10 Gambaran Betapa Susahnya Kasih Kejutan Ulang Tahun ke Vegan. Yah, Telur Aja Nggak Doyan!

ulang tahun vegan

Kalau pergaulanmu cukup luas , setidaknya kamu punya satu teman vegan dan vegetarian yang suka ribet banget urusan makan. Vegetarian masih mending, mereka masih doyan olahan telur dan susu atau produk hewani selain daging. Lah, kalau vegan? Yakin deh, makan telur aja bisa kejang-kejang. 😀

Nah, yang jadi PR adalah ketika teman veganmu itu ulang tahun. Mau kasih kue, dia nggak doyan, apalagi pizza. Alhasil orang-orang berusaha kreatif memberikan kejutan pada vegan walau berakhir kocak kayak kumpulan gambar di bawah ini. Simak uraian Hipwee Hiburan berikut dan semoga kamu memahami betapa ngenesnya yang kasih kejutan.

1. Antara nggak ribet dan nggak enak karena cuma bisa kasih kejutan pisang. Hmmm, makanan apa sih yang menggembirakan buat vegan?

Tancepin lilin, beres. via awwmemes.com

2. Ini lumayan kreatif sih, kelihatan enak dan seger gitu 😀

Semangkanya dibentuk kue, duh. via awwmemes.com

3. Vegan yang hobi makan sayuran mungkin lebih baik dikasih salad polosan gini

Bagi vegan ini enak banget kali, ya? via awwmemes.com

4. Bahkan vegan pun bingung kalau ulang tahun dikasih beginian. Bentuknya domba sih!

Kembang kol rasa daging. via awwmemes.com

5. Jangan sekali-kalinya ngerjain begini. Dikiranya seikat asparagus, eh, ternyata kue juga

Kalau kuenya begini ana mungkin dimakan. via awwmemes.com

6. Ya udah, kasih ini aja yang praktis dan udah pasti doyan. Mayan, kan, hemat~

Jangan lupa kasih kartu ucapan met ultah. via awwmemes.com

7. Bahkan vegan pun bakalan ngiler lihat batang seledri ditata begini

Uwh, apalagi brokolinya yang menggoda. via www.pinterest.com

8. Seiris pisang dan ucapan selamat adalah sebuah apresiasi. Yang penting ngucapinlah~

Cokelat juga masih doyan kok mereka. via www.boredpanda.com

9. Imut banget sih kuenya!

Tinggal diseruput tuh jeruk! via www.boredpanda.com

10. Bagi nonvegan, ini hanyalah taburan (topping) yang dijadikan pelengkap saat makan panekuk atau kue

Bagi vegan ini adalah makan malam yang unyu. via www.boredpanda.com

Memang banyak banget suka dukanya jadi vegan. Sebagian dari mereka sama sekali nggak makan olahan produk hewani karena bakalan bikin alergi. Ada juga yang emang nggak tega membunuh hewan dan memilih buat konsisten konsumsi tumbuhan. Ya, hidup itu pilihan. Biarkanlah kerepotan ngurusin ulang tahun vegan ini jadi sebuah memori kocak. 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Senois.

CLOSE