Dapat hampers kain dari sahabat dan diminta untuk jadi bridesmaid di pernikahannya? Saatnya kamu berburu model yang pas bareng gengmu! Bisa kebaya, tapi boleh juga kok menjajal model gaun. Terkadang, model busana bridesmaid sudah ditentukan seragam sama yang lain dari yang empunya acara, tapi nggak jarang pula kamu dibebaskan memilih desainnya sesuai selera. Yang penting masih satu tema dan nyambung sama yang lainnya.
Bagi yang berhijab, kamu bisa mengecek ide gaun atau gamis hijab yang sudah dirangkum Hipwee Wedding untukmu berikut ini. Yuk cek, gaun mana yang paling cocok untukmu!
ADVERTISEMENTS
1. Warna lilac bisa membuat kamu dan teman-teman terlihat lembut, anggun dan feminin. Untuk modelnya, bisa cek model gamis perpaduan kain satin dan tile ini~
Credit: IG Maharani.bwi via www.instagram.com
ADVERTISEMENTS
2. Kain polosan satu warna bukan berarti nggak bisa gaya. Coba deh gaya gamis dengan aksen cape seperti ini di dada. Pilih warna hijab yang setingkat lebih terang ya!
Credit: IG @dhatialz via www.instagram.com
ADVERTISEMENTS
3. Kreasikan busanamu dengan kain brokat warna senada dengan kain polosan. Cantiknya kebangetan!
Credit: IG @sabilatzk via www.instagram.com
ADVERTISEMENTS
4. Senangnya tuh kalau dikasih kain dan dibebaskan memilih modelnya. Bisa model gamis, bisa juga setelan atasan dan celana seperti ini. Hijabnya nggak harus sewarna dengan baju kok, bisa pilih warna hitam yang netral
Credit: IG @amandheaf via www.instagram.com
ADVERTISEMENTS
5. Pakai monokrom, dari hijab sampai gamisnya? Bisa banget! Perpaduan kain polos dengan brokat bikin penampilanmu makin semarak
Credit: IG @ndrfrhh via www.instagram.com
ADVERTISEMENTS
6. Warna cokelat juga bisa jadi pilihan warna yang anggun dan kekinian. Modelnya bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh dan selera masing-masing seperti ini ya!
Credit: IG @nabilaullfa via www.instagram.com
7. Dengan satu warna kain polosan, kamu dan sahabat bisa memadukan beragam kain tile dan brokat sesuai preferensi masing-masing. Suka yang mana?
Credit: IG @ninanurelsa via www.instagram.com
8. Dengan satu tema kain dan warna, kamu bisa mengkreasikan model yang berbeda namun tak jauh-jauh amat seperti ini. Cantik semua~
Credit: IG @yunitameliani_ via www.instagram.com
Jadi, kamu pilih model yang seperti apa nih, Gengs? Selamat hunting model yang cocok ya bareng sahabat-sahabat kamu~