4 Cara Merawat Kucing buat Pemula yang Baru Pertama Kali Ingin Pelihara

Cara merawat kucing

Kucing adalah salah satu jenis hewan peliharaan yang menjadi kesayangan banyak orang. Siapa sih yang nggak gemas kalau lihat anak-anak hewan ini yang tingkahnya kadang lucu dan bikin kesel gitu? Apalagi bercengkerama sama mereka selepas pulang kerja atau sehabis lelah beraktivitas seharian. Pasti menyenangkan dan tentu saja bisa melepas penat.

Advertisement

Tapi, sering kali orang bingung ketika hendak memelihara kucing, terlebih bagi yang memang belum pernah sekalipun memelihara hewan peliharaan. Pasti menjadi kesulitan tersendiri. Padahal memelihara kucing itu sebenarnya nggak terlalu susah juga lo asal kamu tahu tipsnya. Nah, kali ini Hipwee Tips pengin bagikan 4 hal paling penting dalam cara merawat kucing buatmu yang baru pertama kali pelihara hewan ini di rumah, disimak yuk!

1. Pastikan untuk mempersiapkan peralatannya dulu sebelum mengadopsi kucingnya

Persiapkan rumah yang layak baginya~ | Photo by Aior Shi via unsplash.com

Sebelum kalian mengadopsi kucing, hal penting utama yang harus disiapkan adalah peralatan untuk kucing tersebut. Misalnya, kandang atau tempat tinggal, kotak kotoran, tempat makan dan minum, dan pet cargo. Ingat ya, jangan dibalik jadi punya kucing dulu baru beli peralatannya.

Oh ya, pet cargo itu sebenarnya opsional, biasanya diperlukan untuk membawa kucing ke tempat grooming atau pemandian. Tapi, kalau kalian bisa memandikannya sendiri, yang penting punya sampo dan hair dryer-nya saja.

Advertisement

2. Kalau kalian masih pemula, pilih kucing yang bulunya nggak terlalu panjang, dan tentunya punya karakter yang jinak

Pilih kucing yang memang bisa kamu pelihara | Photo by Chunlea Ju via unsplash.com

Penting banget bagi para pemula untuk memilih jenis kucing yang akan dipelihara, karena memelihara kucing itu nggak cuma urusan sebentar dan harus punya konsekuensi yang tinggi. Hipwee menyarankan kalian untuk memilih kucing yang bulunya nggak terlalu panjang karena akan mempermudah kalian dalam melakukan perawatan.

Selain itu, jangan lupa untuk pilih kucing dengan karakter yang jinak. Ciri-cirinya seperti tenang saat dipegang, nggak berlarian ketakutan ke sana ke mari, dan nggak mengeluarkan suara-suara mengeram saat didekati.

3. Jangan lupa untuk menyiapkan obat-obatan penting  dan makanan yang cocok untuk kucingmu

Advertisement

Tanggung jawabmu untuk mempersiapkan nutrisi dan kebutuhan dasarnya dengan baik | Photo by Laura Chouette via unsplash.com

Meskipun kucing yang kalian pilih terlihat sehat, jangan lupa untuk tetap memberinya obat-obatan rutin ya, lebih baik mencegah daripada mengobati. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah makanan kucing.

Pemilihan makanan untuk kucing sebenarnya nggak terlalu sulit lo, cukup sesuaikan saja dengan umur kucing kalian. Biasanya makanan yang dijual di petshop sudah ada keterangannya cocok untuk umur berapa saja. Dan yang paling penting, sesuaikan dengan keuangan juga ya!

4. Jika semuanya sudah disiapkan dengan baik, sering-sering ajak kucing kalian berinteraksi biar nggak stres. Kucing juga bisa stres lo ternyata~

Rajin beri perhatian ke dia | Photo by Yuliya kota via www.pexels.com

Mengajak hewan peliharaan berinteraksi jadi salah satu hal penting juga lo agar kucing kalian tetap merasa disayangi oleh pemiliknya. Kalian bisa memberinya makan langsung dengan tangan sambil memanggil namanya sembari mengelus kepalanya, atau jika memungkinkan kalian juga bisa mengajaknya jalan-jalan atau membiarkan mereka tidur di samping kalian.

Perlu diperhatikan juga jika kucing bukan hewan yang nyaman dengan terus  menerus ditaruh di dalam kandang, kalian perlu mengeluarkannya agar mereka dapat leluasa bergerak. Nanti jika sudah terbiasa, meskipun dilepas di luar kandang, mereka nggak akan pergi ke mana-mana juga kok, jadi nggak perlu khawatir kucing kalian akan hilang.

Itu tadi 4 hal terpenting yang perlu diketahui sebelum kalian memelihara, nggak susah kan ternyata? Kalau kalian punya saran juga, jangan ragu untuk sharing tentang cara memelihara kucing untuk pertama kalinya, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kadang menulis, kadang bercocok tanam

Editor

salt of the earth, light of the world

CLOSE