Pelajaran Berharga dari 4 Drakor yang Konfliknya Relate Banget Buat Pasutri. Bikin Geregetan!

drama korea konflik rumah tangga

Buat para pencinta drama Korea, kisah drama Korea itu penuh dengan intrik yang kadang konfliknya ya itu-itu doang, tapi berhasil dikemas apik dan diperankan oleh tokoh-tokoh yang kece. Nggak heran banyak yang rela begadang deh buat binge-watching drama Korea favoritnya, tak terkecuali juga para emak di rumah.

Advertisement

Nggak cuma menyajikan kisah yang seru dan gambar yang memanjakan mata, kisah drama Korea biasanya sarat akan pesan moral. Bisa jadi reminder buat diri sendiri gitu lo, termasuk soal pernikahan dan masalah rumah tangga. Nah, empat drama Korea ini punya alur cerita seputar pernikahan dan rumah tangga yang menarik banget buat dikulik, serta punya banyak hikmah yang bisa dipetik. Apa aja?

1. Dari drama fantasi Go Back Couple kita bisa belajar bahwa komunikasi itu penting banget dalam membina hubungan. Karena nggak saling jujur, bisa banget memicu perceraian

Go Back Couple | Credit: IMDB via www.imdb.com

Drama Go Back Couple ini berkisah seputar time travel sepasang suami istri yang bertekad bercerai, yaitu Ma Jin Joo (Jang Na Ra) dan Choi Ban Do (Son Ho Jun) karena merasa keduanya sudah tak bisa lagi mempertahankan rumah tangga mereka. Nggak ada orang ketiga dalam rumah tangga mereka, tapi mereka merasa gagal memahami dan memenuhi ekspektasi satu sama lain. Karena suatu kejadian, keduanya dibawa kembali ke masa-masa kuliah, di momen pertemuan mereka pertama kali. Drama ini ngasih banyak banget pengingat, kalau kadang yang dibutuhkan pasangan satu sama lain adalah keterbukaan dan sikap saling support, bukan saling menuduh dan curiga.

2. Drama VIP juga mengajarkan soal pentingnya bersikap terbuka sama pasangan, bahkan sharing soal mental health dan pergumulan pribadi yang sedang dialami

Credit: hellokpop via www.hellokpop.com

Drama Korea ini sukses bikin geregetan banyak orang karena pelakornya berkesan sangat innocent dan tak berdaya. Tapi sebenarnya, drama ini lebih dari sekadar soal perselingkuhan dan cinta segitiga. Drama ini mengisahkan hubungan suami istri pekerja, Na Jung Sun (Jang Na Ra) dan Park Sung Joon (Lee Sang Yoon) yang sekilas terlihat nyaris sempurna. Namun, seiring waktu, bakal makin terkuak tuh, betapa toxic-nya sebenarnya hubungan mereka.

Advertisement

Sang istri nggak terbuka soal keresahan dan depresi yang dialaminya, sang suami juga seolah tutup mata dan gagal menjaga komitmen pernikahan karena ingin mencari pelarian atas sakit hati dan rasa kesepian yang dirasakannya. Miris banget rasanya saat menonton drama ini karena sebenarnya awal pertemuan mereka itu manis sekali 🙁

3. The World of the Married mengingatkan kembali soal menjaga komitmen dan kejujuran sama pasangan itu penting banget!

The World of the Married | Credit: IMDB via www.imdb.com

Drama yang sempat bikin geger karena kisah perselingkuhannya yang dianggap relate sama para emak-emak dan pelakornya yang cakep banget ini kisahnya cukup kompleks tapi mostly ya tentang hubungan suami istri, orang tua – anak dan keluarga besar. Drakor yang diperankan dengan sangat apik oleh Kim Hee Ae, Park Hae Joon dan Han So Hee ini  mengajarkan soal pentingnya ketegasan menjaga komitmen, soal kejujuran hingga soal ‘uang bukan segalanya’.

4. Drama fantasi Hello, Bye Mama ini juga sarat banget sama pesan moral buat pasangan dan juga soal hubungan suami istri sampai ibu dan anak. Siapa yang nangis bombay terus tiap nonton drama ini?

Advertisement

Credit: IMDB via www.imdb.com

Yang kangen sama aktingnya Kim Tae Hee pasti bakal sangat menikmati drama Korea satu ini. Kisahnya juga bertema fantasi sih, yaitu kisah tentang konflik yang muncul saat seorang istri, Yu Ri (Kim Tae Hee) yang ‘bangkit’ dari kematian, muncul kembali dalam kehidupan suami dan anaknya. Yang jadi masalah, sang suami sudah menikah lagi dan anaknya nggak mengenal sang ibu karena sang ibu telah meninggal saat melahirkannya. Alih-alih mengisahkan soal romantisme suami istri saja, kisah ini justru lebih berkisar soal hubungan orang tua dan anak. Di drama ini, ibu tiri juga nggak digambarkan sebagai sosok mainstream yang jahat. Beneran deh, drama ini beda dari yang kamu bayangkan saat melihat judulnya.

Kalau nonton drama Korea ini mungkin kita sebagai penonton bakal gemas dan dengan mudahnya bilang “Kok dia gitu sih?!”. Namun pada saat kita menempati posisi serupa, bisa jadi nggak semudah itu. Kunci dari semua konflik rumah tangga yang disajikan di drama Korea ini rata-rata punya kesamaan, yaitu soal kejujuran dan kesetiaan untuk menjaga komitmen, hal yang penting banget dalam membina rumah tangga. Buat yang masih berencana menikah, pastikan kamu dan pasangan sudah punya fondasi kepercayaan dan komitmen yang kuat ya. Ingat, resepsi itu indah tapi rumah tangga, hmm, tak semudah itu, Fergusso~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE