Hamparan Bunga Indah di Bondowoso yang Mirip dengan Pulau Jeju, Korea. Indah Banget Sih!

Taman Bunga di Desa Jampit Bondowoso

Musim liburan biasanya pengen ke Korea atau Jepang ya. Kalau pas musim semi pasti dapat bunga-bunga bermekaran warna-warni. Suasananya juga sejuk dan menyenangkan. Sayang di tahun ini, semua angan itu harus dipendam dahulu. Setidaknya sampai tahun depan ketika pandemi telah benar-benar berakhir.

Advertisement

Di media sosial lagi viral sebuah taman bunga berwarna kuning dengan latar perbukitan yang indah. Banyak yang mengira potret itu diambil dari Pulau Jeju, Korea Selatan. Tapi kenyataannya lokasi cuma berada di Bondowoso, Jawa Timur. Nggak jauh dari kawah Ijen. Penasaran serunya main ke sana? Yuk simak ulasan Hipwee Travel berikut ini.

Tak jauh dari Kawah Wurung, terdapat hamparan taman bunga di Desa Jampit, Bondowoso. Seperti liburan ke Pulau Jeju di drama-drama Korea

taman bunga di bondowoso via www.instagram.com

Pecinta drakor pasti sering ya lihat lokasi syuting dengan hamparan bunga warna-warni begini. Maka tak heran banyak yang mengira bahwa taman bunga ini berada di Pulau Jeju, Korea Selatan. Padahal lokasinya hanyalah di Pulau Jawa, tepatnya di Desa Jampit, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. Lokasinya tak jauh dari Kawah Wurung yang jadi destinasi hits di Bondowoso, dan juga Kawah Ijen, yang kamu pasti sudah tahu ya.

indah banget via www.instagram.com

Sebenarnya, tempat ini bukanlah taman bunga ataupun tempat wisata. Taman ini sejatinya adalah kebun sayuran sawi bunga

serasa di korea via www.instagram.com

Kawasan yang tampak seperti hamparan bunga berwarna kuning itu sebenarnya bukanlah taman lho. Tempat ini adalah kebun sawi bunga yang digarap petani setempat bernama Budi Hartono. Di lahan milik Perhutani seluas sekitar 4 hektar tersebut memang ditanami Sawi Bunga (Brassica rapa). Usia masa tanam sawi bunga mencapai sekitar 25-30 hari. Setelahnya tanaman itu dipanen lalu dibabat habis hingga tak bersisa. Maka jika kamu datang ke sana tidak menemukan hamparan kuning jangan kaget ya. Pasalnya masa tanam sawi bunga berkisar antara bulan Maret hingga Juni.

Advertisement

Tak perlu hamparan bunga pun, Desa Jampit sudah terlampau indah dengan savana dan bangunan Belanda yang masih tersisa di sana

main ke bondowoso via www.instagram.com

Jadi kalau kamu ke sana jangan kaget kalau bunga-bunganya sudah tidak ada karena sudah panen sawinya. Meski begitu, kamu bisa mengeksplor Desa Jampit dengan savananya yang mirip New Zealand dengan gembala sapi yang sangat khas pedesaan. Tak lupa ada juga bangunan Belanda yang instagramable dan masih berdiri tegak di sana.

seperti new zealand via www.instagram.com

Yuk kalau pandemi berakhir main ke Bondowoso aja!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

CLOSE