Penampakan Total 202.157 Penerbangan dalam Hari Tersibuk di Dunia. Apa Sebabnya ya?

Flight Radar 24 Mencatat Rekor Penerbangan Dalam Sehari

Dunia penerbangan mencatatkan hari tersibuk di dunia pada hari Jumat, tanggal 30 Juni 2018 lalu. Hal ini tampak dari banyaknya orang bepegian di tanggal tersebut di seluruh dunia. Memangnya ada apa sih kok tanggal 30 Juni jadi hari tersibuk?

Layanan pemantauan penerbangan asal Swedia, Flight Radar 24 merekam rekor jumlah penerbangan terbanyak di dunia dalam satu hari, yakni 202.157 penerbangan di tanggal tersebut. Ini adalah catatan yang belum pernah terjadi sebelumnya. Selama ini tak pernah ada penerbangan lebih dari 200 ribu dalam sehari. Sebuah angka yang sangat fantastis bukan?

Twitter @flightradar24 menampilkan video gif yang menunjukkan pergerakan 202.157 penerbangan dalam sehari di tanggal 30 Juni. Sebuah rekor tercipta!

“Kemarin adalah hari tersibuk dunia di langit dalam tahun ini dan juga hari tersibuk selama dalam catatan kami, ada 202,157 penerbangan dalam sehari. Ini adalah pertama kali jumlah lebih dari 200,000 penerbangan tercatat dalam sehari di flightradar24.com.”

Sejak Flight Radar 24 melakukan pemantauan penerbangan di dunia yang dimulai pada tahun 2006, baru kali ini jumlah penerbangan dalam satu hari mencapai lebih dari 200.000 penerbangan, tepatnya 202.157 penerbangan di seluruh dunia. Total penerbangan yang fantastis tersebut terekam dalam peta animasi berbentuk video gif yang diunggah di akun Twitter @flightradar24. Tampak banyak sekali simbol pesawat berwarna kuning mewarnai peta dunia. Terlihat kesibukan yang luar biasa di kota-kota besar di Eropa, Amerika dan Asia Timur. Bahkan peta Indonesia sendiri tak terlihat karena tertutup banyaknya simbol pesawat yang tengah terbang di atasnya.

Apa itu Flight Radar 24? Apa saja data yang terekam oleh layanan tersebut?

flight radar via twitter.com

Flight Radar 24 adalah layanan jasa pemantauan penerbangan yang berbasis di Swedia. Situs ini menayangkan penerbangan secara realtime di seluruh dunia. Penayangan meliputi jalur penerbangan, tempat asal dan tujuan penerbangan, nomor penerbangan, jenis pesawat terbang, posisi, ketinggian, arah dan kecepatan. Kamu bisa buka di situs www.flightradar24.com atau bisa instal aplikasi di hape kamu. Kamu bisa mengecek pesawat kamu delay apa nggak dengan melihat nomer penerbangannya. Kalau kamu sering naik pesawat penting banget sih aplikasi ini.

Kira-kira mengapa ya tanggal 30 Juni jadi hari tersibuk di dunia? Apakah karena sudah memasuki liburan musim panas?

piala dunia 2018 via bola.tempo.co

Sebenarnya agak sulit menerka sebab tanggal 30 Juni 2018 jadi hari tersibuk di dunia penerbangan. Di hari tersebut ada 2,7 juta orang yang berada di bandara. Padahal, tidak ada hari raya agama tertentu di tanggal-tanggal tersebut. Lebaran sudah lewat, Natal masih jauh. Bisa jadi banyak turis berlibur di musim panas. Di Eropa dan Amerika ‘kan kalau musim panas suka berlibur dalam jangka waktu yang lama.

Selain itu hajatan Piala Dunia 2018 bisa jadi salah satu alasan mengapa banyak sekali penerbangan di hari itu. Di tanggal itu babak penyisihan grup Piala Dunia sudah selesai, sehingga ratusan ribu suporter dari 16 negara yang tersingkir bisa jadi pulang ke negaranya. Pulangnya juga bervariasi ‘kan, ke banyak negara. Jadi ada banyak tambahan penerbangan di hari itu. Meskipun masih sekedar asumsi, dua alasan tersebut mungkin yang paling rasional.

Cobain yuk aplikasi Flight Radar 24 di hape kamu. Kayanya seru ya bisa tahu pesawat yang tengah mengudara. Traveler mesti punya nih. Hehehe.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo