5 Ide Meracik Ramuan Anti Gemuk dari Jahe dan Jeruk Nipis, Demi Pasca Lebaran yang Lebih Manis

Ramuan anti gemuk

Momen Lebaran nggak cuma identik dengan saling memaafkan. Nggak bisa dimungkiri, lebaran jadi saat yang tepat buat puas-puasin makan, entah disengaja atau nggak. Mampir ke rumah saudara buat silaturahmi, disuguhin kue kering dan es sirup. Keesokan harinya, saat reuni teman-teman SMA, pesta makan seafood. Nah lho, masih berani nimbang berat badan?

Advertisement

Biar nggak kelihatan melar-melar amat usai Lebaran, kamu bisa coba racikan jahe dan jeruk nipis yang sudah menjadi resep warisan turun temurun untuk menurunkan berat badan. Tertarik mencoba?

1. Racikan yang paling praktis adalah dengan menyeduh jahe dan jeruk nipis dengan air hangat

jahe dan jeruk nipis via www.nomizon.com

Minum segelas air hangat di pagi hari saja sudah jadi awal yang baik untuk mencairkan lemak perut, belum lagi kalau menambahkan campuran jahe dan jeruk nipis ke dalamnya. Selain membakar lemak, ramuan ini ampuh sebagai detoksifikasi dan memasok vitamin C dan antioksidan ke dalam tubuhmu.

Masukkan satu ruas jahe yang sudah dimemarkan ke dalam air panas, lalu tutup gelasnya selama 5-7 menit. Tambahkan 1 sdm perasan air jeruk nipis ke dalamnya dan aduk rata. Minum sehari sekali sebelum sarapan, ya!

Advertisement

Baca konten menarik seputar batas aman konsumsi minuman: Ukuran Aman Konsumsi Minuman Kekinian, Berapa Maksimal Cup dalam Sebulan?

2. Campurkan jahe dan jeruk nipis ke dalam seduhan teh hijau untuk melawan lemak juga kolesterol yang bercokol di perutmu

teh hijau, jahe, dan jeruk nipis via www.dabur.com

Teh hijau adalah salah satu superfood terbaik untuk menurunkan berat badan karena memiliki katekin yang secara alami melelehkan lemak perut. Dikombinasikan dengan jahe dan jeruk nipis, ramuan ini akan mencegah lemak menumpuk di dalam tubuh, melawan kolesterol, meningkatkan kekebalan tubuh dan membuatmu tetap terhidrasi, serta memperbaiki kesehatan pencernaan.

Advertisement

Seduh teh hijau dalam air hangat, lalu tambahkan potongan jahe yang telah dimemarkan dan perasan air jeruk nipis untuk menambah khasiatnya. Minum sehari sekali boleh di pagi atau sore hari.

Baca konten menarik seputar minuman: Ukuran Aman Konsumsi Minuman Kekinian, Berapa Maksimal Cup dalam Sebulan?

3. Jahe, jeruk nipis, semangka, dan mint bisa kamu jadikan infuse water yang ampuh hilangkan kelebihan air dari tubuh

semangka, jahe, jeruk nipis, mint via www.watchwhatueat.com

Campuran keempat bahan ini bisa dimanfaatkan sebagai detoks yang kaya akan asam amino yang mampu membuang racun dari hati dan ginjal. Selain itu, ramuan ini merupakan salah satu diuretik alami terbaik yang membantu menghilangkan kelebihan air dari tubuh. Sehingga membantu menurunkan berat badan karena adanya retensi air di tubuh.

Cara meraciknya:

  1. Iris jeruk nipis, semangka, dan beberapa jahe.
  2. Masukkan ke dalam air matang yang sudah disiapkan dan tambahkan beberapa lembar daun mint. Aduk rata dan diamkan semalaman.
  3. Saring air keesokan harinya dan simpan dalam botol.
  4. Minum air detoks ini setiap pagi, lalu berhentilah jika sudah 4 minggu melakukannya secara rutin.

4. Air detoks dari jahe, jeruk nipis dan mentimun untuk memperbaiki pencernaan, menjauhkan sembelit dan membantumu melepaskan lemak

jahe, jeruk nipis, mentimun via www.popsugar.com.au

Iris 1 buah jeruk nipis dan 1 buah mentimun, lalu parut beberapa jahe (kira-kira 1 sdm). Campurkan ketiga bahan tadi ke dalam 1 1/2 liter air lalu aduk rata. Biarkan semalaman dan saring air detoks di pagi harinya, habiskan dalam sehari.

5. Kalau kamu suka yang hangat-hangat, coba deh resep sup jahe dan jeruk nipis. Selain segar, juga bisa buat diet!

Bahan-bahannya:

  • 4 siung bawang putih, iris serong
  • 1 batang serai
  • 500 cc air (atau secukupnya)
  • 1 buah jeruk nipis
  • 100 gram daun bawang, dirajang
  • Garam dan lada secukupnya

Cara membuatnya:

Masukkan daging ayam, irisan bawang putih, serai, gula, garam, dan lada di panci. Masak dengan api kecil hingga mendidih. Sesekali buang lemak yang muncul di permukaan. Setelah matang, matikan api, masukkan daun bawang dan air perasan jeruk nipis. Sesekali boleh kamu tambahkan ayam biar nggak bosan, tapi secukupnya saja.

Sebetulnya, nggak ada satu ramuan pun yang bisa bekerja instan untuk mengecilkan perut buncit atau menguruskan badan. Kamu tetap perlu melakukan usaha lainnya untuk mewujudkan hal ini, yaitu dengan olahraga dan diet yang seimbang. Kalau kamu nggak beraktivitas fisik dan menerapkan pola makan yang sehat, manfaat jahe dan air jeruk nipis pun akan sia-sia saja.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world

Editor

salt of the earth, light of the world

CLOSE