#DiIndonesiaAja-5 Bukti Keelokan Bukit Barisan yang Bisa Kamu Nikmati dari Muara Enim

Alternatif liburan di Sumatera Selatan

Ngomongin wisata di Sumatera Selatan, nggak melulu harus ke Palembang. Kamu juga bisa lho mengagendakan liburanmu nanti ke Muara Enim, kabupaten yang terletak di sisi barat daya Palembang. Ya, meski dikenal karena tambang batu bara dan migasnya, nyatanya Muara Enim juga menawarkan keindahan alam pegunungan yang masih terjaga kealamiannya.

Pegunungan di Muara Enim sendiri merupakan bagian dari rangkaian pegunungan Bukit Barisan yang membentang di sepanjang Pulau Sumatera. Dan seperti yang kita tahu, Bukit Barisan telah dikenal hingga ke mancanegara karena kekayaan alamnya yang luar biasa. Hutan hujan tropis yang ada di dalamnya bahkan masuk dalam daftar warisan dunia. Tentunya ini menjadi sebuah keberuntungan bagi daerah-daerah yang dilalui Bukit Barisan karena telah dikaruniai alam yang begitu indahnya. Dan Muara Enim, sebagai salah satu daerah “pemilik” Bukit Barisan, pun turut menawarkan keindahan-keindahan itu kepada kita.

Berikut 5 rekomendasi wisata alam pegunungan di Muara Enim yang bisa kamu nikmati pesonanya bersama orang-orang terbaikmu.

Advertisement

1. Danau Deduhuk

Photo by South Sumatra Tourism

Photo by South Sumatra Tourism via https://southsumatratourism.com

Danau Deduhuk berlokasi di Desa Segamit, Kecamatan Semende Darat Ulu, yang berada di ketinggian sekitar 1.500 mdpl. So, bisa dibayangkan dong gimana sejuknya udara di sekitar danau. Tapi, sebelum mencapai lokasi ini, kamu harus memastikan kondisi tubuhmu cukup fit, ya, karena kamu akan menempuh waktu sekitar 4 jam dari pusat kota Muara Enim.

Tiba di lokasi, rasa lelahmu selama perjalanan akan segera terbayar begitu memandang keberadaan danau yang dikelilingi oleh bukit-bukit yang menghijau ini. Apalagi kamu juga bisa melakukan berbagai kegiatan yang menyenangkan di sini. Misalnya, bagi kamu yang hobi memancing bisa menyalurkan hobimu sepuasnya. Dan bagi yang nggak hobi memancing tapi pengin seru-seruan, bisa mencoba keliling danau menaiki rakit bambu atau perahu yang bisa kamu sewa. Bahkan, kegiatan camping pun bisa kamu lakukan di pinggir danau.

Advertisement

Puas menikmati suasana Danau Deduhuk, jangan lupa untuk mencicipi kopi Semende yang banyak dibudidayakan oleh masyarakat sekitar. Selain akan membuatmu hangat, kamu juga turut mendukung perekonomian masyarakat Semende yang sebagian besar masih bergantung pada hasil alam.

2. Air Terjun Lemutu

Photo by Sriwijaya Post/Ardani Zuhri

Photo by Sriwijaya Post/Ardani Zuhri via https://palembang.tribunnews.com

Nama Air Terjun Lemutu mulai dikenal oleh masyarakat luas beberapa tahun belakangan ini. Meski demikian, masih belum banyak yang mengunjungi tempat ini dikarenakan fasilitas dan akses untuk menuju lokasi yang belum memadai. Bahkan dari perkampungan terdekat, kamu harus berjalan kaki selama kurang lebih 2 jam melewati kebun-kebun warga dengan kondisi jalanan yang menanjak. Jadi, untuk saat ini, boleh dibilang hanya kamu yang berjiwa petualang yang pantas mengunjungi air terjun yang berada di Desa Tanjung Bulan, Kecamatan Tanjung Agung ini.

Air Terjun Lemutu memiliki 5 tingkatan yang membentuk aliran air yang indah yang akan membuatmu terpana dan tak merasa sia-sia telah berjuang untuk sampai di sini. Selain itu, lokasinya yang berada di antara hutan dan kebun-kebun kopi dan karet membuat keberadaan air terjun ini tak ubahnya seperti surga tersembunyi.

Advertisement

3. Air Terjun Bedegung

Photo by South Sumatra Tourism

Photo by South Sumatra Tourism via https://southsumatratourism.com

Bagi kamu yang pengin liburan menikmati air terjun, tapi nggak mau susah payah menuju lokasi, Air Terjun Bedegung mungkin bisa menjadi pilihanmu. Air terjun yang juga dikenal oleh masyarakat sebagai Curup Tenang ini berada di Desa Bedegung, Kecamatan Panang Enim yang bisa ditempuh sekitar 1,5 jam dari kota Muara Enim.

Berbeda dengan Air Terjun Lemutu, fasilitas dan akses menuju Air Terjun Bedegung sudah cukup layak untuk membuat wisatawan nyaman. Hal ini bisa dimaklumi mengingat wisata air terjun ini sudah sejak lama menjadi wisata andalan Kabupaten Muara Enim. Akses menuju air terjun dari tempat parkir sudah dibuat sedemikian baik berupa jalan setapak yang dicor. Dan di sekitar lokasi air terjun pun juga telah dibangun toilet umum, musala, dan beberapa warung yang menyediakan makanan.

Soal keindahannya, air terjun setinggi 99 meter ini juga tak kalah dalam menunjukkan pesonanya. Aliran air deras yang jatuh ke bebatuan di bawahnya menimbulkan tempias air yang menyegarkan ketika menerpamu. Belum lagi keberadaan sungai berbatu yang menjadi muara aliran air terjun yang bisa dijadikan tempatmu duduk bersantai dan bermain air.

4. Arung Jeram di Sungai Enim

Photo by wisatazainal on WordPress

Photo by wisatazainal on WordPress via https://wisatazainal.wordpress.com

Pengin menikmati pemandangan alam Bukit Barisan yang menawan dengan cara yang seru dan nggak terlupakan? Barangkali arung jeram bisa menjadi salah satunya jawabannya. Di Muara Enim, kamu yang pengin menguji nyalimu bisa melakukan olahraga satu ini bareng teman-temanmu. Dan buat kamu yang pemula, don't worry, kamu bakal ditemani oleh pemandu yang profesional. Selain itu, kamu juga akan mendapat pelatihan terlebih dahulu sebelum terjun ke sungai, seperti cara mendayung dan mengatasi masalah selama berarung jeram.

Dimulai dari kawasan Curup Tenang di Desa Bedegung dan berakhir di Desa Lebak Budi, Kecamatan Panang Enim, kamu akan diajak menaklukan Sungai Enim sepanjang 12 kilometer. Aliran sungai yang deras dan memiliki banyak bebatuan dan jeram akan menjadi tantanganmu selama kurang lebih 2 jam mengarungi sungai. Seru banget nggak tuh?

5. Lubuk Putih

Photo by Sinar Sumatera/Sepriadi Seleman

Photo by Sinar Sumatera/Sepriadi Seleman via https://www.sinarsumatera.co.id

Lubuk Putih menawarkan keindahan sungai berair jernih yang dikelilingi tebing-tebing tinggi berwarna putih. Instagramable banget deh pokoknya! Berlokasi di Desa Seleman, Kecamatan Tanjung Agung, lokasi Lubuk Putih ini bisa dikatakan jauh lebih dekat dari pusat kota Muara Enim dibandingkan dengan keempat tempat wisata sebelumnya. Kamu bisa menempuh perjalanan ke sini nggak lebih dari satu jam saja.

Oh ya, meski Lubuk Putih berada di aliran Sungai Enim, namun aliran sungai di sini relatif lebih tenang jika dibandingkan dengan aliran Sungai Enim yang dijadikan spot arung jeram. Jadi, kamu bisa bersenang-senang dengan aman di sini. Direkomendasikan untuk datang ke Lubuk Putih ketika musim kemarau, ya, karena debit airnya tidak akan terlalu tinggi.

Nah, gimana, tertarik untuk mengunjungi lokasi-lokasi wisata di atas? Jika iya, jangan sampai lupa untuk selalu menjaga kebersihan lokasi, ya, mengingat lokasi-lokasi tersebut berada di kawasan hulu sungai yang dijadikan sumber air bersih masyarakat. So, mulai belajar menghargai dan bertanggungjawab terhadap alam yang kamu nikmati, yuk!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE