Penuhi Permintaan Warganet, Rachel Vennya Jawab Serba-serbi Parenting di IG Story. Ini Detailnya!

Sesi tanya jawab Rachel Vennya

Seperti yang Moms ketahui selama ini, sosok Rachel Vennya merupakan salah satu influencer dengan pengikut berjumlah jutaan dan cukup loyal. Ia yang kini sudah menjadi ibu dari dua anak, yakni Xabiru dan Chava, makin menjadi idola ibu-ibu yang juga memiliki anak balita dengan permasalahan yang sama. Misalnya saja permasalahan anak yang susah makan, suka berteriak di tempat umum hingga seringnya mengalami tantrum di waktu yang tiba-tiba. Wah, pelik juga ya Moms kalau membicarakan permasalahan anak 🙂

Seolah memenuhi permintaan warganet, Rachel Vennya pun akhirnya membuka sesi tanya jawab mengenai parenting yang ia praktikkan ke Xabiru dan Chava selama ini. Hipwee Young Mom pun telah mengumpulkan detailnya khusus untukmu. Simak sampai selesai, ya!

Pentingnya mengedukasi anak untuk mengenakan masker juga dibahas Rachel Vennya dalam sesi Q&A-nya. Menurutnya, anak-anak memang agak susah untuk diajarkan mengenakan masker karena berbagai hal seperti pengap atau kurang nyaman. Namun, cara yang bisa dicoba adalah dengan memilihkan masker dengan bahan yang anti pengap dan motif yang disukai anak-anak

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Perkara anak jatuh memang mengkhawatirkan, ya. Namun, hal pertama yang perlu dilakukan para orang tua adalah nggak boleh panik, kemudian mencoba mendekati anak sambil mengecek apakah dia baik-baik saja. Tentunya jika ada keluhan atau perubahan fisik tetap segera konsultasi ke dokter ya, Moms!

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Rachel Vennya membenarkan jika waktu anak-anak memang banyak dihabiskan untuk bermain, bukan belajar. Untuk itu, para orang tua harus membuat suasana belajar menjadi menyenangkan seperti saat bermain. Wah, brilian!

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Memang nggak ada ornag tua yang sempurna, seperti apa yang dituliskan Rachel di sini. Namun, para orang tua hendaknya terus belajar, belajar dan belajar untuk kemudian memahami bagaimana parenting yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan anaknya

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Prinsip reward and punishment juga diterangkan Rachel di sesi Q&A-nya. Di sini, ia menjelaskan kalau segala sesuatu yang orang tua harapkan untuk dilakukan anak harus ada contohnya dulu, terutama oleh ayah dan ibunya

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Menasehati anak supaya nggak hobi berteriak memang jadi PR tersendiri. Tapi, selalu ada celah bagi para orang tua untuk mengajak anak berbicara atau memberi contoh dengan nggak membalas teriakannya balik

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Merengek di tempat umum kalau sedang meminta sesuatu memang hal lumrah dilakukan anak-anak. Rachel menjelaskan, sebagai orang tua harus melihat dulu apa yang diminta anak, apakah harus atau nggak dituruti. Bisa juga dinasehati jika waktunya sudah tepat

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Persoalan anak melepeh atau membuang makanan jangan disepelekan. Solusi jitu yang dilakukan Rachel selama ini adalah dengan mengajarkan anaknya untuk menyampaikan tanda-tanda jika sudah merasa kenyang, sehingga orang tua nggak merasa bahwa anak masih lapar. Tapi lagi-lagi, butuh ketelatenan ya, Moms!

parenting ala Rachel Vennya via www.instagram.com

Semoga Moms bisa mengambil hal-hal baik dari sesi Q&A yang dilakukan Rachel Vennya tersebut, ya. Yuk, semangat untuk terus mendidik anak-anak dengan stok kesabaran ekstra, sehingga Moms tetap waras kapan dan di mana saja!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang makmum yang taat :)

Editor

Seorang makmum yang taat :)