Jewel Changi Singapore bukan hanya sekadar bandara atau tempat transit biasa. Di dalam bangunan megah yang menggabungkan taman tropis dengan fasilitas ritel dan hiburan ini, ada begitu banyak hal menarik yang bisa dijelajahi.
Terletak di Bandara Internasional Changi, Jewel telah menjadi daya tarik utama baik bagi wisatawan yang sedang transit maupun pengunjung yang sengaja datang untuk menikmati berbagai fasilitasnya.

Menariknya, saat ini Traveloka sedang menghadirkan promo spesial Pesta Diskon 17-an sepanjang Agustus. Melalui promo ini, pengunjung bisa mendapatkan potongan harga hingga 50 persen dan kupon diskon hingga Rp1,7 juta untuk berbagai produk wisata, termasuk atraksi di Jewel Changi. Promo berlaku dari 31 Juli hingga 10 Agustus dan tersedia eksklusif melalui aplikasi Traveloka.
ADVERTISEMENTS
6 Tempat Menarik di Jewel Changi Singapore
Jewel Changi Singapore bukan hanya sekadar bandara atau tempat transit biasa. Di dalam bangunan megah yang menggabungkan taman tropis dengan fasilitas ritel dan hiburan ini, ada begitu banyak hal menarik yang bisa dijelajahi.

Terletak di Bandara Internasional Changi, Jewel telah menjadi daya tarik utama baik bagi wisatawan yang sedang transit maupun pengunjung yang sengaja datang untuk menikmati berbagai fasilitasnya.
Tempat ini sangat tepat untuk kamu yang baru saja sampai di Singapura atau ingin menghabiskan waktu sebelum meninggalkan Singapura. Selama di sini, kamu akan menemukan banyak tempat menarik untuk dikunjungi.
Berikut adalah enam tempat menarik yang bisa dijadikan agenda kunjungan saat berada di Jewel Changi:
ADVERTISEMENTS
1. Changi Experience Studio
Ruang interaktif ini memberikan pengalaman edukatif dan menghibur seputar dunia penerbangan dan Bandara Changi. Dengan teknologi canggih, pengunjung bisa mencoba berbagai simulasi, bermain game interaktif, hingga menelusuri sejarah Changi lewat instalasi digital. Cocok untuk segala usia, studio ini memberi perspektif baru tentang betapa kompleks dan inovatifnya operasional bandara modern.
ADVERTISEMENTS
2. Mastercard Canopy Bridge
Berjalan di atas jembatan setinggi 23 meter dengan lantai kaca memberikan sensasi tersendiri, apalagi saat melintasi area terbuka yang langsung menghadap Rain Vortex. Dari sini, pemandangan sekeliling Jewel bisa dinikmati secara utuh. Kabut yang dihasilkan dari bagian tengah jembatan juga menambah atmosfer seolah berjalan di atas awan.
ADVERTISEMENTS
3. Hedge Maze
Labirin ini menjadi salah satu yang paling luas di Singapura dan menyuguhkan tantangan seru bagi pengunjung. Dikelilingi tanaman hijau yang terawat, pengunjung diajak menyusuri jalanan berliku untuk menemukan menara pandang di pusat labirin. Pengalaman yang sederhana, tapi menyenangkan untuk dinikmati bersama teman atau keluarga.
4. Mirror Maze
Berbeda dari Hedge Maze, wahana ini menawarkan tantangan visual melalui permainan cermin dan cahaya. Refleksi yang membingungkan membuat pengunjung harus lebih jeli dalam mencari jalan keluar. Atap berbentuk kubah kaca menambahkan pencahayaan alami yang membuat pantulan di dalam ruangan terlihat semakin dramatis.
5. Manulife Bouncing Net
Salah satu wahana paling unik di Jewel. Di sini, pengunjung bisa merasakan sensasi berjalan dan melompat di atas jaring besar yang tergantung tinggi dari lantai. Jaring ini memberikan efek lentur yang menyenangkan dan cukup menantang, terutama saat bergerak dari satu sisi ke sisi lain sambil melihat ke bawah.
6. Canopy Park
Terletak di lantai paling atas Jewel, Canopy Park adalah taman indoor seluas 14.000 meter persegi yang terbagi ke dalam beberapa zona menarik:
- Discovery Slides: Kombinasi antara patung interaktif dan seluncuran yang bisa dinikmati segala usia.
- Foggy Bowls: Area dengan kabut tipis yang menutupi mangkuk-mangkuk tanah, menciptakan suasana seperti berada di awan.
- Petal Garden: Taman bunga musiman yang tertata rapi, cocok untuk bersantai atau mengambil foto.
- Topiary Walk: Jalur pejalan kaki yang dihiasi patung tanaman berbentuk hewan, menarik untuk dijelajahi sambil berfoto.
Jewel Changi Singapore membuktikan bahwa bandara bisa menjadi destinasi wisata tersendiri. Dari atraksi edukatif hingga wahana bermain yang menyenangkan, semua dirancang dalam suasana yang nyaman dan modern.
Untuk pengalaman liburan yang lebih praktis dan hemat, pesan tiket masuk atraksi di Jewel langsung melalui Traveloka. Dengan promo Agustus yang sedang berlangsung, ini waktu yang tepat untuk merencanakan kunjungan dan menikmati berbagai keseruan yang ditawarkan Jewel Changi.


