Resmi Meluncur di Indonesia, Samsung Galaxy S20 Series Bawa Inovasi Teknologi Kamera Masa Depan

Samsung Galaxy S20 Series

Kebutuhan akan smartphone hari ini semakin berkembang. Ada yang butuh untuk sekadar penghubung ke dunia luar dan bersosial media belaka, ada pula yang butuh gawai lebih dari sekadar alat komunikasi saja. Misalnya untuk mewadahi kreativitas seperti main game atau bikin konten audio visual.

Advertisement

Kebutuhan pengguna yang berkembang seiring meningkatnya kreativitas ini jadi tantangan bagi merek smartphone agar tetap relavan. Salah satunya bisa dijawab dengan terus menghadirkan inovasi teknologi agar kebutuhan pengguna terpenuhi, seperti yang diupayakan Samsung dengan meluncurkan Galaxy S20 Series dan Galaxy Z Flip untuk pasar Indonesia.

Samsung Galaxy S20 Ultra jadi seri tertinggi dengan teknologi terbaru dalam keluarga Samsung Galaxy S20 Series

Samsung Galaxy S20 Ultra (Foto: Luthfi Rahmadian/Hipwee) via www.hipwee.com

Melengkapi S20 dan S20+ dalam keluarga Galaxy S20 Series, Samsung Galaxy S20 Ultra menjadi seri tertinggi dengan berbagai teknologi terbaru dan pertama kali ada pada sebuah smartphone. Presiden Direktur Samsung Electronics Indonesia, Kwon Jae Hoon, mengatakan kehadiran S20 Series dan Galaxy Z Flip merupakan terobosan inovasi untuk 10 tahun ke depan, dalam upaya memenuhi kebutuhan pengguna.

“Sejak 10 tahun lalu Samsung Galaxy hadir dengan inovasi yang berhasil menginspirasi dan membawa perubahan terhadap gaya hidup penggunanya. Hari ini, kehadiran Galaxy S20 series dan Galaxy Z Flip merupakan terobosan inovasi untuk 10 tahun ke depan,” ucap Kwon Jae Hoon di acara peluncuran S20 Series dan Galaxy Z Flip di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

Advertisement

Teknologi kamera masa depan yang bisa manjakan pegiat konten hingga sineas

Teknologi kamera jadi andalan Galaxy S20 Series (Foto: Luthfi Rahmadian/Hipwee) via www.hipwee.com

Adapun inovasi teknologi terbaru dalam S20 Ultra lebih berfokus pada teknologi kamera. Seperti 100x Space Zoom, sensor kamera 108MP dengan teknologi Nona-Binning yang mampu merekam video beresolusi 8K. S20 Ultra juga memiliki kecanggihan lensa kamera Telephoto 100X Super Resolution Zoom yang dilengkapi Folded Lens. Dan yang paling keren adalah 10x Hybrid Optical Zoom memungkinkanmu mengambil gambar dari jarak jauh dengan kualitas foto seperti kamera pro-grade. Untuk kameranya sendiri, Galaxy S20 dan Galaxy S20+ beresolusi 64MP, sedang Galaxy S20 Ultra yang bisa merekam video hingga kualitas 8K hingga 30fps beresolusi 108MP.

Saking canggihnya teknologi kamera yang diusung Galaxy S20 Series, sutradara Joko Anwar mengatakan bukan nggak mungkin di tangan sineas smartphone ini jadi benda yang sangat keren. Ia menjelaskan, fitur 8K snaps sangat membantunya merangkai story board saat memberikan gambaran awal kepada kru saat syuting film.

Advertisement

Joko Anwar (foto: Luthfi Rahmadian/Hipwee) via www.hipwee.com

“Bagi para sineas, bukan nggak mungkin smartphone ini jadi alat yang keren. Kemampuan merekam video beresolusi 8K di S20 Ultra menjawab kebutuhan para movie-makers. Apalagi performa unggulan dengan dukungan RAM LPDDR5 hingga 12GB, Dynamic AMOLED 2X, serta fitur untuk meng-edit film on-the-go,” ucap Joko Anwar.

Sutradara Gundala ini juga menjelaskan kalau sebelumnya ia sudah pernah menggunakan smartphone Samsung untuk mengambil video untuk kebutuhan filmnya. “Perkenalan saya dengan kamera Samsung adalah di 2014. Film A Copy of My Mind itu beberapa shoot saya ambil pakai kamera HP Samsung,” imbuhnya.

Galaxy S20 Series bisa zoom berkali-kali. Kamu yang senang nonton konser nggak perlu repot bawa kamera lagi

Samsung Galaxy S20 Series mengandalkan sektor kamera (Foto: Luthfi Rahmadian/Hipwee) via www.hipwee.com

Jadi, sebelumnya Samsung itu punya optical zoom di smartphone besutannya biar kamu bisa ngambil gambar dari kejauhan dengan jernih. Nah, kali ini mereka mengkombinasikan tiga teknologi sekaligus agar hasil yang didapat lebih maksimal. Teknologi itu adalah Hybrid Optical Zoom dan Super Zoom dengan dukungan AI-powered Digital Zoom. Berkat teknologi ini, dengan Galaxy S20 dan S20+ kamu bisa melakukan Hybrid Zoom Optical hingga 3 kali. Sementara dengan S20 Ultra, kamu bisa melakukan Hybrid Zoom Optical hingga 10 kali. Nonton konser enggak perlu nenteng kamera lagi, nih.

Sementara untuk dapur pacu, Galaxy S20 series didukung prosesor Exynos 990 dan RAM LPDDR5 dengan kecepatan transmisi data hingga 5.500 Mbps. Kebayang kan, gimana kalau dipakai main game? Layar Quad HD+ Dynamic AMOLED 2X 120Hz dengan response time 46,6ms yang memiliki kualitas terbaik di industri smartphone saat ini. Untuk menunjang performa terbaik tersebut, Galaxy S20 Series memiliki baterai pintar yang berkapasitas hingga 5.000mAh.

Galaxy Buds+ pelengkap ekosistem Samsung Galaxy S20 Series via www.hipwee.com

Beragam inovasi teknologi yang dibawa Samsung kali ini diklaim akan jadi standar baru di industri smartphone. Kwon Jae Hoon mengatakan performa tinggi di Galaxy S20 Series akan mengubah cara mengabadikan dan melihat seluruh cerita dari momen yang ditangkap.

“Sebuah kehormatan bagi kami dapat menghadirkan inovasi pada smartphone yang pertama di dunia dan menjadi standar baru di industri. Kehadiran fitur-fitur kamera yang menjadi standar masa depan dan dukungan performa tinggi pada Galaxy S20 series akan mengubah cara kita dalam mengabadikan dan melihat seluruh cerita dari momen yang kita rekam,” jelasnya.

Samsung menetapkan harga resmi Galaxy S20 Rp. 12.999.000, Galaxy S20+ Rp. 14.499.000, Galaxy S20 Ultra Rp. 18.499.000. Untuk kamu yang pengen punya, pada tanggal 6-8 Maret 2020, Samsung menyelenggarakan consumer launch Galaxy S20|20+|Ultra secara serempak di Central Park dan Mall Kelapa Gading 3 (6-8 Maret 2020), Pakuwon Surabaya (6-8 March 2020), Medan: Sun Plaza (27 – 29 Maret 2020). Setiap pembelian Galaxy 20+ dan S20 Ultra akan mendapatkan Galaxy Buds+.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE