7 Tips yang Harus Kamu Ingat Kalau Pengin Cuci Mobil Sendiri. Bisa-bisa Aja Kok Kinclong~

Tips mencuci mobil

Mencuci mobil adalah salah satu aktivitas yang cukup sulit. Bukan karena prosesnya, mencuci mobil sendiri seringkali nggak maksimal dan justru membuat mobil lebih kotor. Maka dari itu, kita sering membawa mobil yang kotor ke tempat pencucian mobil agar lebih terpercaya kebersihannya.

Advertisement

Sebenarnya kita bisa lo mencuci mobil sendiri dengan maksimal di rumah. Kita hanya memerlukan waktu luang yang cukup, kesabaran dan ketelatenan saat mencuci mobil. Apalagi ada teknik dan tips khusus tersendiri untuk mencuci mobil. Nah buat kamu yang mencari tips mencuci mobil sendiri alias tips mencuci mobil di rumah, lebih baik simak dulu beberapa hal penting sebelum mulai dipraktikan.

1. Jangan mencuci mobil di bawah sinar matahari karena dapat menyebabkan kotoran serta jamur pada mobil. Alangkah lebih baik mencuci mobil di tempat teduh atau mencuci mobil saat sore atau malam hari

Jangan mencuci mobil di bawah sinar matahari/Credit: Depositphotos @AntonLozovoy via id.depositphotos.com

Hal pertama yang harus kamu ingat adalah tips sebelum mencuci mobil yakni memperhatikan waktu dan tempat pencucian. Jika kamu nggak memiliki ruangan beratap dan teduh, jangan sekali-kali mencuci mobil di bawah sinar matahari. Pasalnya sinar matahari berpotensi besar untuk mengundang kerak dan jamur pada bodi mobil. Air yang mengering karena sinar matahari akan berubah menjadi kerak dan jamur sehingga membuat mobil kalian terlihat kotor meski sudah dibersihkan.

Advertisement

Akan lebih baik jika kamu mencuci mobil di tempat yang teduh. Jika nggak punya, tips mencuci mobil malam hari atau sore hari sangat cocok dilakukan. Hal itu akan berguna mengurangi risiko yang telah dijelaskan sebelumnya.

2. Sebelum mulai membersihkan mobil, kamu harus memilih produk sabun pencuci mobil yang memiliki kandungan deterjen rendah serta sabun yang bisa menetralkan tingkat keasaman air di rumahmu

Memilih sabun itu penting/Credit: DepositPhotos @kung_mangkorn via id.depositphotos.com

Sebelum mulai mencuci mobil, kamu harus pahami dulu beragam jenis dan kandungan sabun cuci mobil. Sebenarnya, ada cara mencuci mobil tanpa sabun, hanya saja hasilnya nggak akan efektif. Apalagi jika kamu sedang mencari tips mencuci mobil berwarna putih. Karena ada banyak produk sabun pembersih mobil, kamu harus menghindari bahan pembersih dengan kadar deterjen tinggi. Meski ada banyak yang membagikan cara mencuci mobil dengan sunlight atau mencuci mobil dengan shampo rambut, hal itu nggak sama sekali direkomendasikan.

Pasalnya dua produk diatas punya kadar deterjen tinggi yang bisa membuat pernis bodi mobil luntur. Seperti kita tahu lapisan cat pelindung sangat berbeda dengan piring. Meski sekilas terlihat kinclong, namun sebenarnya mobil akan mudah rusak. Selain itu, kamu juga harus pilih produk pembersih mobil dengan sabun yang bisa menyeimbangkan tingkat asam air yang digunakan. Banyak yang belum tahu bahwa kandungan besi dan asam pada air bisa menyebabkan karat di bodi mobil. Nah dengan produk yang tepat, sifat korosif air bisa berkurang.

Advertisement

3. Meski sepele, memisahkan air sabun dengan air bersih di 2 ember akan memaksimalkan proses pembilasan saat membersihkan mobil. Lebih baik lagi jika kamu menggunakan selang saat membilas

Menggunakan selang akan lebih baik/Credit: Depositphotos @prostooleh via id.depositphotos.com

Tips mencuci mobil sendiri selanjutnya adalah hal sederhana namun sering nggak dilakukan yakni penggunaan dua ember. Meskipun cara mencuci mobil dengan hidrolik seperti cara mencuci mobil di car wash pada umumnya adalah yang terbaik, namun menggunakan ember juga nggak ada salahnya kok. Tapi perlu diingat kamu harus gunakan dua ember saat membersihkan mobil, selain mengefektifkan waktu, memisahkan ember juga membuat proses pembilasan lebih bersih.

Ember pertama digunakan untuk air yang telah tercampur dengan sabun dan ember lain diisi dengan air bersih untuk membilas. Pemisahan ini berguna agar kotoran nggak tercampur dengan air. Jika ingin maksimal, kamu bisa membilas dengan semprotan selang. Tipsnya adalah menyemprotkan air secara miring ke arah samping. Jangan semprotkan air secara horizontal. Alih-alih turun ke bawah, kotoran akan menyebar dan tempat lain.

4. Perhatikan gerakan untuk mengeringkan air setelah mencuci mobil. Lakukan gerakan atas bawah agar kotoran menghilang dan tidak menyebar atau kembali ke permukaan bodi

Gerakan membersihkan sangat berpengaruh pada hasil/Credit: Depositphotos @nejron via id.depositphotos.com

Selain memperhatikan ember, memperhatikan gerakan membersihkan mobil juga akan memberikan dampak kebersihan maksimal pada mobil lo. Jika kamu perhatikan tukang bersih mobil, gerakan membersihkan mereka selalu dari atas ke bawah, bukan gerakan sebaliknya ataupun gerakan memutar.

Diketahui gerakan memutar justru membuat debu dan kotoran menyebar atau kembali ke permukaan. Terus, ada nggak sih rekomendasi cara mencuci mobil agar tidak baret? Memang baret adalah risiko yang sering terjadi saat mencuci mobil sendiri, apalagi mobil berwarna hitam. Nah tips mencuci mobil warna hitam atau mobil-mobil gelap lain, gunakan handuk berbulu untuk mengeringkan mobil. Jangan gunakan kanebo karena terbuat dari material kasar yang bisa menyebabkan goresan dan baret pada bodi mobil.

5. Gunakan kompon secara bertahap 3 atau 6 bulan sekali untuk membersihkan kotoran membandel yang ada di bodi mobil

Menggunakan kompon secara berkala untuk membersihkan noda membandel/Credit: Depositphotos @photkas via id.depositphotos.com

Salah satu masalah yang biasanya terjadi setelah mencuci mobil adalah adanya kotoran membandel. Nah untuk menanggulangi masalah ini, kamu perlu cara tersendiri. Jangan pernah menggosok secara berlebihan kotoran karena dapat merusak bodi. Kamu bisa menggunakan kompon untuk membersihkan noda ini.

Kompoon berguna untuk menghilangkan kotoran atau bahkan serangga yang mati dan menempel di mobil. Kendati begitu, gunakan kompon dengan bijak dan sesuai kebutuhan. Meski bertekstur lembut dan melarutkan kotoran, kompon sangat abrasif dan mampu mengikis lapisan pernis mobil. Akan bijak jika kamu menggunakannya secara bertahap 3 atau 6 bulan sekali. Itupun jika ada kotoran membandel yang menempel.

6. Jangan turunkan kaca jendela mobil sebelum kering sepenuhnya karena akan ada tetesan air yang turun ke bodi dan menyebabkan flek. Untuk interior, kamu bisa membersihkan dengan lap yang sedikit basah untuk mengangkat debu dan kotoran

Perhatikan kaca Jendela saat membersihkan mobil/Credit: Depositphotos @tomwang via id.depositphotos.com

Terkahir adalah cara membersihkan kaca jendela mobil dan interior. Banyak orang yang sering keliru membersihkan dua bagian ini. Untuk kaca, kamu perlu ingat tidak boleh menurunkan kaca sebelum kering sepenuhnya. Kalau kaca belum kering kan kamu turunkan, hasilnya akan ada tetesan air di kaca jendela yang turun ke bodi mobil dan akhirnya mengering dan jadi flek air.

Sementara itu membersihkan interior kamu harus menggunakan kain yang sedikit dibasahi. Lap semua bagian interior sampai tempat duduk juga sampai nggak ada debu dan kotoran yang menempel lagi. Sementara untuk karpet, kamu harus gunakan vakum. Jika ada waktu, kamu boleh mencuci karpet mobil secara terpisah.

Nah itu dia beberpaa tips dan trik yang harus kamu perhatian sebelum membersihkan mobil. Semoga artikel ini bisa membantu dan membuat kalian lebih hemat karena nggak perlu pergi ke tempat pencucian mobil.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE