5 Film Horor Indonesia yang Paling Ditunggu Penayangannya di Tahun 2022

Belakangan ini, perfilman horor Indonesia diramaikan dengan KKN di Desa Penari yang berhasil meraup enam juta penonton. Jumlah itu sekaligus membuat film ini jadi film horor terlaris sepanjang masa.

Advertisement

Nah, selain KKN di Desa Penari, masih banyak film horor Indonesia lainnya yang nggak kalah menegangkan. Perilisannya juga akan dilakukan dalam tahun ini lo. Dilihat dari antusiasme penonton, film-film ini sangat ditunggu karena keberhasilan film perdananya. Yuk, langsung simak deretan filmnya di bawah ini! Siapa tahu kamu tertarik mau nonton.

1. Keramat 2

Film Keramat 2

Film Keramat 2 | Credit: Instagram @montytiwa

Setelah lebih dari satu dekade sejak perilisan film Keramat (2009), akhirnya lanjutan dari film ini akan hadir tahun 2022. Dalam film perdananya, kisah berfokus pada tim produksi sebuah film berjudul Menari di Atas Angin yang berangkat dari Jakarta ke Bantul, Yogyakarta untuk melakukan pra-shooting. Selama perjalanan, mereka banyak menemui keanehan dan kejadian misterius.

Salah satunya ketika para kru ini berada di penginapan. Salah satu timnya mendengar suara orang menangis dan suara gamelan yang terletak di tengah rumah penginapan. Anehnya, nggak ada satu pun orang yang memainkan gamelan itu.

Advertisement

Adegan demi adegan menciptakan ketegangannya tersendiri. Bahkan beberapa penonton mengaku bahwa Keramat adalah salah satu film horor paling realistis yang pernah mereka tonton. Hal itu didukung oleh pengemasannya yang berbentuk semidokumenter. Pengambilan gambarnya terkesan natural serta para pemain tetap memakai nama asli.

Kira-kira Keramat 2 bakal semengerikan apa, ya?

2. Pamali

Film Pamali

Film Pamali | Credit: Instagram @pamalimovie

Advertisement

Melanggar adat, mengundang petaka

Begitulah kalimat singkat yang dituliskan dalam video trailer film ini. Video dibuka dengan seorang ibu hamil yang sedang menggunting kuku tengah malam dan diikuti dengan adegan perempuan kesurupan. Apa hubungan dari kedua adegan itu? Sebagai informasi, ada kepercayaan tradisional yang mengatakan kalau menggunting kuku saat hamil bisa memperpendek umur dan membuat si anak lahir cacat.

Selain itu, jika melanggar pamali itu akan mengundang setan yang mengganggu kandungan si ibu. Setan seperti apa yang akan mengintai kehamilannya?

Pamali merupakan film horor yang diadaptasi dari game horor buatan Indonesia berjudul serupa. Ceritanya akan berfokus pada unsur budaya lokal orang Indonesia yang masih memegang teguh pamali dan kesialan yang mengikutinya.

3. Pengabdi Setan 2

Film Pengabdi Setan 2

Film Pengabdi Setan 2 | Credit: Instagram @jokoanwar

Setelah sukses menguras emosi dan adrenalin penonton dengan Pengabdi Setan (2017), Joko Anwar kembali menyuguhkan kisah lanjutannya. Antusias penonton pun sangat tinggi sejak trailer-nya dirilis pada Januari 2022 lalu.

Banyak pertanyaan yang belum terjawab dalam Pengabdi Setan. Salah satunya yaitu masa lalu sang ibu yang ternyata pernah bergabung ke sekte terlarang. Bagian akhir film itu pun terkesan membingungkan. Wah bisa jadi itu adalah trik untuk membuat penonton semakin penasaran dan langsung menonton lanjutannya di Pengabdi Setan 2 nanti.

4. Sebelum Iblis Menjemput Ayat 3: Dajjal

Film Sebelum Iblis Menjemput Ayat 3: Dajjal

Film Sebelum Iblis Menjemput Ayat 3: Dajjal | Credit: Instagram @timobros

Membaca judul filmnya aja udah cukup bikin bulu kuduk merinding. Sekuel ketiga dari film Sebelum Iblis Menjemput (2018) akan hadir tahun 2022 ini. Ceritanya mengangkat tentang petualangan Afie (diperankan oleh Chelsea Islan) yang menguak misteri keluarganya.

Alfie hidup sebatang kara setelah ibunya meninggal secara misterius. Ayahnya memang masih hidup tapi memutuskan menikah lagi dan tak mempedulikan putrinya. Kemudian sang ayah jatuh miskin setelah usahanya dinyatakan bangkrut. Ia sakit-sakitan dan akhirnya meninggal dengan cara yang nggak wajar.

Alfie pun mencari tahu penyebab kematian sang ayah. Ia mendatangi villa kediaman ayahnya dan menyadari niat jahat yang dimiliki oleh ibu tirinya selama ini.

5. Mumun

Film Mumun

Film Mumun | Credit: Instagram @deecompany_official

Mendengar kata Mumun, mungkin kamu langsung kepikiran sosok pocong yang ada di dalamnya. Film layar lebar ini memang diadaptasi dari sinetron horor Jadi Pocong. Judul Mumum diambil dari nama tokoh utamanya yakni perempuan yang meninggal dan gentayangan menjadi pocong di sinetron tersebut.

Tayangan itu terkenal di kalangan penonton tahun 90 sampai awal 2000-an. Nggak cuma menyeramkan, sinetron itu juga punya unsur komedi. Ingatan penonton akan sinetron itu rupanya masih tertanam kuat. Terlihat dari antusias mereka di media sosial ketika muncul kabar perilisan film Mumun.

Udah siap nostalgia dengan pocong Mumun?

Nah, itu tadi 5 film horor Indonesia yang paling dinanti perilisannya tahun 2022 ini. Dari sekarang kamu udah bisa nih mulai nabung biar bisa langsung nonton di bioskop ketika filmnya tayang. Udah tahu mau nonton film yang mana?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Writing...

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam

CLOSE