Habis Makan Gulai, Orang ini Kaget Ada Gigi Kambing di Piringnya. Cek Makanan Sebelum Masuk Mulut!

Cek makanan sebelum masuk mulut

Standar jijik orang saat makan berbeda-beda. Ada orang yang cuek dengan bentuk makanan, selama makanan itu enak. Ada juga orang yang kalau bentuknya jelek, jadi mual nggak mau makan. Bagi sebagian orang urusan makanan yang masuk perut emang nggak boleh sembarangan.

Advertisement

Banyak kejadian apes saat makan yang bikin mual. Lagi enak makan, tahu-tahu ada lalat hinggap. Lagi enak minum ternyata di dalamnya ada serangga. Dan ada satu kejadian apes yang dibagikan warganet di akun @FOODFESS2 ini. Gulai yang seketika habis, jadi nggak enak lantaran ada sesuatu yang janggal ditemukan pada tulang kambing yang dimakannya. Penasaran? Cekidot!

Selesai makan gulai, warganet ini menyadari bahwa ada gigi kambing yang masih menempel pada tulang. Seketika jadi iyuuuuh!

Kejadian iyuuuh baru saja dibagikan oleh warganet di akun base @FOODFESS2. Pengalaman nggak enak sender setelah makan gulai kambing. Sesaat setelah gulai habis disantap olehnya, sender menyadari bahwa ada yang ganjal di tulang kambing. Ternyata pada tulang tersebut masih tertancap sebuah gigi kambing utuh. Seketika dia ingat kambing nggak pernah sikat gigi.

Advertisement

Sebelum tahu ada gigi kambing yang masih menancap pada tulang rahang, sender memuji rasa gulai yang disantapnya. Rasa enak itu seketika sirna setelah tahu tulang kambingnya nggak tuntas dibersihkan. Iyuuuh~

Menemukan kejanggalan pada makanan ini udah sering banget terjadi. Sebelum makan emang baiknya cek dulu daripada nyesel

Cek dulu makanya! via food.detik.com

Dalam twit yang sama warganet menceritakan pengalaman yang mirip. Kali ini dia tertipu penampilan makanan. Makanan yang dia kira sumsum tulang, ternyata usus. Sedihnya, dia terlanjur menyedot usus itu. Hmm.

Bagi kamu yang mudah jijik soal makanan, sebaiknya cek makanan sebelum menyantapnya. Kejadian gulai gigi kambing ini bukan barang baru. Sebelumnya Hipwee Hiburan pernah menulis cerita apes orang menyantap usus sapi yang tinjanya belum bersih dikeluarkan. Dari sini harusnya kita belajar untuk lebih waspada lagi saat menyantap makanan. Terlebih yang kita beli di warung makan.

Advertisement

Yang kocak justru warganet terbagi menjadi dua. Ada yang merasa iba dan ikutan jijik, ada pula yang malah bercandain. Dasar lawak!

Malah bercanda. via www.unsplash.com

Twit tersebut nggak jadi menjijikan jika kamu melihat komentar-komentar warganet. Alih-alih iba dan merasakan kejijikan yang sama, ada beberapa warganet yang malah bercanda. Ada yang menyuruh sender ngecek gigi atas atau bawah, ada yang menyeriusi kambing yang nggak sikat gigi, ada juga yang salah alamat dikira “Gigi”-nya Rafathar alias Nagita Slavina . Huft, lawak teroooos!

Standar jijik orang memang berbeda. Ada yang tipe bodo amat setelah makan, ada yang memikirkan jika ternyata yang dimakan ternyata ada sesuatu yang bikin risih. Nah, jika kamu tipe kedua, baiknya emang sebelum makan cek terlebih dahulu makananmu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.

Editor

Senois.

CLOSE