Sibuklah Memperbaiki Kualitas Diri, Daripada Sibuk Cari Popularitas Kesana Kemari

Di zaman sekarang ini, kita sering disibukkan dengan bermacam cara untuk terlihat menarik, agar mempunyai citra yang baik, sampai-sampai terkadang, kita melupakan diri sendiri, hanya karena kita ingin semua orang mengetahui siapa kita, apa kelebihan yang kita miliki, bahkan kebaikan yang kita lakukan saat ini.

Pujian dan perkataan orang lain terhadap seseorang merupakan suatu hal yang pada umumnya disenangi oleh manusia.

Ini yang membuat para pencari popularitas selalu mempunyai keinginan untuk lebih dari yang lainnya, seperti misalnya selalu melakukan hal baik dengan maksud untuk mengubah nilai mereka jadi lebih tinggi di mata orang lain. Maka dari itu, penting untuk memperbaiki kualitas diri, daripada harus mendengarkan penilaian orang lain.

Banyak fenomena yang terjadi saat ini, eksistensi didapat secara cepat tapi berlalu begitu saja, jadinya hanya seperti sebuah sensasi.

Ya kadang juga terlalu berkeinginan untuk dihargai semua orang.

Hasil penilaian yang baik adalah yang memberikan dampak positif kepada semua pihak, dan itu bisa didapat bukan hanya sekedar untuk mendapatkan eksistensi apalagi hanya sekedar sensasi tapi untuk diterapkan kepada pribadi sendiri juga menjadi hal yang menginspirasi bagi yang lainnya.

Inilah beberapa hal yang bisa kita pelajari untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan bukan untuk terlihat baik dan disenangi:

 <>1. Berawal dari Niat untuk Melakukan Setiap Hal<p>Seorang ulama yang bernama Sufyan Ats-Tsauri pernah berkata,&quot;Sesuatu yang paling sulit bagiku untuk aku luruskan adalah niatku, karena begitu seringnya ia berubah-ubah.&quot; Salah satu hal yang paling sulit adalah melakukan suatu hal dengan keikhlasan. Berjuanglah untuk melawan rasa berharap menerima imbalan atau balasan. Dimulai dari niat yang ikhlas, lakukanlah semua yang kita kerjakan.</p> <>2. Sukacita<p>Setiap pekerjaan yang dilakukan dengan sukacita, akan membuat kita tidak merasa terlalu terbebani. Selain itu, juga tentu akan mendapatkan hasil yang memuaskan. Maka dari itu, jauhkan diri dari sifat mengeluh dan menggerutu. Karena tindakan ini hanya dapat merugikan diri kita dan orang di sekeliling kita.</p> <>3. Be Your Self !<p>Ini kehidupan yang nyata. Hidup bebaslah dengan tak memakai topeng, inilah diri kita. Apapun yang kita lakukan, pasti akan ada orang lain yang tidak menyukai, tapi itu hal biasa bukan? Kita hidup tidak untuk menuruti semua kemauan orang lain, hanya karena ingin semua orang menyukai kita.</p> <>4. Berpikir Positif dan Optimis<p>&quot;Jangan takut jatuh, karena yang tidak pernah memanjatlah yang tidak pernah jatuh. Jangan takut gagal, karena yang tidak pernah gagal hanyalah orang yang tidak pernah mencoba melangkah. Jangan takut salah, karena dengan kesalahan pertama kita dapat menambah pengetahuan untuk mencari jalan yang benar pada langkah yang kedua&quot;, (Buya Hamka).</p> <p>Setiap orang bisa mengembangkan diri jika selalu berfikir positif diiringi dengan niat yang kuat dan sungguh-sungguh menerapkannya dalam hati.</p> <>5. Respect Terhadap Apapun<p>Berhenti melebih-lebihkan dirimu sendiri. Jangan terfokus hanya pada pribadi diri. Pekalah terhadap Lingkungan sekitar, berbaurlah dan berikan penilaian yang jujur dan murni kepada mereka. Pikirkanlah komentar atau pujian yang bisa membuat hati menjadi senang. Sekarang lakukan hal itu kepada orang lain.</p> <>6. Membuat Orang Lain Bahagia<p>Berikanlah perhatian kepada orang lain. Hal tersebut merupakan hal simpel yang sangat dibutuhkan semua orang. Berikan dukungan terhadap orang lain, karena ini akan membuatnya merasa dihargai. Jangan lupa berikan apresiasi kepada mereka. Jadi, hal terpenting adalah dengan membuat orang lain merasa lebih nyaman dengan diri mereka sendiri.</p>

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

karyawan biasa yang suka menulis

20 Comments

  1. Prayudya berkata:

    Hmm Novanka Sekartaji

  2. Sintia Tanoni berkata:

    Ryo Boimau Baca yh jgn asal like

  3. Yusran Nur berkata:

    kualitas lebih penting daripada popularitas