6 Langkah Cerdas Kredit Laptop bagi Mahasiswa. Cicilan Aman, Uang Jajan Nggak Ludes di Jalan

Kredit laptop

Di zaman yang serba modern, laptop jadi salah satu peranti penting yang penting untuk dimiliki, termasuk di kalangan mahasiswa. Meski ada beberapa harga laptop yang terjangkau, namun bagi beberapa orang, membeli laptop perlu menyisihkan uang yang nggak sedikit. Apalagi kalau lagi punya tanggungan atau cicilan bulanan.

Advertisement

Sebagai solusi dari keterbatasan biaya untuk membeli laptop, opsi kredit laptop murah bisa diterapkan. Cara ini sering dilakukan para mahasiswa yang perlu memiliki laptop dengan spesifikasi tertentu untuk mendukung kegiatan belajarnya. Nah, sebelum mengajukan kredit laptop mahasiswa, perhatikan beberapa hal berikut supaya cashflow aman dan pengeluaran nggak membengkak.

1. Pahami konsep kredit dan hitung lagi pemasukan serta pengeluaran bulanan

pahami konsep kredit | credit: Computer Software via computersoftwaree.com

Pada prinsipnya, kredit laptop ialah membeli laptop dengan sistem cicilan. Jadi setiap bulan kamu mesti mencicil sekian rupiah dalam kurun waktu yang sudah disepakati. Karena sistemnya mencicil, berarti kamu mesti memastikan sumber pemasukanmu aman sampai kreditnya lunas. Supaya kredit laptop tanpa bunga nggak memberatkan, nominal cicilannya mesti disesuaikan, usahakan maksimal 20 persen dari pemasukan.

2. Pilih laptop yang spesifikasinya paling sesuai dengan kebutuhan dan bujetmu

sesuai bujet | credit: Your Essential Living via youressentialliving.com

Umumnya, para penyedia jasa cicilan seperti kredit laptop Home Credit akan memberikan beberapa opsi penawaran. Dari sini, kamu bisa memilih merek laptop yang spesifikasinya paling pas dengan kebutuhanmu. Biasanya makin canggih laptop, makin mahal pula harganya. Untuk itu, bandingkan dulu spesifikasi masing-masing merek laptop supaya kamu bisa mendapatkan penawaran kredit laptop online tanpa DP yang cicilannya nggak memberatkan.

Advertisement

3. Lakukan riset dan bandingkan beberapa penyedia jasa kredit untuk memperoleh penawaran terbaik

tempat ambil kredit | credit: PC World via www.pcworld.idg.com.au

Karena masing-masing penyedia jasa umumnya memiliki ketentuan bunga yang berbeda, maka kamu mesti jeli membandingkannya. Bisa jadi kredit laptop tanpa DP Adira bunganya lebih mahal sekalipun kelihatannya lebih terjangkau. Walau terkesan ribet dan makan waktu, setidaknya hal ini bisa membuat cashflow bulanan tetap aman.

Kalau pengin hemat ongkos, bisa mencari kredit laptop tanpa survey lewat media daring. Meski begitu, tak menutup kemungkinan juga untuk melakukan survei langsung di beberapa tempat kredit laptop terdekat dari area tinggalmu.

4. Kalau sudah ketemu penyedia jasa kreditnya, selanjutnya pahami dan siapkan syarat kredit laptop sesuai yang ditentukan

Advertisement

siapkan syaratnya | credit: Info Perbankan via www.infoperbankan.com

Masing-masing penyedia jasa kredit memilki syarat yang berbeda-beda. Namun rata-rata mereka meminta mahasiwa menunjukkan KTP atau KTM-nya. Kalaupun ada berkas lain yang diminta, biasanya hanya berupa rekening koran, kartu keluarga, atau fotokopi KTP orang tua.

Jika dibandingkan dengan pengajuan kredit lainnya, kredit laptop untuk mahasiswa ini prosesnya lebih simpel dan nggak makan waktu, bahkan ada penyedia jasa yang nggak melakukan BI checking lo! Makanya, kamu tak perlu khawatir kredit laptop HP atau kredit laptop Asus yang diajukan nggak diterima. Asal syaratnya lengkap, pengajuanmu sudah pasti bakal diterima 95 persen. Percaya deh!

5. Jangan lupa minta penyedia jasa untuk melakukan simulasi kredit laptop sebelum menyanggupinya

minta simulasi kredit | credit: JNS via www.jns.org

Untuk mengetahui jumlah cicilan yang harus dibayarkan setiap bulannya, kamu mesti meminta penyedia jasa untuk melakukan simulasi kredit. Jika dirasa masih memberatkan, kamu boleh mengajukan jangka waktu yang lebih lama, sehingga jumlah cicilannya pun akan berkurang. Tapi kalau kamu merasa hitungan tersebut masih berat, mending beralih ke penyedia jasa lain yang bunganya lebih ringan, atau beli merek laptop yang lebih murah.

Nah, buatmu yang nggak pengin riba, mungkin akan lebih cocok menggunakan jasa kredit laptop syariah yang hitungan bunganya sudah disesuaikan dengan syariat. Tenang, selalu ada solusi kok.

6. Manfaatkan juga kartu kredit untuk mengambil cicilan laptop. Biasanya malah banyak promo dan lebih kecil bunganya

pakai kartu kredit | credit: PWC via www.pwc.com.uy

Saat ini sudah banyak konter yang bekerja sama dengan bank penerbit kartu kredit, sehingga kamu bisa memanfaatkan fasilitas kartu untuk mengangsur laptopnya. Beruntungnya, cicilan laptop dengan kartu kredit biasanya tak berbunga alias bunga nol persen. Dengan begitu, kamu hanya perlu membayar cicilan harga pokok saja tanpa terbebani bunga tambahan. Tapi jangka waktu kreditnya lebih terbatas daripada kredit laptop tanpa kartu kredit, biasanya minimal 3 bulan dan maksimal 12 bulan saja.

Nah, kredit laptop gaming yang menggunakan kartu kredit biasanya lebih menguntungkan karena minim bunga, jadi pembayaran angsurannya pun akan terasa lebih ringan.

Sekalipun kini sudah banyak penyedia jasa kredit laptop, baiknya kamu tetap menggunakannya dengan bijak. Jangan buru-buru ganti dan tergoda dengan laptop keluaran baru kalau memang nggak butuh. Masa kredit satunya belum lunas, eh sudah kredit laptop lainnya. Jadi, bijaklah sebelum mencicil.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!

Editor

salt of the earth, light of the world

CLOSE