisa mengatasi iritasi dengan mengoleskan lip balm di hidungmu yang terkelupas dan kering. Cukup oleskan saja 2-3 kali sampai terasa lembab dan tak sakit lagi.

3. Mengolesi lip balm di alismu bisa menjaga warna alis tetap awet — tahan air dan keringat!

Advertisement

Menjaga warna alis via www.beautyheaven.com.au

Alis yang terlihat tebal itu idaman hampir setiap cewek, dan pensil alis salah satu jalan untuk mendapatkannya. Namun, si pensil alis pun punya kekurangan, yaitu mudah luntur saat terkena air atau keringat.

Kalau kamu enggan buat touch-up, kamu bisa menggunakan eyebrow gel setelah pensil alis. Tapi, kalau kamu juga mau lebih hemat, lip balm-mu bisa jadi pengganti gel alis yang sama baiknya. Tinggal dioleskan tipis-tipis, warna alis pun akan tetap bertahan manis.

4. Kamu merasa eyeshadow dan blush on kurang ampuh ngebikin dandananmu tampak lebih bercahaya? Campur saja dengan lip balm milikmu

08b13f70-b1bc-0133-1d26-0e79f236eac9

Mau warna blush on dan eyeshadow yang lebih menyala? via www.bustle.com

Duh, kok eyeshadow-nya kurang nendang ya warnanya? Ini blush on-nya juga kayaknya kurang nyatu sama kulit.

Kamu harus tahu kalau lip balm-mu bisa dicampur dengan eyeshadow demi mendapatkan riasan mata yang lebih bercahaya. Sedangkan campuran lip balm dengan blush on bubuk bisa mengubahnya menjadi cream, yang pastinya ngebuat intensitas warna lebih pekat serta dapat membaur alami dengan kulit kamu.

5. Kalau nggak punya eye cream, kamu juga bisa pakai lip balm untuk menghilangkan mata panda

toronto-fashion-week-beauty-lip-balm

Biar mata nggak kayak panda! via www.fashionmagazine.com

Sering begadang, pinggiran matamu pun jadi hitam. Sayangnya kamu nggak punya eye cream buat menghilangkan mata pandamu. Santai… kamu pasti punya lip balm kan? Si mungil itu bisa kamu andalkan untuk menghilangkan lingkar hitam lho! Dicoba ya…

6. Lip balm juga bisa jadi pelembap pengganti hand and body. Bye… bye… kulit tangan bersisik dan tumit kering

Lip balm juga bisa jadi pelembab kulit

Lip balm juga bisa jadi pelembab kulit via www.beautyheaven.com.au

Lupa bawa body lotion, tapi kulit tangan atau kakimu yang kering nggak bisa dikompromi. Fungsi lip balm sebagai pelembap bisa kamu aplikasikan di kulit tangan atau kaki kamu. Jadi nggak usah pusing-pusing lagi ya sama kulit bersisik atau tumit kering. 😉

7. Lagi masak terus jarinya keiris pisau? Duh, oleskan saja lip balm supaya darah berhenti mengalir

Supaya darah berhenti mengalir via www.laboratoryequipment.com

Ya namanya juga musibah siapa yang bakal tahu. Lagi enak-enak motongin sayur, tiba-tiba jari kamu keiris. Rasanya bisa semakin perih, saat darah keluar deras dari lukamu. Nggak usah banyak mikir, mending kamu langsung ambil lip balm dan mengoleskannya di bagian yang luka. Percaya nggak percaya, menghentikan aliran darah di luka jadi salah satu kegunaan lip balm yang ajaib.

8. Urgent! Mati lampu, tapi nggak ada lilin. Sulap saja lip balmmu jadi lilin sementara

natural-advantage-recipes-lip-balm-498x333

Jadi pengganti lilin via www.moyoway.com

Tiba-tiba mati lampu, tapi nggak ada persedian lilin. Mau ke luar rumah juga nggak bisa, soalnya di luar sana hujan sedang bertandang bersama petir dan angin.

Nggak usah panik. Ambil lip balm punyamu, masukkan batang korek api di tengahnya. batang korek api inilah yang menjadi pengganti sumbu, yang menyerap lilin dari lipbalm buat menjaganya tetap terbakar. Memang nggak bisa awet seperti lilin, tapi bisa mengusir gelap untuk sementara

9. Cincin di jari kamu susah dilepas, resleting tas juga macet. Jangan khawatir, lip balm juga bisa mengatasinya dengan cepat

Cincin susah lepas? via www.onegoodthingbyjillee.com

Ada yang bilang pakai minyak dan sabun bisa ngebantu cincin kamu mudah dikeluarkan, juga mengatasi resleting yang macet. Tapi kamu juga perlu tahu, lip balm pun bisa mengatasi kesulitan-kesulitan itu dengan cepat. Oleskan lip balm pada permukaan jari dan cincin/resleting, lalu tarik pelan-pelan supaya kamu gak kesakitan. Semoga membantu!

10. Kesel ih, sisa stiker di kaca kamarmu nggak bisa hilang. Udah coba dioleskan lip balm belum?

removing_a_sticky_residue_2_m1

Melepas stiker

Dulu emang kamu hobi nempelin stiker di kaca kamar atau di tempat temppat yang lain. Tapi sekarang, di saat kamu sudah mulai bosan sama kehadiran stiker-stiker itu, kamu jengkel karena sisa-sisa stiker cukup sulit untuk dihilangkan. Ini dia, kegunaan lip balm yang harus kamu praktikkan.

Caranya gampang, kamu tinggal mengoleskan lip balm di tempat-tempat sisa stiker yang membandel. Terus tunggu sampai 10 menit. Baru deh setelah itu kamu coba gosok lagi. Dijamin sisa stiker pun luruh oleh kekuatan lip balm.

Nah, setelah tahu kegunaan lain dari lip balm yang hebat, kamu masih enggan selalu sedia lip balm? Jangan lupa buat di coba ya guys. Eh, ditunggu komentarnya juga di bawah, oke!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tukang catat yang sering dilanda rindu dan ragu

CLOSE