6 Trik Menyamarkan Mata Lelah ala MUA Hollywood. Biar Penampilan Tetap On Point nih!

tips mua hollywood

Kondisi tubuh yang lelah memang bisa memengaruhi penampilan, terutama riasan bagian wajah. Apalagi jika mata sampai terlihat sayu, merah, kantung mata menebal dan timbul lingkar hitam. Jika dibiarkan begitu saja dan langsung ditutup makeup, bisa-bisa kamu justru terlihat seperti orang sakit. Kondisi seperti ini sebenarnya banyak dialami oleh selebritas terutama di Hollywood. Job yang banyak, kurang tidur dan kelelahan membuat mata mereka terlihat lelah.

Advertisement

Nah untuk menyiasati hal tersebut, ternyata ada trik makeup tersendiri, lo. Melansir dari Vogue , Gita Bass seorang Makeup Artist (MUA) Hollywood yang sering merias Julianne Moore dan Laura Dern mengungkap cara untuk menyiasati mata lelah saat akan makeup. Penasaran gimana caranya? Yuk simak ulasan berikut!

1. Gunakan obat tetes mata untuk mengatasi mata lelah yang mengakibatkan kemerahan dan mata sayu karena lelah dan kurang tidur

Tetes mata | Credit by Freepik on Freepik

Obat tetes mata merupakan cara paling efektif dan aman untuk mengatasi mata lelah. Mata akan terasa lebih lembab dan segar meski sebenarnya kurang tidur. Masalah mata merah juga bisa teratasi, sehingga terlihat lebih cerah dalam waktu cepat tanpa harus istirahat atau tidur lebih dulu. Nah, jika kamu ingin terlihat lebih segar dan bagian putih mata terlihat lebih menonjol, kamu bisa gunakan eyeliner warna merah daging pada garis air mata untuk menetralkan mata yang kemerahan.

2. Pakai eye patch atau masker yang diaplikasikan pada kantung mata untuk mengurangi bengkak sehingga bisa terlihat lebih segar

Gunakan eye patch 15 menit sebelum makeup | Credit by Monstera on Pexels

Menurut Bass, eye patch yang diaplikasikan 15 menit sebelum memulai riasan dapat mengencangkan kantung mata dan menghidrasi kulit sehingga bisa sekaligus mengusir kantuk. Hal ini juga bisa sebagai kompres mata sehingga efektif untuk mengurangi bengkak. Bahkan, Bass juga mengatakan bahwa cara ini bisa mengilusi tambahan waktu tidur beberapa jam. Jika waktu merias cukup longgar, kamu juga bisa menambah serum mata supercharged untuk membantu menghilangkan bengkak dan mengurangi munculnya lingkaran hitam.

Advertisement

3. Mengasasi lingaran hitam pada mata menggunakan concealer dengan tone warna tertentu

Gunakan concealer untuk menyamarkan lingkar hitam | Credit by Lookstudio on Freepik

Meski beberpa warna korektor untuk riasan bagian mata bisa mengatasi lingkar hitam, tapi Bass lebih memilih untuk menggunakan riasan yang ringan di bawah mata. Ia biasanya menggunakan bahan yang bisa memantulkan cahaya atau concealer warna kuning atau orange untuk mengimbangi kantung mata yang gelap. Namun, Bas membuat pengecualian untuk lingkar mata yang berwarna kebiruan, biasanya ia menggunakan korektor berwarna persik. Selain itu, bisa juga menggunakan lipstik warna persik jika dibutuhkan untuk aplikasi di bawah alas bedak.

4. Menggunakan concealer yang ringan dan creamy untuk menyamarkan kerutan di bagian mata akibat kelelahan

Concealer yang creamy | Credit by Ron Lach on Pexels

Selain kantung mata bengkak, muncul lingkar hitam dan warna kemerahan pada mata, kelelahan juga memunculkan kerutan di sekitar mata. Untuk mengatasi hal ini, Bass menggunakan concealer yang ringan dan creamy dengan hasil akhir tampak seperti powdery atau cairan tipis. Menurut Bass, cara ini cukup membantu menyamarkan garis halus. Namun, nggak boleh terlalu tebal dan terlalu kering untuk menghindari garis yang lebih tebal.

5. Dalam mengaplikasikan concealer ini, Bass menggunakan teknik bland untuk menjaga supaya garis halus benar-benarkan tersamarkan

Gunakan beauty blend | Credit by Beata Dudov on Pexels

Supaya aplikasi concealer bisa merata dan nggak terlalu tebal, Bass biasa melakukan teknik bland menggunakan jari manisnya, kemudian mengumpulkannya di bawah mata. Cara ini dilakukan dengan lembut untuk menghindari kerutan lain yang bisa muncul ketika proses blanding. Setelah itu, Bass menggunakan beauty blender mini yang memiliki serat halus atau sikat berbulu lembut untuk mengaburkan garis disekitar mata. Sehingga, garis halus akibat mata lelah bisa tersamarkan dengan sempurna.

Advertisement

6. Pada sentuhan terakhir, Bass mengaplikasikan bedak pencerah untuk mencegah concealer bergerak

Aplikasikan bedak tipis | Credit by Freepik on Freepik

Setelah proses makeup selesai semua, sebagai sentuhan akhir Bass akan memastikan riasan tetap aman tanpa membentuk garis-garis halus. Ia menambahkan lapisan bedak tipis yang memiliki sifat pemantul cahaya. Hal ini juga dilakukan untuk mencegah concealer bergerak atau mengendap sehingga menjadi garis halus. Cahaya yang memantul juga berfungsi untuk membantu mencerahkan seluruh bagian mata.

Demikian trik yang Bass bagikan untuk mengatasi mata lelah saat akan dirias. Kamu juga bisa meniru trik Bass ini, lo. Supaya saat kelelahan dan harus menggunakan riasan, kamu tetap terlihat on point. Sehingga penampilanmu bisa cantik maksimal meski sebenarnya merasa lelah dan mengantuk.Trik ini juga bisa kamu gunakan untuk riasan yang natural sekalipun. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat buku dan perjalanan

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE