Bukan Cuma Cantik, 6 Hal Baik Ini Bisa Kamu Contoh dari Seorang Gitasav. Siapa Nih yang Ngefans?

Katanya sih dia judes dan blak-blakan, memangnya beneran?

Bagi anak-anak muda pastinya sudah tidak asing lagi dengan sosok cantik berdarah Palembang ini. Yap, dia adalah Gita Savitri Devi atau akrab dikenal dengan Gitasav. Seorang Youtuber, penulis, influencer dan banyak banget aktivitas-aktivitas positif yang pastinya menginspirasi anak-anak muda sekarang.

Kalau nggak percaya, ini nih beberapa hal baik yang bisa kamu contoh dari hijabers muda nan cantik ini!

1. Menghasilkan konten-konten YouTube yang inspiratif dan menambah wawasan. Wah, bikin generasi zaman sekarang jadi pintar!

Gita bukan hanya membagikan kegiatan sehari-harinya di Youtube dalam bentuk Vlog yang diberi judul #VideonyaGita tetapi ia juga membuat konten cemerlang dalam #Beropini. Ia kadang mengomentari peristiwa yang sedang ramai diperbincangkan, mengutarakan pikiran kritisnya terhadap isu yang sedang hangat tanpa merendahkan pihak yang lain.

Selain itu, Gita kerap kali bersama Paul (teman dekatnya) meng-cover lagu ataupun menciptakan karya baru lewat musik.

Oleh karena konten videonya yang variatif dan mendidik, ia terpilih menjadi Youtuber perempuan satu-satunya dari Indonesia untuk program Youtube Creator for Change yang bertujuan untuk memerangi hate speech, xenophobia, extremism dan isu-isu sosial lainnya.

2. Gita sangat peduli dengan isu-isu sosial, pantas ya banyak banget yang suka dan ngefans!

Gita memiliki kepedulian yang tinggi terhadap isu-isu kemanusiaan dan pendidikan. Baru-baru ini Gita berkesempatan untuk menjadi relawan bagi Pengungsi Suriah yang berada di Yordania. Sebelumnya Ia juga berkesempatan menjadi relawan di Filiphina. Nah beberapa pekan lalu, ia baru saja menjadi relawan di Maluku. Wah, sungguh berhati mulia ya kak Gita.

3. Hampir semua opini Gita ikut menyuarakan suara hati generasi milenial. Ya, dia cerdas dan pandai dalam public speaking!

Gita saat ini tercatat sebagai Mahasiswi S2 di Free University, Berlin dengan jurusan yang nggak nanggung, yakni Kimia Murni. Jarang-jarang orang mau ngambil jurusan ini, lho. Wow!

Sebelumnya Gita kuliah S1 dikampus dan jurusan yang sama dan selesai akhir tahun 2017. Perjuangannya untuk kuliah di Jerman nggak mudah. Nah untuk cerita lebih lengkapnya bisa dibuka aja di channel YouTube-nya, ya!

4. Gaya-gaya berpakaiannya pun layak adaptasi; sopan dan anti lebay!

Setelah memutuskan berhijrah sejak 2015, Gita mantap untuk mengenakan hijab dalam kehidupannya sehari-hari. Ia juga pandai memadupadankan gaya busana. Oleh karena itu, brand-brand terkenal banyak menggunakan jasanya untuk mempromosikan produk. Selain itu, Gita juga pandai dalam hal merias wajah. Hal itu terbukti saat acara pertunangannya dengan Paul akhir-akhir ini, ia tidak menggunakan Make Up Artist untuk merias wajahnya. Namun, hasilnya tidak kalah dengan MUA Professional.

5. Gita pun sukses menerbitkan bukunya, Rentang Kisah. Katanya sih, isinya bikin merinding saking bagus dan menginspirasinya 🙂

Sebelum menjadi Youtuber, Gita kerap membagikan kegiatan dan keluh kesahnya lewat blog yang ia beri judul 'A Cup of Tea'. Nah, dari tulisan-tulisannya di blog tersebut ia dilirik oleh salah satu penerbit untuk membukukan pengalamannya. Akhirnya, pada Maret 2017, buku yang berjudul Rentang Kisah pun terbit.

6. Selain itu, Gitasav pun nggak menutup diri untuk membuka bisnis sendiri. Sukses deh buat Gita 🙂

Gita saat ini juga sedang belajar merambah dunia bisnis. Terutama bisnis dibidang fashion, khususnya kerudung. Gita saat ini memiliki brand kerudungnya sendiri.

Hayooo, siapa di sini yang jadi fans Gitasav?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A random writer who love to dream in a daydreaming~