Sering Dibilang Tante-tante Karena Salah Pakai Lipstik? Pilih 6 Warna Ini, Biar Nggak Malu Lagi

Namanya cewek, pastinya tidak bisa lepas dari make-up. Terutama lipstik. Semua cewek pasti setuju kalau warna bibir bisa berpengaruh terhadap mood kita seharian. Jenis lipstik yang sedang tren saat ini adalah lipstik matte. Yaitu jenis lipstik yang diformulasikan untuk hasil yang bebas kilap, tahan lama, dan tidak mudah “pindah” ke benda-benda yang bersentuhan langsung dengan bibir. Nah, kebanyakan lipstik matte diciptakan dengan warna yang menyala dan merah. Sayangnya, bagi sebagian cewek, memakai lipstik warna merah itu sering dibilang lebih tua alias tante-tante.

Supaya nggak lagi dibilang kayak tante-tante, Hipwee Style ingin bocorkan untuk kamu, 7 warna lipstik matte yang tidak membuat wajahmu terlihat lebih tua. 7 warna mewakili hari-harimu setiap hari untuk penampilan yang dinamis. Rugi banget kan, niatnya ingin cantik tapi malah dibilang emak-emak. Makannya, simak sampai habis liputan dari Hipwee ini yuk.

Warna shocking pink matte ini bikin kamu tak butuh make-up lain lagi untuk menarik perhatian. Warna pink adalah simbol kesegaran, tak perlu takut terlihat tua

59, pas tanpa takut hilang saat makan

59, pas tanpa takut hilang saat makan via www.facebook.com

Jika ingin bibirmu terlihat pop up secara instan, lipstik nomor 59 dari Mirabella akan banyak membantu. Cocok dipakai untuk kamu yang akan pergi kondangan atau berkegiatan sehari-hari tapi ingin tampil memukau dalam sekejap!

Tak hanya warna merah menyala, soft pink seperti pada lipstik ini juga tak gagal menampilkan aura sweet kamu

Pas buat ngantor

Pas buat ngantor via www.facebook.com

Warna pink yang manis bisa kamu dapatkan dengan Mirabella nomor 71. Lipstik matte nggak harus selalu yang berwarna terang dan bold, kok. Buktinya warna soft seperti pink ini juga memiliki hasil akhir matte. Bibirmu akan tetap cantik dan terlihat alami dengan warna ini.

Ingin yang lebih berani, warna merah gelap juga membuat aura seksimu sampai tumpah-tumpah. Agar tak terlihat tua, imbangi dengan makeup mata minimalis

Mirabella no 63 akan mengeluarkan aura seksimu yang sesungguhnya. Dengan memakainya, kamu tak perlu melakukan banyak hal lagi untuk membuatmu menjadi sosok wanita yang elegan, dewasa, seksi dan mature. Siap mencoba?

Jika kamu penyuka vintage, warna playful red ini akan selalu berhasil membuatmu stunning seketika

Warnanya lawas~

Warnanya lawas~ via www.facebook.com

Kamu yang ingin kesan ceria dan menyenangkan, cobalah Mirabella no. 60. Warnanya bagus, awet, dan membuatmu langsung bersinar seketika tanpa pertanyaan selanjutnya.

Warna pink dengan hint orange, pas untukmu yang masih malu-malu memakai lipstik matte. Dimainkan ombre seperti ini pun cantik

Wah dua warna

Wah dua warna via www.facebook.com

Kamu yang ingin terlihat lebih berani, baiknya memilih warna no 53. Warna Hint orange dan peach-nya praktis membuat bibirmu terlihat stunning. Nggak cuma bibir yang akan terlihat berani, tetapi wajah dan penampilanmu bisa semakin segar juga, lho.

Warna lipstik segala suasana, warna peach seperti ini mengundang siapapun untuk memperhatikan kamu

Kalem bisa dipake ngantor juga

Kalem bisa dipake ngantor juga via www.facebook.com

Warna peach yang punya hint sedikit orange akan sangat cocok dipadukan dengan baju kamu yang berwarna cerah. Lipstik ini sempurna untuk melengkapi harimu, yang akan semakin cerah juga tentunya! 😀

Lipstik adalah simbol kepribadiamu. Untuk tampil sempurna plus nyaman dilihat, tak ada salahnya kamu memilih lipstik dengan kemasan yang elegan.

Ramping dan elegan

Ramping dan elegan via www.facebook.com

Lipstik matte ini datang dengan kemasan berwarna ungu, khas Mirabella. Sekilas terlihat seperti wadah selongsong peluru. Tapi tenang, girls, ini bukan peluru beneran kok. Ini cuma lipstik yang siap membantu kamu terlihat fabulous. Bodinya yang ramping mudah dimasukkan ke pouch makeup, ataupun sekadar dipajang di meja rias kamu. Semuanya bisa!

Mirabella Colorfix, matte lipstick dengan warna-warna yang vibrant dan berani.

Tinggal pilih saja

Tinggal pilih saja via www.facebook.com

Kabar baik untuk kamu yang suka dengan warna lipstik yang terang dan bold. Mirabella adalah jawabannya. Tapi buat kamu yang masih malu-malu, Mirabella juga ngeluarin warna yang lebih soft, seperti pink, peach dan oranye, kok. Kamu jadi bisa mengekspresikan diri dengan warna-warni dari Mirabella ini, kan?

Teksturnya matte dan coverable. Mampu menutup kulit bibirmu yang kehitaman.

Menyesuaikan dengan warna kulit, gampang!

Menyesuaikan dengan warna kulit, gampang! via www.facebook.com

Lipstik ini mampu membuat bibirmu tampak sempurna terutama jika kamu punya problem bibir berwarna gelap. Lipstik matte berkarakter coverable dari Mirabella cocok banget untuk menutupi warna kehitaman di bibirmu. Kalau kamu khawatir akan bibirmu yang semakin gelap akibat memakai lipstik matte, hal ini bisa diakali dengan cara membersihkan sisa-sisa lipstik dengan teliti dan menyeluruh setiap kali menjelang tidur. Masalah selesai!

Nah, lipstik matte itu nggak selalu identik dengan penampilan tua atau tante-tante kok. Meskipun kamu sudah jadi tante betulan, tak ada salahnya kok kamu mencoba untuk tampil sebagaimana remaja.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis